M O M S M O N E Y I D
Santai

TIKI Rilis Layanan Baru untuk UMKM Kuliner, Begini Cara Memanfaatkannya

TIKI Rilis Layanan Baru untuk UMKM Kuliner, Begini Cara Memanfaatkannya
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - TIKI memperkenalkan dua layanan baru yang mereka rancang khusus untuk bisnis kuliner: Same Day Service Kuliner Nusantara (SDS KITA) dan TIKI Froozy untuk makanan beku.

Direktur Utama TIKI Yulina Hastuti mengatakan, pengiriman kini memiliki peran penting dalam menjaga standar produk.

“Bagi banyak pelaku usaha kuliner, pengiriman bukan lagi hanya soal logistik, tetapi bagian dari kualitas produk itu sendiri. Kami di TIKI berkomitmen membantu para pelaku usaha menjaga standar kualitas dengan layanan yang cepat, aman, dan dapat diandalkan,” ujarnya dalam keterangan resmi Senin (1/12) 

Yulina menambahkan, layanan baru ini hadir untuk menjawab kebutuhan pengiriman yang semakin beragam.

“SDS KITA dan Froozy dirancang untuk menjawab kebutuhan, mulai dari makanan siap santap hingga produk beku,” katanya.

Baca Juga: Pengiriman Cepat dan Transparan Jadi Tuntutan 2026, UMKM Wajib Tahu

Dengan layanan yang andal dan terjangkau, TIKI ingin mendukung pelaku kuliner dalam mengembangkan usahanya dan memudahkan pelanggan menikmati berbagai pilihan makanan tanpa batasan jarak.

Begini cara memanfaatkan layanan baru dari TIKI tersebut untuk bisnis kuliner Anda:

Pertama, gunakan SDS KITA untuk pengiriman cepat di hari yang sama. Layanan ini cocok untuk makanan siap santap, camilan, atau pesanan yang harus segera tiba.

Paket yang masuk sebelum pukul 11 siang akan dikirim pada hari yang sama ke wilayah Jabodetabek dari berbagai kota.

Kedua, kirim produk beku lewat TIKI Froozy. Layanan ini memiliki kontrol suhu, fasilitas chiller, dan pengemasan khusus agar daging, ikan, pastry beku, atau minuman beku tiba tanpa mencair.

Layanan Froozy tersedia di wilayah Jakarta dengan tarif flat hingga 5 kilogram.

Baca Juga: Biar Barang Aman Sampai Tujuan, Lalamove Sediakan Asuransi Pengiriman Mulai Rp 500

Ketiga, manfaatkan fitur Jemput Online (Jempol) yang bisa digunakan secara gratis. Paket dijemput langsung dari lokasi usaha sehingga UMKM dapat menghemat waktu tanpa perlu ke gerai.

Pelaku usaha juga bisa bergabung sebagai member TIKI Serlok untuk mendapatkan diskon ongkir, komisi, dan fleksibilitas pembayaran ongkir hingga H+2 yang membantu arus kas usaha tetap sehat.

TIKI memastikan akan terus memperluas cakupan SDS KITA dan Froozy demi mendukung UMKM berkembang lebih luas.

“Upaya ini menjadi wujud komitmen TIKI untuk tumbuh bersama para pelaku usaha kuliner dan memperkuat ekosistem industri makanan Indonesia,” tutup Yulina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Makanan dan Minuman yang Paling Tidak Baik untuk Kesehatan Otak

Ternyata ini, lho, beberapa makanan dan minuman yang paling tidak baik untuk kesehatan otak. Apa sajakah itu?  

4 Tanda Kekurangan Konsumsi Serat pada Tubuh, Cek di Sini yuk!

Ini dia beberapa tanda kekurangan konsumsi serat pada tubuh. Apa sajakah itu? Mari intip di sini!        

4 Nutrisi yang Paling Dibutuhkan saat Usia 50 Tahun ke Atas

Apa saja nutrisi yang paling dibutuhkan saat usia 50 tahun ke atas, ya? Mari cek selengkapnya di sini!  

10 Makanan yang Harus Dihindari Sebelum Tidur, Bikin Berat Badan Naik!

Ini dia beberapa makanan yang harus dihindari sebelum tidur. Apa sajakah itu? Cek di sini, yuk!       

4 Minuman Tidak Sehat yang Bisa Bikin Ginjal Rusak

Tahukah bahwa ada sejumlah minuman tidak sehat yang bisa bikin ginjal rusak, lho. Intip daftarnya di sini!  

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026: Sudah 3 Wakil Indonesia Tembus Babak Semifinal

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak Perempat Final Jumat (23/1), sudah tiga wakil Indonesia menembus partai semifinal. 

11 Rekomendasi Camilan Sehat yang Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes

Yuk, intip rekomendasi camilan sehat yang aman dikonsumsi penderita diabetes berikut ini. Apa saja?   

6 Jenis Vitamin dan Suplemen yang Bagus Dikonsumsi untuk Kesehatan

Ada beberapa jenis vitamin dan suplemen yang bagus dikonsumsi untuk kesehatan. Apa sajakah itu?            

7 Efek Samping Diet Keto yang Penting Diketahui, Intip di Sini!

Tahukah Anda bahwa ada beberapa efek samping diet keto yang penting diketahui, lho. Mari intip selengkapnya di sini!

Ternyata Ini 6 Alasan Sering Lapar saat Cuaca Dingin, Apa Saja ya?

Sering lapar saat dingin? Ternyata ini, lho, beberapa alasan sering lapar saat cuaca dingin. Cek selengkapnya di sini, yuk!