MOMSMONEY.ID - Tirai shower sering dianggap detail kecil, padahal bisa berdampak besar dalam desain kamar mandi modern dan minimalis. Simak tips desain kamar mandi minimalis 2025.
Di tahun 2025, pertanyaan klasik seperti "tirai shower sebaiknya dibuka atau ditutup?" kembali ramai dibahas, terutama oleh mereka yang ingin menerapkan konsep desain terbaru untuk rumah yang lebih bersih, praktis, dan estetis.
Selain memengaruhi tampilan ruangan, posisi tirai juga punya dampak langsung pada kebersihan dan kesehatan kamar mandi. Jadi, mana yang terbaik?
Berikut ulasan dan tips dari pakar kebersihan rumah tangga, Marla Mock, Presiden Molly Maid, bersumber dari halaman situs Southern Living untuk Anda pencinta desain interior.
Ia membawahi perusahaan layanan kebersihan profesional di bawah naungan Neighborly yang bisa Moms & Dads pertimbangkan sebelum menentukan gaya desain terbaru kamar mandi modern minimalis untuk rumah Anda.
Baca Juga: Cara Top Up ShopeePay Lewat LinkAja 2025, Sangat Mudah dan Tanpa Ribet!
Kenapa tirai shower bisa menentukan desain terbaru untuk rumah modern dan minimalis?
Meski sering diabaikan, tirai shower ternyata punya peran penting dalam menjaga kebersihan dan keindahan desain interior, khususnya kamar mandi minimalis.
Tirai bukan cuma pemisah area basah dan kering, tapi juga elemen desain yang mempengaruhi sirkulasi udara dan potensi tumbuhnya jamur.
Pertanyaannya, Apakah membiarkan tirai terbuka membuat kamar mandi lebih sehat? Atau justru tirai yang tertutup bisa lebih estetik dan sesuai konsep desain modern?
Manfaat membiarkan tirai shower terbuka dalam desain kamar mandi minimalis
Membuka tirai shower setelah mandi bisa jadi pilihan terbaik jika Anda mengutamakan sirkulasi udara dan mencegah jamur, terutama di hunian modern yang mengusung konsep bersih dan fungsional.
“Dengan tirai terbuka, udara bebas mengalir dan membantu tirai cepat kering, mengurangi risiko jamur,” jelas Mock.
Selain itu, tirai yang terbuka bisa memberi kesan ruangan lebih lapang cocok banget untuk kamar mandi berkonsep desain minimalis terbaru untuk rumah kecil.
Baca Juga: Mau Kirim Saldo dari ShopeePay ke GoPay? Ini Cara Gampangnya di tahun 2025!
Keuntungan menutup tirai shower: estetika desain terbaru untuk rumah modern
Sebaliknya, menutup tirai shower setelah mandi juga punya nilai plus, terutama dari segi estetika. Ruangan terlihat lebih rapi dan teratur sesuai dengan konsep desain rumah modern 2025 yang clean dan stylish.
Tak hanya itu, tirai yang ditutup bisa mengarahkan air langsung turun ke lantai shower tanpa menyebar ke area kering, sehingga menjaga dinding dan sudut kamar mandi tetap aman dari genangan air dan potensi jamur.
Apa pilihan terbaik di tahun 2025? Ini rekomendasi desain kamar mandi terbaru
Menurut Mock, cara paling aman adalah membiarkan tirai terbuka setidaknya satu jam setelah mandi. Langkah ini memberi waktu bagi tirai mengering secara alami dan mencegah kelembapan terperangkap.
Namun, apapun pilihan Anda membuka atau menutup, yang terpenting adalah menerapkan strategi kebersihan dan sirkulasi udara yang tepat.
Kamar mandi dalam desain rumah modern minimalis 2025 bukan hanya soal tampilan, tapi juga fungsi dan kesehatan penghuninya.
Baca Juga: Top Up GoPay Lewat Bank BCA 2025: Gimana Sih Caranya? Ini Panduan Praktisnya!
Tips tambahan untuk desain kamar mandi minimalis agar bebas jamur
1. Gunakan exhaust fan atau buka jendela setelah mandi.
2. Pakai dehumidifier untuk mengurangi kelembapan berlebih.
3. Pilih tirai berbahan anti air atau yang mudah dibersihkan, kunci utama dalam desain terbaru kamar mandi modern.
4. Cuci tirai secara rutin, baik dengan mesin cuci atau dengan lap basah dan larutan pembersih ringan.
5. Gunakan pelapis tirai untuk perlindungan ekstra dan tampilan yang lebih rapi.
Dengan mempertimbangkan tips ini, Moms bisa tetap menjaga desain kamar mandi tetap cantik sekaligus bebas dari risiko jamur.
Tak hanya mengikuti tren terbaru untuk rumah modern dan minimalis, tapi juga lebih sehat dan praktis. Jadi, tirai shower Anda terbuka atau tertutup hari ini?
Selanjutnya: 5 Manfaat Olahraga Voli untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Kurangi Risiko Osteoporosis
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News