M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Tips Cara Meningkatkan Kecepatan Lari, Bisa Mengurangi Pace Lari Juga

 6 Tips Cara Meningkatkan Kecepatan Lari, Bisa Mengurangi Pace Lari Juga
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Walau bukan hal yang mudah, tetapi ada loh, beberapa tips cara untuk meningkatkan kecepatan lari.

Untuk mempersiapkan diri mengikuti perlombaan lari seperti maraton, tentu diperlukan latihan guna meningkatkan kecepatan lari.

Bagi yang tengah berusaha untuk meningkatkan kemampuan lari lebih cepat, gunakan tips berikut ini.

Baca Juga: 5 Jenis Race Lomba Marathon, Pelari Wajib Tahu Bedanya

Latihan beban

Berlari tak hanya bisa menjadi lebih baik cuma dengan latihan lari saja ya. Sebaiknya, tambahkan latihan beban yang berfokus melatih stamina dan kekuatan tubuh.

Latihan kekuatan bisa membangun otot yang lebih kuat untuk membantu meningkatkan kecepatan dan kinerja tubuh secara keseluruhan. Agar terhindar dari cedera dan memperkuat otot kaki, sebaiknya lakukan gerakan latihan beban seperti squat, lunges, dan pushups.

Perhatikan form

Form atau bentuk tubuh menjadi hal penting lainnya yang perlu diperhatikan jika ingin meningkatkan kecepatan berlari.

Menurut sebuah studi tahun 2017 dari laman Health Line, efektivitas peningkatan bentuk dan mekanisme tubuh untuk meningkatkan kinerja dan mengurangi cedera saat berlari.

Melakukan sedikit penyesuaian pada postur bisa membantu tubuh bergerak dengan lebih sedikit tenaga. Hasilnya, Anda akan memiliki lebih banyak energi yang tersedia untuk membantu mempercepat laju lari.

Baca Juga: Sebelum Berlomba, Ketahui 5 Keuntungan Olahraga Marathon di Sini

Gunakan treadmill

Latihan lari tak hanya bisa dilakukan di lapangan lari saja, ya. Jika cuaca tak mendukung, latihan bisa dilakukan di treadmill.

Menggunakan treadmill bisa membantu meningkatkan kecepatan berlari sebab menurut Very Well Fit, secara umum, treadmill berguna untuk mempelajari cara berlari lebih cepat dengan lebih mudah.

Selain itu, treadmill memungkinkan untuk melatih interval dan lari di bukit dengan lebih tepat.

Rajin berlatih

Cara utama agar kecepatan lari bisa bertambah adalah dengan meningkatkan frekuensi latihan. Setelah rutin berlatih seminggu sekali, cobalah menambah jatah latihan menjadi dua hingga tiga kali seminggu.

Jika sudah menambah jadwal latihan lari, cobalah variasi jarak dan intensitas latihan untuk menghindari cedera.

Baca Juga: Pelari Pemula Wajib Tahu Istilah dalam Olahraga Lari Ini ya

Perhatikan pakaian

Pakaian yang berbahan ringan, menyerap keringat, dan memiliki teknologi udara akan mempermudah Anda dalam berlari, apalagi dengan kecepatan tinggi. Selalu gunakan pakaian yang sesuai dengan cuaca pada hari Anda berlari.

Pastikan pakaian tersebut nyaman dan tidak menimbulkan iritasi jika digunakan untuk berlari jarak jauh atau bahkan dengan kecepatan tinggi. Anda bisa menambahkan aksesori penunjang lain seperti topi, kacamata, dan jam pintar untuk menunjang kenyamanan berlari.

Perhatikan gaya hidup

Mempertahankan berat badan yang normal dapat membantu meningkatkan intensitas latihan dan lari yang lebih cepat. Caranya adalah dengan memperbaiki nutrisi yang masuk ke dalam tubuh.

Pastikan Anda mengonsumsi cukup protein untuk membangun otot dan mengonsumsi jumlah karbohidrat kompleks yang tepat untuk menyediakan bahan bakar yang cukup untuk latihan Penting juga untuk mengonsumsi jenis lemak baik untuk menjaga kesehatan persendian.

Itulah beberapa tips cara untuk meningkatkan kecepatan berlari Anda. Lakukan secara rutin, ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Fenomena Flamingo Era: Saat Bunda Kehilangan Jati Diri demi Keluarga

Menjalani peran besar dalam sebuah keluarga, rupanya bunda merindukan kegiatan me time dalam keseharian

6 Jenis Batuan Kristal Pembawa Keberuntungan di Tahun Baru

Bagi yang percaya, inilah beberapa jenis batuan kristal yang dipercaya membawa keberuntungan di tahun baru.

5 Alasan Anda Wajib Pakai Cushion Dibanding Foundation

Merupakan produk make up yang populer, berikut ini beragam alasan kenapa Anda harus menggunakan cushion dibanding foundation biasa.​

Kebiasaan di Pagi Hari yang Bantu Menjaga Asam Urat Normal, Ini Info Lengkapnya

Kebiasaan di pagi hari menentukan kadar asam urat normal lo. Saat kadar asam urat tidak seimbang, tubuh akan mengingatkan melalui beberapa gejala.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Sabtu 3 Januari 2026

Simak ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Sabtu 3 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja dan strategi profesional Anda.

12 Menu Makanan Sehat Sumber Karbohidrat yang Dapat Anda Konsumsi

Intip beberapa menu makanan sehat sumber karbohidrat berikut ini, yuk. Ada apa saja, ya?            

Inspirasi 4 Resep Udang Spesial yang Selalu Jadi Favorit, Bikin Nambah Nasi

Beberapa resep udang spesial ini siap menemani makan nikmat sekeluarga. Mulai dari udang bakar madu sampai udang goreng bihun yang bikin nagih.

Promo JSM Alfamart Periode 2-4 Januari 2026, Ada Promo Beli 2 Gratis 2

Harga promo JSM Alfamart periode 2-4 Januari 2026 tidak berlaku di wilayah NTT, Balikpapan, Samarinda, dan Sorong.

Daftar Tablet Murah yang Cocok buat Main Game Online, Enggak Lemot Sama Sekali

Tablet murah terbaik menggabungkan pengalaman menyenangkan dengan visual dan performa yang lebih baik daripada ponsel biasa. 

Katalog Promo JSM Superindo Diskon hingga 45% Periode 2-4 Januari 2026

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.