Keluarga

6 Benda Ini Perlu Sering Anda Cuci Saat Cuaca Panas

6 Benda Ini Perlu Sering Anda Cuci Saat Cuaca Panas

MOMSMONEY.ID - Saat cuaca panas, ada 6 benda yang sebaiknya Anda cuci. Apa saja benda-benda tersebut? 

Melansir Real Simple, 6 benda ini perlu sering dicuci saat cuaca panas karena sering digunakan. Selain itu benda-benda ini mudah terpapar minyak tubuh dan keringat kita. 

Ini 6 benda yang perlu sering dicuci saat cuaca panas

Benda-benda di dapur

Selama cuaca panas, dapur jadi lebih kotor karena meningkanya pertumbuhan kuman akibat banyakanya sisa makanan dan peningkatann kelembapan udara saat memasak, menyalakan air, dan terkena minyak tubuh. Bersihkan sekitar wastafel dan saluran air, peralatan yang sering Anda sentuh dan seluruh meja.

Mesin cuci piring, mesin cuci dan tempat sampah
Ahli Kebersihan Homeaglow Courtney Walsh menjelaskan cuaca panas dapat menyebabkan pertumbuhan jamur di peralatan mesin cuci piring, mesin cuci dan tempat sampah. Anda akan mengetahuinya dari baunya yang bisa dihilangkan dengan cuka dan soda kue. 

Seprai dan handuk
Anda akan merasa sering kepanasan dan berkeringat saat cuaca panas. Mencuci seprai dan perlengkapan kasur serta handuk lebih sering bisa membuat peralatan ini jadi lebih segar. 

Pemilik Paradise Home Cleaning ON Adam Moore mengatakan keringat dapat menciptakan lingkungan yang disenangi bakteri dan tungau debu untuk berkembang biak. Sehingga sebaiknya cuci seprai Anda minimal seminggu sekali selama cuaca panas. 

Baca Juga: Apa itu WhatsApp Channel? Begini Cara Akses dan Fitur Lengkapnya

Baju
Semakin sering Anda mengeluarkan keringat, maka baju yang Anda kenakan juga harus sering dicuci. Setelah selesai mencuci baju, pastikan baju Anda benar-benar kering sebelum disetrika dan disimpan di lemari. 

Selain itu, selama musim panas baju Anda akan mudah terkena kotoran bekas tabir surya dan berminyak. Untuk menghilangkan minyak, campurkan dua bagian air dengan satu bagian cuka putih. Kemudian rendam selama 15 menit. 

Untuk membersihkan sisa tabir surya, lap dengan kain kering terlebih dahulu. Kemudian taburkan tepung jagung. Setelah itu diamkan 30 menit lalu cuci seperti biasa. 

Dinding
Dinding adalah salah satu area yang jarang dibersihkan. Namun saat cuaca panas, Anda perlu mencuci dinding di rumah. Sebab kelembapan udara di cuaca panas bisa menyebabkan tumbuhnya jamur dan lumut. Ini yang menyebabkan beberapa rumah berbau pengap. 

AC 
Jangan lupa untuk sering membersihkan filter dan ventilasi pada AC Anda. Sebab selama cuaca panas, AC Anda bekerja keras. Sebab saat AC bekerja, filter ikut menyerap partikel kecil di udara yang jika menumpuk dapat menyebabkan munculnya debu, kotoran bahkan rambut yang menyumbat AC. 

Demikian 6 benda yang wajib sering dicuci selama cuaca panas. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News