M O M S M O N E Y I D
HOME, BisnisYuk

Tertarik Membuka Usaha Food Court? Simak Dulu Tips ini

Tertarik Membuka Usaha Food Court? Simak Dulu Tips ini
Reporter: Dikky Setiawan  |  Editor: Dikky Setiawan


MOMSMONEY.ID -Hi moms. Bila Anda punya lahan cukup, cobalah menekuni usaha food court. Tapi, bisnis ini sebaiknya dilakukan setelah pandemi Covid-19 berakhir ya moms. Sebab, food court adalah tempat paling ideal untuk para pelanggan, baik kawula muda maupun orangtua, untuk mencicipi makanan favorit sambil berkongko bersama keluarga, teman atau kolega.

Mmenjalanklan bisnis foodcourt atawa pusat jajanan serbaada (pujasera) ini terbilang enggak sulit, lo, moms. Moms tidak perlu mengeluarkan kocek terlalu dalam untuk melakoni bisnis ini. Pengelola hanya menyediakan lahan dan kebutuhan lain. Jajanan berupa makanan dan minuman disediakan penyewa (tenant).

Maklum, saat ini masyarakat perkotaan memiliki kebiasaan makan di luar rumah, baik saat pagi, siang, maupun malam hari. Nah, gerai-gerai makanan dan minuman yang berada di area food court menjadi tujuan bagi sebagian masyarakat yang ingin jajan kuliner sembari kongko bersama keluarga, teman maupun kolega tersebut.

Baca Juga: Yuk, Siapkan Lahan agar Bisnis Tanaman Datangkan Cuan

Apalagi, ya itu tadi, bisnis food court termasuk salah satu usaha yang terbilang enggak sulit, kok. Pengelola hanya menyediakan lahan tempat berjualan, fasilitas listrik, air dan kebutuhan lainnya. Sementara produknya berupa makanan dan minuman disediakan oleh pihak mitra, yakni penyewa gerai.

Pemilihan lokasi

Pemilihan lokasi yang pas menjadi salah satu kunci keberhasilan menjalankan bisnis food court. "Saya ingatkan bahwa faktor utama kesuksesan food court adalah lokasi," kata Djoko Kurniawan, Pengamat Bisnis dan Marketing kepada MomsMoney, Jumat (9/7).

Pengelola pujasera juga dituntut kreatif membuat dekorasi ruangan dan gigih dalam memasarkannya. "Konsep dekorasi sebaiknya tematik semisal konsep taman, konsep bermain atau konsep tematik lainnya," imbuh Djoko.

Yang tak kalah penting, pengelola pujasera harus bisa memilih penyewa yang mampu menyediakan kuliner sesuai tren. Bukan hanya menyediakan kebutuhan kulinernya, tapi juga memuaskan selera konsumen.

Baca Juga: Bingung Mau Jualan Online atau Buka Toko, Simak Tips Berikut Ini

Menurut Djoko, pemilik food court juga sebaiknya memiliki brand makanan dan minuman sendiri selain mengundang tenant lain.

Pengelola food court juga harus bisa menyesuaikan lokasi usahanya dengan kemampuan daya beli masyarakat sekitarnya. Sebab, banyak foodcourt yang bertahan lantaran harga jual kulinernya yang sesuai dengan kemampuan kantong konsumen.

"Pilih lokasi yang padat penduduk, dekat dengan obyek wisata, dan dekat dengan perkantoran adalah pilihan terbaik," tandas Djoko.

Selanjutnya: Patut dicontoh, ini 5 kebiasaan para miliarder dunia yang membuat mereka sukses

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

15 Ide Wallpaper Ruang Tamu 2026 yang Bikin Interior Rumah Tampil Fungsional

Yuk, cek inspirasi wallpaper ruang tamu 2026 yang bisa ubah suasana rumah jadi lebih hangat, modern, dan memikat tanpa harus renovasi besar!  

Cara Mengatasi Overspending agar Keuangan Tetap Aman dan Hidup Lebih Tenang

Yuk, cek cara mengatasi overspending yang sering bikin keuangan bocor tanpa sadar agar hidupmu lebih tenang dan finansial tetap stabil.

5 Cara Menentukan Gaji yang Layak Agar Hidup Anda Nyaman dan Finansial Stabil

Yuk, simak cara menentukan gaji yang realistis agar kamu tidak salah langkah dalam negosiasi dan hidup tetap nyaman setiap bulannya.

BSU Rp600 Ribu Belum Cair? Cek Fakta dan Cara Lihat Status Penerima di November 2025

Cek yuk, kabar terbaru tentang pencairan BSU Rp600 ribu bagi karyawan bergaji di bawah Rp3,5 juta. Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

5 Jenis Benjolan Kecil di Wajah dan Penyebabnya, Jangan Salah Perawatan!

Beda jenis, beda penanganannya. Jangan keliru, berikut 5 jenis benjolan kecil di wajah dan penyebabnya.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (13/11), Hujan Sangat Lebat di Provinsi Berikut

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Kamis 13 November 2025 dan Jumat 14 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hujan Lebat di Daerah Ini, Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (13/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Kamis (13/11) dan Jumat (14/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Brand Asal Swiss Victorinox Tawarkan Promo Spesial untuk Konsumen Indonesia

​Victorinox menawarkan promo menarik dalam pop-up store pertamanya di Indonesia yakni di Plaza Indonesia 

Bukan Sekadar Cuan, Ini Nilai di Balik Investasi Halal

​Investasi syariah bukan sekadar bisnis, tapi juga tentang nilai etika yang dijalankan dengan tanggung jawab.

Ramalan Cinta Shio Tahun 2026, Ada Kejutan Asmara untuk Shio Kambing!

Kali ini MomsMoney akan membagikan ramalan cinta shio tahun 2026. Penasaran? Simak informasinya di sini.