M O M S M O N E Y I D
Bugar

Bikin Langsing! Ini 6 Teh Terbaik untuk Menurunkan Berat Badan dan Bakar Lemak

Bikin Langsing! Ini 6 Teh Terbaik untuk Menurunkan Berat Badan dan Bakar Lemak
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Mau punya badan langsing? Coba minum teh terbaik untuk menurunkan berat badan dan membakar lemak ini, yuk!

Menurunkan berat badan secara alami dan sehat tidak hanya bisa dilakukan dengan olahraga dan diet. Minuman tertentu, seperti teh, juga bisa menjadi teman yang baik dalam membantu proses pembakaran lemak.

Bersumber dari laman Healthline, inilah beberapa rekomendasi teh terbaik untuk menurunkan berat badan dan membakar lemak:

1. Teh Hijau

Teh hijau adalah salah satu jenis teh yang paling populer dan sering dikaitkan dengan banyak manfaat kesehatan, termasuk penurunan berat badan.

Banyak penelitian menunjukkan bahwa teh hijau efektif dalam menurunkan berat badan dan mengurangi lemak tubuh.

Sebuah ulasan dari 11 studi menemukan bahwa teh hijau membantu menurunkan berat badan, indeks massa tubuh (BMI), serta lemak perut, terutama pada penderita diabetes tipe 2.

Kandungan antioksidan alami yang disebut katekin dalam teh hijau diyakini dapat meningkatkan metabolisme dan pembakaran lemak. Matcha, versi teh hijau yang lebih pekat, juga memberikan manfaat serupa.

Baca Juga: Ungkap Manfaat Kayu Manis untuk Diabetes, Bantu Turunkan Gula Darah

2. Teh Pu-erh

Teh Pu-erh, juga dikenal sebagai teh pu'er atau pu-erh, adalah jenis teh hitam dari Tiongkok yang difermentasi. Teh ini sering dikonsumsi setelah makan dan memiliki aroma yang khas.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa teh pu-erh dapat membantu menurunkan berat badan dengan menurunkan kadar gula darah dan mengatur metabolisme lemak.

Salah satu penelitian menemukan bahwa konsumsi teh pu-erh setiap hari dikaitkan dengan penurunan berat badan, BMI, serta kadar trigliserida dan kolesterol.

Penelitian lain pada pria menunjukkan bahwa mengonsumsi ekstrak teh pu-erh membantu mengurangi berat badan secara signifikan dibandingkan dengan plasebo.

3. Teh Hitam

Teh hitam lebih teroksidasi daripada teh hijau dan teh lainnya, sehingga memiliki warna yang lebih gelap dan rasa yang lebih kuat. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa teh hitam dapat membantu penurunan berat badan.

Dalam sebuah studi, orang yang minum 3 cangkir teh hitam setiap hari selama 3 bulan mengalami penurunan berat badan dan pengurangan lingkar pinggang yang signifikan dibandingkan dengan mereka yang minum minuman lain.

Teh hitam tinggi flavonoid, pigmen tanaman yang memiliki sifat antioksidan dan dapat membantu menurunkan berat badan dengan mengurangi penyerapan kalori dan meningkatkan metabolisme lemak.

Baca Juga: 6 Makanan yang Meningkatkan Risiko Kanker, Sebaiknya Batasi Konsumsinya

4. Teh Oolong

Teh oolong adalah teh tradisional Tiongkok yang dioksidasi sebagian, sehingga berada di antara teh hijau dan teh hitam dalam hal rasa dan warna.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa teh oolong dapat meningkatkan metabolisme lemak dan pembakaran kalori.

Sebuah studi menemukan bahwa minum teh oolong selama 6 minggu membantu mengurangi lemak tubuh pada orang dengan kelebihan berat badan.

Penelitian lain menunjukkan bahwa minum teh oolong dua kali sehari dapat meningkatkan pembakaran lemak hingga 20%, yang berpotensi membantu penurunan berat badan.

5. Teh Putih

Teh putih diproses minimal dan dipanen ketika daun teh masih muda. Rasa teh putih lebih halus dan manis dibandingkan dengan jenis teh lainnya.

Meskipun penelitian lebih lanjut diperlukan, beberapa studi menunjukkan bahwa teh putih dapat membantu menurunkan berat badan.

Teh putih kaya akan katekin, yang dapat membantu meningkatkan pembakaran lemak dan mencegah pembentukan sel lemak baru.

Penelitian pada hewan juga menunjukkan bahwa teh putih dapat meningkatkan metabolisme dan memecah lemak dalam tubuh.

Baca Juga: Apakah Jalan Kaki 1 Jam Setiap Hari Bisa Menurunkan Berat Badan? Ini Faktanya

6. Teh Herbal

Teh herbal, seperti teh rooibos dan teh kembang sepatu, terbuat dari campuran rempah-rempah, buah, dan tanaman, serta bebas kafein.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa teh herbal juga dapat membantu penurunan berat badan. Teh kembang sepatu, misalnya, dapat membantu menurunkan BMI dan melindungi tubuh dari obesitas pada tikus yang diberi diet tinggi gula.

Teh rooibos juga dianggap efektif dalam membakar lemak dengan meningkatkan metabolisme dan mencegah pembentukan sel lemak.

Nah, itulah beberapa rekomendasi teh terbaik untuk menurunkan berat badan dan membakar lemak. Teh tidak hanya lezat dan menenangkan, tetapi juga bisa memberikan banyak manfaat kesehatan, termasuk membantu menurunkan berat badan.

Mengganti minuman berkalori tinggi dengan teh bisa menjadi cara efektif untuk mengurangi asupan kalori dan mendukung penurunan berat badan.

Dengan menggabungkan teh dengan pola makan sehat dan olahraga teratur, Anda bisa mempercepat upaya penurunan berat badan dan mengurangi lemak tubuh. Semoga informasi ini bermanfaat, ya.

Tonton: 6 Aturan Diet ala Orang Jepang Tanpa Menyiksa Tubuh, Penuh Gizi dan Tak Bikin Lapar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo J.CO Hemat Maksimal, Paket Minuman Favorit Berdua hingga Berlima Mulai 55 Ribu

Mau traktir teman di J.CO? Paket promo J.CO bundling minuman hemat ini bikin momen kumpul makin seru. Cek pilihannya di sini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (21/1): Awas Hujan Ekstrem di Jakarta Sekitarnya!

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Rabu (21/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem di wilayah berikut ini.

Psikis Terguncang, Kenali 4 Bahaya Ghosting untuk Kesehatan Mental

Menyalahkan diri sendiri setelah di-ghosting? Bukan salah Anda! Pahami efek psikologis ghosting dan langkah untuk pulih.  

Hemat Awal Tahun, Shihlin Tawarkan Promo New Year New Favorite Cuma Rp 30.000/Menu

Awal tahun, Shihlin tawarkan promo New Year New Favorite! Nikmati snack pilihan mulai Rp 30.000/menu. Cek syarat lengkapnya agar tak ketinggalan!

Waspada Tingkat Tinggi! Hujan dan Cuaca Ekstrem di Provinsi Ini Jelang Akhir Januari

BMKG memperkirakan, sebagian wilayah Indonesia mengalami peningkatan intensitas hujan dan cuaca ekstrem menjelang akhir Januari 2026.

Wajib Tonton Deretan Film Horor Asia Netflix Terbaru, Bikin Adrenalin Terpacu

Netflix punya deretan film Asia paling menyeramkan. Temukan yang pas untuk uji nyali Anda di artikel ini.  

6 Drakor Penyamaran Terbaik, Siap Ungkap Misteri dan Teka-Teki?

Pilihan drakor penyamaran ini jamin adegan mendebarkan. Dari murid sekolah hingga suami istri, siapakah yang paling lihai?

Jerawat Cepat Kempis, Ini Rahasia Pakai Obat Totol yang Benar

Ingin jerawat cepat hilang? Memakai obat totol yang salah justru bisa memperparah. Temukan panduan lengkap agar hasilnya maksimal.  

Indonesia Masters 2026 Terapkan Time Clock, Apa Itu dan Bagaimana Pengaruhnya?

Mulai hari pertama, Indonesia Masters 2026 menerapkan time clock. Ini dia detail aturan baru yang membatasi waktu antar reli permainan.

Simak Rekomendasi Teknikal Mirae Sekuritas untuk AMRT, SMDR & GOTO Rabu (2/1)

Mari simak rekomendasi teknikal dari Mirae Sekuritas untuk saham AMRT, SMDR & GOTO hari ini Rabu (2/1).