M O M S M O N E Y I D
Bugar

Simak 6 Cara Mengatasi Kulit yang Mengelupas dengan Tepat

Simak 6 Cara Mengatasi Kulit yang Mengelupas dengan Tepat
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Anda tentu merasa tidak nyaman, lakukan cara ini untuk mengatasi kulit yang mengelupas. Kulit wajah kering dan mengelupas terasa perih, gatal, iritasi, dan kemerahan. 

Selain mengganggu penampilan, kulit kering yang mengelupas juga membuat makeup sulit menempel pada kulit. Jika Anda sedang mengalami masalah ini, maka bisa coba beberapa cara berikut ini.

Dikutip dari blog.avoskinbeauty.com, simak enam cara mengatasi kulit yang mengelupas, yaitu: 

Baca Juga: 5 Manfaat Argan Oil untuk Kulit, Atasi Masalah Jerawat!

1. Gunakan Pelembap Khusus Wajah

Cara pertama mengatasi kulit yang mengelupas adalah gunakan pelembap khusus wajah. Anda bisa menggunakan day cream untuk melembapkan kulit wajah di pagi hari.

Penggunaan pelembap secara rutin setelah mencuci muka dapat mengunci kelembapan kulit. Nah, cara ini bisa membantu menghilangkan pengelupasan kulit yang disebabkan oleh kulit kering.

2. Selalu Pakai Sunscreen Setiap Hari

Cara mengatasi kulit mengelupas selanjutnya adalah selalu pakai sunscreen setiap hari. Langkah ini bisa mencegah kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari, sekaligus menghambat kondisi kulit semakin parah. Gunakan produk sunscreen yang mengandung SPF dan PA yang tinggi. 

Baca Juga: Dari Berbagai Negara, 6 Film Ini Punya Tema Tentang Ibu Juga Loh

3. Pakai Produk Perawatan Kulit yang Ringan

Kemudian, Anda harus pakai produk perawatan kulit yang ringan. Sebaiknya sabun pembersih wajah yang memiliki kandungan ringan dan tidak mengandung zat pewangi. Produk sabun muka antibakteri atau yang mengandung parfum bisa membuat kulit semakin kering.

Selain itu, Anda juga perlu menghindari produk perawatan wajah yang mengandung alkohol, AHA, dan benzoil peroksida. Jika, kondisi kulit sudah membaik Anda bisa menggunakan kandungan ini tetapi perlu menambah produk yang menghidrasi kulit.

4. Keringkan Wajah dengan Lembut

Berikutnya, Anda harus keringkan wajah dengan lembut. Kalau Anda mengeringkan wajah setelah cuci muka dengan asal-asalan, kulit wajah Anda bisa kering dan rusak.

Dengan mengeringkan wajah secara lembut akan membantu mengatasi kulit wajah kering dan mengelupas. Sehabis mencuci muka, keringkan wajah Anda dengan handuk yang berbahan lembut karena kain yang kasar bisa merusak kulit dan memicu kulit mengelupas.

Selain itu, Anda juga perlu menghindari menggosok wajah dengan handuk, Anda bisa mengeringkan wajah dengan tepuk perlahan area wajah agar permukaan kulit tetap halus.

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea My Happy Ending, Comeback Jang Na Ra dan Son Ho Jun

5. Hentikan Menggaruk atau Mengelupas Kulit

Pastikan Anda hentikan menggaruk atau mengelupas kulit. Tentunya Anda merasa tidak nyaman dengan kulit mengelupas yang ada di wajah.

Namun, Anda harus menahan diri agar tidak menggaruk atau mengelupasnya. Menggaruk kulit bisa memperburuk kondisi dan menyebabkan infeksi. Jika ada kulit mati yang menjuntai lepas, berikan pelembap atau kompres dengan air agar kulit yang terkelupas bisa lepas.

6. Konsumsi Air Mineral yang Cukup

Cara terakhir mengatasi kulit yang mengelupas adalah konsumsi air mineral yang cukup. Selain menghidrasi tubuh, konsumsi air yang cukup juga membuat kulit terhidrasi.

Kebutuhan cairan tiap orang berbeda tergantung dari aktivitas yang dilakukan, usia, dan berat badan. Jika kebutuhan air dalam tubuh cukup maka kulit yang mengelupas bisa segera pulih.

Selain itu, perbanyak konsumsi sayur dan buah, kurangi konsumsi makanan dengan lemak tinggi, dan olahraga secara teratur untuk mendapatkan kulit sehat.

Jadi, itulah beberapa cara  mengatasi kulit yang mengelupas dengan tepat. Segera rawat kulit Anda, ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Awali Tahun Dengan Membangun Kebiasaan Sehat ala Planet Sports

Planet Sports memberikan kiat untuk membangun kebiasaan sehat di 2026 yang bisa Anda lakukan.       

Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1)

BMKG memberikkan peringatan dini cuaca besok Sabtu 3 Januari 2026 dan dan Minggu 4 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (3/1) dan Minggu (4/1) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Tiga Gim Roblox yang Wajib Dicoba di POCO Pad M1

Rekomendasi tiga gim di Roblox dengan berbagai genre yang wajib dicoba di POCO Pad M1, ini detilnya   

Melanggar Aturan Dekorasi Rumah Justru Bikin Hunian Lebih Nyaman, Ini Alasannya

Simak cara cerdas mendekorasi rumah dengan melanggar aturan lama agar hunian Anda terasa lebih nyaman, personal, dan relevan ke depan.

Inspirasi Menata Garasi Rumah biar Lebih Rapi, Fungsional dan Mudah Dirawat

Cek yuk, beberapa ide menata garasi agar rapi dan fungsional. Solusi penyimpanan modern ini bikin rumah lebih nyaman dan mudah dirawat.

Tren Ruang Tamu 2026 Terbaru yang Lebih Personal, Nyaman dan Cocok untuk Hunian

Simak tren ruang tamu 2026 yang mengutamakan kenyamanan, warna alami, furnitur lembut, dan dekor bermakna untuk rumah kamu.

Promo Superindo Hari Ini 2-4 Januari 2026, Ada Diskon 45% dan Beli 1 Gratis 1

Cek promo Superindo hari ini periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 3 Januari 2026: Fokus Persiapan

Berikut ramalan zodiak keuangan dan karier besok Sabtu 3 Januari 2026, simak arah peluang kerja dan strategi finansial Anda besok ini.

Promo Alfamart Serba Gratis Periode 1-15 Januari 2026, Es Krim Magnum Beli 2 Gratis 1

Promo Alfamart Serba Gratis menawarkan kesempatan Beli 1 Gratis 1, Beli 2 Gratis 1, dan Beli 3 Gratis 1.