M O M S M O N E Y I D
Bugar

Sederet Sayuran Tinggi Purin, Benarkah Bikin Asam Urat Melonjak Naik?

Sederet Sayuran Tinggi Purin, Benarkah Bikin Asam Urat Melonjak Naik?
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Ada sejumlah sayuran tinggi purin yang sebaiknya dihindari oleh penderita asam urat lo. Apa sajakah itu?

Makanan tinggi purin sering dikaitkan sebagai faktor yang menyebabkan kadar asam urat naik. Purin adalah zat yang ditemukan dalam beberapa makanan dan minuman, yang ketika dipecah oleh tubuh akan menghasilkan asam urat.

Meskipun purin banyak ditemukan pada daging dan seafood, beberapa sayuran juga diketahui memiliki kandungan purin yang tinggi. Namun, apakah konsumsi sayuran tinggi purin benar-benar dapat menyebabkan lonjakan asam urat?

Baca Juga: Apakah Asam Urat Boleh Diurut? Intip Jawabannya di Sini

Sebelum itu, mari ketahui beberapa sayuran yang dikenal mengandung purin. Mengutip dari Very Well Health dan Livestrong, di bawah ini adalah sayuran tinggi purin yang sebaiknya dihindari oleh penderita asam urat:

1. Asparagus

Asparagus masuk dalam daftar sayuran dengan kandungan purin yang tinggi. Meski menyehatkan, asparagus sebaiknya dikonsumsi dengan moderat oleh mereka yang berusaha mengontrol kadar asam urat.

2. Kembang kol

Kembang kol adalah sayuran lain yang sebaiknya dibatasi oleh orang dengan kadar asam urat tinggi. Meskipun kaya akan vitamin C dan nutrisi lainnya, kembang kol mengandung purin yang dapat meningkatkan risiko serangan gout.

Baca Juga: Ini Rekomendasi Buah yang Bagus untuk Asam Urat

3. Bayam

Bayam adalah salah satu sayuran hijau yang dikenal kaya akan nutrisi, termasuk zat besi dan vitamin K. Namun, bayam juga mengandung purin dalam jumlah yang relatif tinggi. Bagi seseorang dengan asam urat atau gout, mengonsumsi bayam dalam jumlah besar mungkin bukan pilihan terbaik.

Itulah sejumlah sayuran tinggi purin yang sebaiknya dihindari oleh penderita asam urat. Namun menariknya, beberapa studi bahkan menemukan bahwa asupan sayuran tinggi purin tidak memiliki efek yang signifikan dalam meningkatkan risiko serangan gout atau kadar asam urat dalam darah.

Baca Juga: Bisa Obati Asam Urat, Begini Cara Membuat Rebusan Daun Sukun

Salah satu alasan yang diusulkan adalah bahwa purin yang terdapat dalam sayuran mungkin berbeda dari purin yang ditemukan dalam daging dan makanan laut. Purin dalam sayuran dianggap lebih mudah diurai oleh tubuh dan kurang mungkin menyebabkan peningkatan kadar asam urat.

Penting untuk dicatat bahwa meskipun ada penelitian yang mengatakan demikian, respons seseorang terhadap sayuran tinggi purin dapat bervariasi.

Oleh karena itu, disarankan bagi orang yang memiliki asam urat tinggi atau berisiko terkena gout untuk memantau reaksi tubuh mereka terhadap jenis makanan tertentu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Sangat Lebat di Sini, Cek Peringatan dini BMKG Cuaca Besok (16/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (16/1) dan Sabtu (17/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hasil India Open 2026, 2 Pemain Tunggal Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil India Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (15/1), tunggal putra Jonatan Christie dan tunggal putri Putri Kusuma Wardan menembus perempat final.

Menopause Bukan Cuma Milik Wanita, Ini yang Terjadi pada Pria

Tak hanya perempuan, pria juga dapat mengalami penurunan hormon yang kerap disebut sebagai menopause pria.

Bedah Robotik Makin Banyak Diterapkan, Ini Manfaatnya bagi Pasien

​RS MMC menghadirkan layanan bedah robotik generasi baru untuk menangani kasus medis kompleks secara lebih presisi.

Wings Food Luncurkan Ramen YES, Ramen Instan Premium Harga Rp 3.000-an

Wings Food meluncurkan Ramen YES, kategori baru dari Mie Sedaap yang menawarkan pengalaman ramen Jepang dalam format instan.

Membeli Rumah untuk Keluarga Muda, Tak Sekadar Soal Harga

​LippoLand memperkenalkan 5enses Collection sebagai bagian dari pengembangan kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis untuk keluarga muda.

Tren Affiliate Kian Ngetren Jadi Sumber Penghasilan Tambahan

Tren affiliate kian ramai dalam beberapa tahun terakhir. Fitur ini menjadi salah satu cara favorit masyarakat untuk mencari cuan tambahan.

YLKI Catat Lonjakan Pengaduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Terbanyak

YLKI mencatat lonjakan pengaduan konsumen sepanjang 2025 dengan total 1.977 pengaduan dan paling banyak berasal dari jasa keuangan.

Promo Alfamart Long Weekend 15-18 Januari 2026, Cek Beli 1 Gratis 1 & Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Long Weekend periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja lebih untung di momen libur panjang.

Promo Hypermart Dua Mingguan 15-28 Januari 2026, Kimchi-Telur Organik Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.