CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Simpel dan Minimalis, Ini Tips Dekorasi Rumah untuk Zodiak Virgo

Simpel dan Minimalis, Ini Tips Dekorasi Rumah untuk Zodiak Virgo
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Zodiak banyak digunakan untuk menentukan berbagai hal, termasuk dalam mendekorasi interior rumah. Setiap zodiak memiliki elemen dan kepribadian masing-masing yang dapat diperlihatkan melalui dekorasi rumah, misalnya zodiak Virgo.

Mengutip Living Spaces, zodiak Virgo yang lahir pada tanggal 23 Agustus-22 September memiliki elemen tanah. Selain itu, orang-orang Virgo juga merupakan pekerja keras dan menyukai hal-hal berbau logika.

Jadi, dekorasi rumah orang Virgo haruslah menonjolkan elemen dan sifat-sifat yang dimilikinya. Bagaimana caranya? Yuk, simak penjelasannya berikut ini!

Baca Juga: Tips Dekorasi Rumah untuk Zodiak Leo, Mewah dan Menawan!

Gunakan gaya minimalis

Dikutip dari Houzz Australia, zodiak Virgo menyukai kesederhanaan dalam hidupnya. Hal ini tercermin dari dekorasi rumah bergaya minimalis yang disukai oleh orang-orang Virgo.

Sesuai dengan namanya, rumah yang minimalis mengedepankan penampilan rumah yang sederhana dan rapi. Artinya, rumah orang Virgo bebas dari barang-barang tidak penting yang berceceran. Semuanya harus rapi dan terorganisir, sehingga penghuni rumah bisa beraktivitas dengan leluasa.

Fokus pada aspek struktural rumah

Dibandingkan mendekorasi rumah dengan berbagai pernak-pernik, orang-orang Virgo cenderung berfokus pada aspek struktural atau bangunan rumahnya.

Misalnya, mereka lebih suka menghabiskan waktu untuk memilih material atau bahan lantai, motif wallpaper untuk dinding, hingga menentukan warna cat dinding apa yang akan digunakan. Pasalnya, aspek-aspek struktural tersebut dapat mempercantik rumah tanpa perlu menambahkan banyak hiasan.

Baca Juga: Kalem dan Nyaman, Berikut Tips Dekorasi Rumah untuk Zodiak Cancer

Gunakan warna-warna earthy

Virgo merupakan zodiak dengan elemen tanah atau bumi. Jadi, warna-warna yang digunakan pada interior rumah orang Virgo sebaiknya tergolong dalam kelompok warna earthy atau warna tanah.

Ketika berbicara soal warna tanah atau bumi, warna coklat dan hijau jelas bisa digunakan. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan warna-warna lainnya yang dapat ditemukan di alam, seperti biru, abu-abu, hingga warna netral seperti putih dan krem.

Baca Juga: Tips Dekorasi Rumah untuk Zodiak Gemini, Ceria dan Energik!

Pilih furnitur berbentuk bundar

Selain menyukai interior rumah yang minimalis, orang Virgo juga menginginkan tampilan rumah yang lembut sehingga nyaman ditempati.

Jadi, hindari menggunakan furnitur atau dekorasi yang terlihat tegas, kaku, atau tajam. Dikutip dari Dengarden.com, furnitur berbentuk lingkaran atau bundar akan lebih cocok untuk orang Virgo. Pastikan Anda menggunakan furnitur yang simpel dengan jumlah yang cukup supaya rumah tetap terlihat minimalis.

Tambahkan tanaman hias dan bunga sebagai dekorasi

Karena identik dengan elemen tanah, Anda bisa menggunakan tanaman hias atau bunga sebagai dekorasi rumah ala zodiak Virgo.

Jika tidak memungkinkan untuk diletakkan di dalam rumah, Anda juga dapat membuat taman dengan berbagai tanaman di dalamnya. Keberadaan tanaman-tanaman tersebut dapat menambah warna hijau yang menyegarkan mata di rumah Anda.

Itulah tips dekorasi rumah yang cocok untuk zodiak Virgo. Selamat mempraktikkan!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Strategi Mentalitas Kelas Menengah agar Bisa Naik Level Keuangan

Berikut strategi mental kelas menengah agar lebih siap naik kelas finansial dengan langkah realistis yang relevan untuk sekarang. Simak ulasannya.

5 Opsi Dana Darurat Cepat dan Aman yang Bisa Kamu Andalkan Saat Mendesak

Berikut pilihan pinjaman cepat dan aman buat atasi kebutuhan mendesak Anda, serta cara memilih layanan yang terpercaya dan jelas.

Gaya Hidup vs Keuangan Stabil: Bijak Pilih Kendaraan Anda

Pelajari cara menghindari kesalahan finansial terbesar akibat cicilan mobil. Artikel ini membahas  strategi bijak mengelola pengeluaran kendaraan.

Tren Furnitur Tahun 2026: Rumah yang Lebih Intim, Hangat, dan Banyak Kisah

Simak tren furnitur 2026 yang berkembang menjadi solusi rumah modern hangat dan personal, ini prediksi terbaru menurut para desainer.

Tren Dekorasi Rumah yang Mulai Ditinggalkan di Tahun 2026, Seperti Apa ya?

Simak tren interior yang diprediksi hilang di tahun 2026 dan temukan solusi desain rumah yang lebih relevan untuk huniamu tahun kedepan.

7 Langkah Praktis Mengatur Uang Pasca Menikah agar Cepat Punya Rumah Baru

Yuk simak cara atur keuangan setelah menikah agar cepat punya rumah yang cocok untuk kebutuhan finansial pasangan masa kini.  

Prediksi Pertandingan Spanyol vs Turki (19/11): Laga Penentu Lolos Piala Dunia 2026

Berikut ini jadwal pertandingan Spanyol vs Turki di Estadio La Cartuja, Sevilla, pada Rabu 19/11/2025 pukul 02.45 WIB dalam laga terakhir Grup E.  

Begini Manfaat Ganda Vaksinasi RSV Saat Kehamilan

Bayi merupakan populasi yang rentan terinfeksi RSV lantaran kekebalannya belum berkembang.           

Ramalan Karier Zodiak Tahun 2026, Sagitarius dan Capricorn Harus Tetap Fokus!

Bagaimana karier Anda di tahun 2026 berdasarkan zodiak? Berikut MomsMoney bagikan ramalan karier zodiak tahun 2026.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Rabu 19 November 2025 dan Kamis 20 November 2025 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.