M O M S M O N E Y I D
Bugar

Apakah Ubi Cilembu Bagus untuk Dikonsumsi saat Diet?

Apakah Ubi Cilembu Bagus untuk Dikonsumsi saat Diet?
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Banyak ditanyakan, apakah ubi cilembu bagus untuk dikonsumsi saat diet atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini!

Salah satu jenis makanan yang belakangan ini semakin populer di kalangan pelaku diet adalah ubi Cilembu. Ubi yang berasal dari daerah Cilembu, Sumedang, Jawa Barat ini dikenal karena rasa manis alaminya yang khas saat dipanggang dan teksturnya yang legit. Tapi pertanyaannya adalah, apakah ubi Cilembu bagus untuk dikonsumsi saat diet?

Mungkin sebagian orang masih ragu karena menganggap semua makanan yang berasa manis mengandung gula tinggi dan tidak cocok untuk diet. Padahal, tidak semua manis itu buruk.

Baca Juga: 9 Cara Diet Sehat dan Cepat untuk Menurunkan Berat Badan yang Efektif

Apakah Ubi Cilembu Bagus untuk Dikonsumsi saat Diet?

Ubi Cilembu mengandung serat yang cukup tinggi, khususnya serat larut yang bisa membentuk semacam gel di dalam saluran pencernaan. Gel ini memperlambat proses pencernaan sehingga kita merasa kenyang lebih lama dan otomatis jadi makan lebih sedikit. Ini sangat membantu saat sedang berusaha menurunkan berat badan.

Mengutip dari Healthline, penurunan berat badan terjadi saat tubuh kita berada dalam kondisi defisit kalori, artinya kita mengonsumsi lebih sedikit kalori daripada yang dibakar tubuh. Karena Ubi Cilembu bikin kenyang lebih lama, ini bisa bantu mengurangi jumlah kalori yang kita makan.

Selain itu, ubi jalar mentah (termasuk ubi Cilembu) mengandung sekitar 77% air dan 13% serat. Ini artinya, meski kalorinya relatif rendah, ubi tetap bisa memberi rasa kenyang dan energi yang tahan lama.

Ada juga penelitian yang menunjukkan bahwa konsumsi serat secara rutin selama setahun bisa membantu menurunkan berat badan sekitar 5% dari berat badan awal.

Bahkan, dalam studi lain, mengganti satu kali makan dengan makanan dari ubi jalar bisa mengurangi berat badan, lemak tubuh, dan lingkar lengan juga sekitar 5%.

Jadi, apakah ubi Cilembu bagus untuk dikonsumsi saat diet? Iya, serat pada ubi Cilembu bikin kenyang lebih lama, sehingga bisa bantu mengurangi makan berlebih dan mendukung penurunan berat badan.

Baca Juga: 16 Makanan yang Cocok untuk Diet Menurunkan Berat Badan

Tips Konsumsi Ubi Cilembu saat Diet

Namun, ada beberapa tips penting dalam mengonsumsinya, yakni:

  • Hindari digoreng karena menggoreng bisa menambah jumlah kalori akibat minyak yang terserap. Kalau tujuan Anda menurunkan berat badan, sebaiknya batasi makanan yang digoreng, termasuk ubi goreng.
  • Merebus ubi jalar menjaga indeks glikemik (GI) tetap rendah. GI ini adalah ukuran seberapa cepat makanan bisa menaikkan gula darah. Semakin rendah GI, semakin stabil pengaruhnya terhadap gula darah. Sebagai gambaran, jika ubi direbus selama 30 menit, GI-nya bisa serendah 46. Tapi kalau dipanggang selama 45 menit, GI-nya bisa melonjak sampai 94, yang termasuk tinggi.

Meskipun ubi Cilembu sehat, kalau dikonsumsi berlebihan tetap bisa menambah berat badan. Diet yang berhasil tidak hanya soal memilih makanan sehat, tapi juga soal menjaga porsi dan diimbangi dengan aktivitas fisik secara rutin.

Demikianlah ulasan tentang apakah ubi cilembu bagus untuk dikonsumsi saat diet atau tidak. Semoga membantu, ya.

Baca Juga: 13 Makanan Diet Malam Hari yang Bantu Turunkan Berat Badan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Cek Sekarang! 7 Gejala Tubuh Butuh Lebih Banyak Kalsium Salah Satunya Mudah Lelah

Sering alami kram otot atau mudah lelah? Itu bisa jadi sinyal tubuh Anda kekurangan kalsium. Kenali gejala tubuh butuh kalsium yuk.

Cari Inspirasi Rumah Modern Terbaru? Kunjungi Nexthome by Modena di Senayan City

​Instalasi Nexthome by Modena akan hadir di Senayan City pada 15–18 Januari 2026 menampilkan konsep rumah modern terintegrasi dengan teknologi.

Hari Terakhir Promo Krispy Kreme Buy 1 Get 1, Paket 2 Lusin Donat Cuma Rp 119.000

Promo Krispy Kreme Buy 1 Get 1 telah memasuki hari terakir. Nikmati 1 lusin Basic Assorted dan 1 lusin Mixed Classic dengan harga spesial.

Kerja Tim Kuasai Karier dan Keuangan Zodiak 8 Januari 2026, Siapa yang Beruntung?

Berikut ramalan 12 zodiak keuangan dan karier hari ini Kamis 8 Januari 2026, simak peluang kerja, kolaborasi, dan arah profesional Anda.

Terus Mendaki, Simak Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Kamis (8/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Kamis (8/1/2026) masih melanjutkan tren pendakian.

Infinix Hot 60 Pro Sangat Ramping dan Hadirkan Fitur yang Luar Biasa Lengkap

Infinix Hot 60 Pro punya ketebalan 6,6 mm, ponsel ini jadi salah satu smartphone tertipis. Infinix Hot 50 Pro sebelumnya punya ketebalan 7.4 mm.

Hemat Setiap Hari, Promo King Chicken di Burger King Hadirkan Diskon hingga 50%

Burger King hadirkan promo King Chicken yang bisa dinikmati setiap hari. Tersedia menu ayam goreng khas Burger King dengan diskon sampai 50%.

Ukuran File Backup WhatsApp Terlalu Besar? Ini Cara untuk Mengurangi Ukuran File

Ada beberapa cara untuk mengatasi ukuran file backup WhatsApp terlalu besar. File cadangan tersebut akan menyisakan sedikit ruang penyimpanan. ​

Promo Say Bread Triple Treat sampai 15 Januari, Beli 2 Gratis 1 Roti Favorit

Say Bread hadirkan promo Triple Treat sampai 15 Januari 2026. Ada penawaran beli 2 gratis 1 dengan beragam pilihan roti favorit.

Oppo Find X9 Ultra Bawa Lensa Telefoto 64MP & Bisa Zoom Optik 5x

Oppo Find X9 Ultra yang merupakan penerus Oppo Find X8 Ultra meluncur bersama lensa telefoto 64MP yang bisa zoom optik 5x.