M O M S M O N E Y I D
Bugar

Bikin Langsing, Begini Tips Diet Cepat Turunkan Berat Badan Anda!

Bikin Langsing, Begini Tips Diet Cepat Turunkan Berat Badan Anda!
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Boleh Anda coba! Begini, lho, tips diet cepat turunkan berat badan.

Menurunkan berat badan dengan cepat sering menjadi impian banyak orang, terutama mereka yang ingin tampil lebih langsing dalam waktu singkat.

Meskipun penurunan berat badan yang stabil dan bertahap lebih disarankan, ada beberapa tips diet cepat turunkan berat badan yang bisa dilakukan.

Melansir dari Healthline, inilah beberapa tipsnya:

1. Konsumsi Protein, Lemak Sehat, dan Sayuran

Setiap kali makan, usahakan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung protein, lemak sehat, sayuran, dan karbohidrat kompleks. Contoh protein yang baik termasuk daging tanpa lemak, kacang-kacangan, dan lentil.

Lemak sehat bisa didapat dari minyak zaitun, alpukat, atau kacang-kacangan. Sayuran seperti bayam, brokoli, dan paprika juga penting. Mengonsumsi makanan ini akan membantu menjaga massa otot saat menurunkan berat badan dan membantu mengontrol rasa lapar.

Baca Juga: 9 Efek Samping Terlalu Banyak Minum Teh yang Bisa Picu Stres

2. Aktif Bergerak

Olahraga sangat penting untuk penurunan berat badan dan kesehatan secara umum. Lakukan kombinasi antara latihan kardio seperti berjalan, berlari, atau bersepeda dengan latihan kekuatan seperti angkat beban.

Ini tidak hanya membantu membakar kalori, tetapi juga meningkatkan metabolisme dan membangun massa otot.

3. Konsumsi Lebih Banyak Serat

Makanan berserat tinggi, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan, dapat membantu Anda merasa kenyang lebih lama, sehingga mengurangi keinginan untuk makan berlebihan. Serat juga baik untuk pencernaan dan membantu menjaga kadar gula darah stabil.

Baca Juga: Lebih Sehat Air Galon atau Air Rebusan? Cek Jawabannya di Sini

4. Makan dengan Perlahan

Belajar makan dengan penuh kesadaran dapat membantu Anda mengenali saat tubuh Anda kenyang, sehingga mencegah makan berlebihan.

Makan perlahan dan perhatikan setiap gigitan untuk lebih menikmati makanan. Hindari gangguan seperti televisi atau ponsel saat makan.

5. Minum Cukup Air

Minum air yang cukup sangat penting untuk menurunkan berat badan. Air membantu meningkatkan metabolisme, mengurangi rasa lapar, dan membantu tubuh membuang racun.

Cobalah minum segelas air sebelum makan untuk mengurangi porsi makan secara alami.

Baca Juga: Ketahui Bahaya Mikroplastik bagi Kesehatan dan Tips Meminimalisir Paparannya

6. Tidur yang Cukup

Kurang tidur dapat mengganggu hormon yang mengatur rasa lapar, yang menyebabkan peningkatan nafsu makan. Cobalah tidur setidaknya 7 jam per malam untuk menjaga keseimbangan hormon dan membantu penurunan berat badan.

Itulah beberapa tips diet cepat turunkan berat badan yang dapat Anda coba. Semoga bermanfaat!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.

7 Promo HokBen Exclusive Deals dari Bank Saqu hingga BSI Diskon sampai 50%

Selama Januari 2026, sederet promo HokBen dengan beberapa partner hadirkan promo spesial. Mulai dari Bank Saqu sampai BSI beri diskon sampai 50%.