CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Trik Menghadirkan Gaya Japandi di Rumah Minimalis

Trik Menghadirkan Gaya Japandi di Rumah Minimalis
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Rumah minimalis Japandi yang sejatinya merupakan gabungan antara gaya interior Skandinavia dan Jepang tengah menjadi tren.

Japandi banyak digemari karena menggabungkan aspek fungsionalitas dari Skandinavia dan aspek kesederhanaan dan minimalisme yang khas Jepang. Gaya ini pun dianggap sangat cocok untuk diaplikasikan pada rumah minimalis.

Nah, jika Anda tertarik atau untuk menghadirkan gaya ini di rumah, yuk simak artikel ini. Dilansir dari poshpennies.com dan boconcept.com, berikut cara mudah untuk menghadirkan gaya Japandi pada rumah minimalis Anda.

Baca Juga: Mengenal Japandi, Gaya Rumah Minimalis yang Sedang Tren

Warna yang hangat, natural, dan netral

Prinsip utama dalam konsep rumah minimalis adalah penggunaan warna-warna yang netral. Hal ini juga berlaku pada gaya Japandi, di mana Anda disarankan untuk menggunakan warna-warna netral seperti putih, coklat, abu-abu, dan hitam.

Untuk warna dinding, Anda dapat menggunakan warna terang yang hangat untuk menciptakan kesan ruangan yang lapang dan cerah. Warna putih yang hangat cocok dipadukan dengan warna coklat kayu yang natural, karena akan menciptakan kontras warna yang cantik.

Anda juga dapat menambahkan warna lain sebagai aksen ruangan, namun Anda tetap harus memperhatikan prinsip gaya Japandi. Pilih benda dengan bentuk sederhana dan tegas supaya cocok dipadukan dengan tema ruangan.

Jika warna-warna netral membuat Anda bosan, coba tambahkan permainan tekstur dan pola yang sederhana pada dinding atau dekorasi untuk menambah daya tarik tata rumah minimalis Anda.

Ruang yang lapang untuk bergerak

Konsep Japandi dan minimalisme sama-sama mengedepankan tata ruang yang lapang dan tidak penuh sesak oleh banyak barang.

Ruangan yang lapang dan terbuka memungkinkan cahaya alami dan sirkulasi udara di rumah dapat diterima dengan baik tanpa adanya sekat-sekat yang menghalangi. Kesan cerah dan segar pun bisa Anda dapatkan dari tata ruang yang lapang.

Baca Juga: Tak Melulu Netral, Ini 4 Warna Cat yang Cocok Untuk Rumah Minimalis

Ruangan yang simpel dan rapi

Hampir sama seperti di atas, ruangan yang terjaga kerapiannya akan menimbulkan kesan simpel dan sederhana dan memudahkan Anda untuk bergerak di dalam ruangan. Hal ini sejalan dengan prinsip Japandi yang mengedepankan ruangan yang simpel dan sederhana.

Untuk menjaga kerapian ruangan, Anda dapat menyingkirkan barang-barang yang sudah tak terpakai dan menyimpan barang yang benar-benar berguna untuk Anda.

Jika Anda memerlukan ruang penyimpanan yang lebih, coba gunakan ruang kosong di rumah Anda, seperti kolong kasur atau bawah tangga.

Penggunaan bahan-bahan alam

Rumah minimalis bergaya Japandi menitikberatkan pada penggunaan material alam. Oleh karena itu, cobalah untuk memasukkan unsur-unsur alam ke dalam rumah minimalis bergaya Japandi.

Anda dapat menggunakan material dari kayu, bambu, rotan, atau batu-batuan dalam bentuk lantai rumah, furnitur, atau dekorasi rumah. Penggunaan material berbahan alam dapat memberikan kesan membumi dan sejalan dengan prinsip sustainability.

Baca Juga: Mengenal KonMari, Metode Merapikan Rumah Ala Marie Kondo

Furnitur yang sederhana

Supaya sejalan dengan konsep rumah minimalis bergaya Japandi, furnitur yang digunakan dalam rumah sebaiknya bersifat low profile dengan desain dan bentuk yang sederhana. Gunakan furnitur dengan garis yang tegas dan bersih.

Selain itu, Anda juga harus mempertimbangkan aspek fungsionalitas dan fleksibilitas dari sebuah furnitur. Sebaiknya, gunakan furnitur yang bersifat multifungsi dan fleksibel dalam digunakan. Penggunaan furnitur yang dapat dilipat dan disimpan sangat diperbolehkan dalam Japandi, lo.

Dengan menggunakan furnitur yang sederhana, multifungsi, dan fleksibel, kesan santai dan nyaman pun akan tercipta dalam ruangan.

Nah, itulah beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk menghadirkan gaya Jepang di di rumah minimalis Anda. Bagaimana, tidak sulit kan? Sudah siap mendekorasi rumah dengan gaya Japandi?

Selamat mendekorasi rumah impian Anda!

Selanjutnya: Inspirasi Rumah Minimalis Japandi yang Nyaman Ditinggali

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ekspor UMKM Indonesia ke Eropa Melesat 87%: Ini Kuncinya

UMKM Indonesia makin agresif menembus pasar Eropa, 88% berencana ekspansi. Temukan bagaimana mereka mengatasi tantangan logistik & regulasi.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11), Hujan Ekstrem di Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Sabtu 22 November 2025 dan Minggu 23 November 2025 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Hujan Lebat Turun Merata, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (22/11) dan Minggu (23/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Raditya Dika Umumkan Tur Cerita Anehku ke Enam Kota Tahun Depan, Amankan Tiketnya

​Raditya Dika akan menggelar tur pertunjukan komedi bertajuk Cerita Anehku ke enam kota besar di luar Jakarta mulai Januari hingga April 2026.

15 Makanan Penurun Kolesterol yang Paling Cepat, Terong Salah Satunya

Intip daftar makanan penurun kolesterol yang paling cepat berikut ini, yuk! Ada apa saja, ya?        

12 Tips Diet Sehat dan Cepat Turun Berat Badan, Mau Coba?

Inilah beberapa tips diet sehat dan cepat turun berat badan yang dapat Anda coba. Apa saja?            

Apakah Makan Buah Melon Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah makan buah melon bagus untuk diet atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini, yuk! 

3 Manfaat Kopi untuk Diet Turunkan Berat Badan

Mari ketahui beberapa manfaat kopi untuk diet turunkan berat badan di sini. Apa saja, ya?           

Apakah Ceker Ayam Mengandung Kolesterol atau Tidak? Cari Tahu di Sini

Banyak ditanyakan, apakah ceker ayam mengandung kolesterol atau tidak, ya? Ini dia jawabannya!      

5 Manfaat Minum Jus Apel secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat minum jus apel secara rutin bagi kesehatan tubuh, ya? Ulasan lengkapnya ada di sini!