M O M S M O N E Y I D
Keluarga

6 Rekomendasi Hampers Lebaran untuk Diberikan Kepada Saudara dan Teman

6 Rekomendasi Hampers Lebaran untuk Diberikan Kepada Saudara dan Teman
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Jalin silaturahmi di momen perayaan Idul Fitri kali ini dengan memberi hampers Lebaran kepada teman-teman dan saudara tercinta.

Berikut ini rekomendasi hampers Lebaran yang bisa Anda beri, mulai dari makanan, peralatan masak, hingga kebutuhan sehari-hari. Langsung intip artikelnya yang dilansir dari Tiket.com, Mubarak London, dan Flory Gift.

Hampers Kue Kering

Kue kering menjadi ide hampers Lebaran yang MomsMoney rekomendasikan untuk Anda berikan pada orang tercinta.

Lebaran IduL Fitri identik dengan berbagai kue kering yang selalu disajikan di atas meja ruang tamu. Untuk itu, pas banget jika Anda berencana memberikan hampers kue kering pada teman atau saudara.

Baca Juga: Tips Bersihkan Parutan sampai ke Akar Tanpa Bikin Tangan Terluka

hidangan kue: nastar
hidangan kue: nastar

Anda bisa memberikan berbagai macam kue kering dalam 1 keranjang anyaman. Bisa kue kastengel/keju, kue putri salju, nastar, kue kacang, kue cokelat, hingga astor.

Jangan lupa hiasi hampers Lebaranmu dengan kartu ucapan agar semakin spesial.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Biskuit Kaleng Khas Lebaran yang Wajib Ada di Hari Raya

Hampers Biskuit Kaleng

Sedikit mirip dari sebelumnya, biskuit kaleng juga cocok jadi rekomendasi hampers Lebaran.

Mirip dengan kue kering, biskuit kalengan juga sangat diburu untuk dijadikan sebagai hampers Lebaran. Pasalnya, terkadang biskuit kalengan dinilai lebih murah dibandingkan kue kering tradisional buatan sendiri.

Hampers Peralatan Ibadah

cara selesaikan bacaan al quran
cara selesaikan bacaan al quran

Rekomendasi hampers Lebaran yang pertama adalah peralatan ibadah. Peralatan ibadah cocok dijadikan sebagai hadiah untuk diberikan pada teman-teman atau saudara Anda menjelan Hari Raya Idul Fitri tiba.

Baca Juga: 8 Ayat Al Quran Penghibur Patah Hati dan Kesedihan, Wajib Kamu Baca!

Peralatan ibadah ini bisa berupa Al Quran, mukena, sajadah, sarung, ataupun buku doa-doa tertentu.

Selain mudah ditemukan tempat perbelanjaan offline ataupun online, ide hampers Lebaran yang satu ini juga berguna bagi orang yang akan dihadiahkan.

Voucher belanja

Ide hampers Lebaran selanjutnya adalah voucher. Ada banyak jenis voucher yang bisa Anda hadiahkan untuk orang tercinta, mulai dari voucher belanja, voucher diskon, voucher makan hemat di restoran, ataupun voucher liburan.

Caranya, cari tahu terlebih dahulu hal apa yang disukai oleh orang tercintamu, lalu berikan voucher sesuai yang mereka inginkan.

Baca Juga: Tips Memilih dan Membersihkan Kerang Hidup yang Masih Segar

Hampers Parfum

Produk parfum lokal Scentderland
Produk parfum lokal Scentderland

Rekomendasi hampers Lebaran selanjutnya adalah parfum.

Semua orang menyukai parfum. Jadi, tak ada salahnya jika menghadiahkan teman-teman atau saudaramu dengan parfum. Berikan parfum dengan wangi sesuai dengan yang ia sukai.

Baca Juga: Punya Peralatan Masak Berbahan Kayu? Simak 6 Tips Membersihkannya

Hampers peralatan masak

Peralatan Masak Berbahan Kayu
Peralatan Masak Berbahan Kayu

Peralatan masak juga menjadi salah satu rekomendasi hampers Lebaran yang patut Anda berikan.

Coba berikan peralatan masak yang seragam seperti peralatan masak yang terbuat dari kayu, misalnya. Anda juga bisa memberikan seperangkat pisau dapur lengkap.

Jika ingin sedikit lebih berhemat, Anda bisa coba berikan piring, sendok dan garpu dengan warna & bahan yang senada.

Itulah sederet rekomendasi hampers Lebaran yang bisa Anda berikan pada orang tercinta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Usia Emas Terancam Nyeri Sendi? Ini Cara Maia Estianty Menghindarinya

Nyeri sendi dan pegal linu bisa mengganggu. Pelajari bagaimana Maia Estianty menjaga tubuh tetap prima dan aktif .

Cara Aman Menggunakan Kartu Kredit di Tengah Maraknya Penipuan Online

Wifi publik dan situs mencurigakan jadi celah pencurian data kartu kredit. Yuk, pahami langkah-langkah keamanan sebelum bertransaksi online.

4 Tips Awet Muda Song Hye Kyo, Kecantikan Khas Korea yang Tak Termakan Waktu

Mau awet muda seperti Song Hye Kyo? Berikut 4 tips awet muda Song Hye Kyo yang bisa Anda coba, Moms.

Deteksi Jantung Bawaan: Cara Baru Dokter Selamatkan Bayi dari Risiko Fatal

Angka penyakit jantung bawaan pada bayi meningkat tajam. Dokter kardiologi melatih diri dengan 3D echocardiography terbaru. 

Cara Karyawan Lolos Pengajuan KPR di 2026 dengan Persiapan yang Lebih Matang

Impian punya rumah kini lebih realistis! Bank makin selektif menilai KPR, bukan cuma gaji. Cari tahu rahasia agar pengajuan Anda pasti disetujui.

Tren Dekorasi 2026: Ubah Rumah Anda Lebih Berkarakter Tanpa Terlihat Kuno

Dekorasi rumah 2026 mengarah ke gaya warisan budaya yang hangat dan penuh karakter, yuk cek cara menerapkannya agar tetap modern.

6 Material Meja Dapur Hemat yang Bikin Tampilan Rumah Anda Naik Kelas

Mau dapur terlihat mahal tanpa biaya besar? Yuk cek 6 material meja dapur hemat yang tampil elegan dan awet untuk rumah modern.

Pilihan Warna Pintu Ini Jamin Rumah Terlihat Lebih Elegan & Menarik Lo, Simak Yuk

Yuk cek warna cat pintu depan yang sebaiknya Anda dihindari supaya tampilan rumah tetap enak dilihat dan tidak cepat terlihat usang.

Prediksi Skor Napoli vs Chelsea: Conte Bicara Mental, McTominay Jadi Kunci?

Napoli di ambang eliminasi Liga Champions jika kalah dari Chelsea Kamis (29/1). Simak analisis dan prediksi skor laga krusial ini.

Shopee Beauty Awards 2025 Digelar, Ini Deretan Pemenangnya

Shopee Beauty Awards 2025 dihadirkan sebagai bentuk apresiasi terhadap brand dan produk kecantikan yang telah mendapatkan kepercayaan konsumen.