Santai

5 Tips Pernikahan Awet dan Bahagia hingga Kakek Nenek

5 Tips Pernikahan Awet dan Bahagia hingga Kakek Nenek

MOMSMONEY.ID - Ternyata, ada beberapa tips dan cara mudah yang bisa dilakukan untuk membuat perkawinan awet tetap manis dan selalu bahagia. Simak caranya berikut ini, yuk.

Bagi para pasutri baru tentu bukan perkara mudah untuk mempertahankan bahtera pernikahan yang selalu bahagia bahkan setelah pernikahan berlangsung.

Lalu, gimana, sih, cara untuk mempertahankan pernikahan agar selalu bahagia?

Baca Juga: Kapan Waktu Terbaik untuk Berhubungan Seks ya? Pagi Atau Malam?

Fokus pada kekuatan masing-masing

Setelah menikah, biasanya banyak pasangan yang merasa kaget dengan kebiasaan-kebiasaan baru dari pasangannya. Tugas utama masing-masing pasangan adalah untuk menerima kekuatan dan kekurangan masing-masing.

Saat sudah mengerti kekurangan dan kelebihan pasangan, manfaatkan hal tersebut untuk memperkuat hubungan rumah tangga. Jika salah satu ada yang andal dalam bidang keuangan, cobalah berkontribusi pada hal itu.

Jangan segan untuk berkontribusi melakukan hal-hal yang Anda kuasai bergantian dengan pasangan.

Komunikasi

Dalam segala hubungan, komunikasi adalah kunci utamanya. Untuk menjaga agar hubungan pernikahan tetap romantis dan bahagia, pastikan untuk selalu berkomunikasi dengan baik.

Jangan harap agar pasangan bisa membaca pikiran Anda. Sebaliknya, selalu bicarakan hal-hal baik dan buruk dengan terbuka. Selanjutnya, temukan solusi untuk permasalahan tersebut bersama-sama.

Baca Juga: 6 Area Rangsang Perempuan yang Sebaiknya Disentuh Saat Berhubungan Seks

Jujur

Setiap hubungan yang baik bukan hanya didasarkan pada komunikasi yang baik tetapi juga kejujuran. Saat merasa ada yang tidak nyaman dengan perilaku atau ucapan pasangan, sebaiknya bicarakan dengan jujur.

Cara transparan biasanya akan membuat masing-masing pasangan makin mengenal pasangannya dengan baik. Setelah itu, jangan lupa untuk introspeksi diri dan memperbaiki diri agar hubungan tetap berjalan baik dengan pasangan.

Jangan bertengkar

Bertengkar yang dimaksud adalah bertengkar yang menggunakan kata-kata atau tindakan kasar, ya. Hubungan yang manis bisa terjadi dengan bumbu-bumbu argumen yang baik.

Laman Brides menyatakan, setiap pasangan yang menikah diizinkan untuk memiliki argumen dan perbedaan dalam beragam hal. Jika argumen mulai memanas, sebaiknya bicarakan dengan kepala dingin agar tidak terjadi pertengkaran.

Rayakan setiap momen

Agar hubungan jadi makin langgeng dan bahagia setelah pernikahan, jangan lupa untuk terus merayakan momen penting bersama-sama, ya. Oprah Daily menyarankan, agar berfokus pada hal-hal kecil yang bisa dirayakan dengan pasangan.

Jika merasa bingung, jangan segan untuk bertanya pada pasangan momen apa yang ingin dirayakan bersama. Cara tersebut bisa digunakan sebagai cara untuk menghargai pasangan dan mencintai satu sama lain.

Demikianlah tips dan cara mudah untuk memiliki kehidupan pernikahan yang bahagia serta awet.

Selanjutnya: Manfaat Ceramide dalam Skincare Masa Kini, Bisa Bantu Perbaiki Skin Barrier?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News