M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Resep Waffle Ayam Saus Keju yang Legit dan Manis, Cocok Disantap Saat Santai

Resep Waffle Ayam Saus Keju yang Legit dan Manis, Cocok Disantap Saat Santai
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Moms punya cetakan waffle tapi jarang dipakai? Coba buat Waffle Ayam Saus Keju saja. Dijamin gampang dan mudah diikuti!

Waffle yang satu ini lebih istimewa karena disajikan bersama ayam krispi. Tentu rasa keduanya sangat pas karena disajikan bersama saus keju yang bikin ketagihan!

Baca Juga: Resep Cumi Bakar Saus Madu, Pesona Olahan Seafood Bersaus Manis

Dalam 1 porsi waffle, mengandung kalori sebanyak 327 kcal. Selain itu, Waffle Ayam Saus Keju ini punya berbagai kandungan gizi yang baik, yakni 29 gram karbohidrat, 12 gram protein, 18 gram lemak, dan 2 gram serat.

Intip resep Waffle Ayam Saus Keju yang manis dan legit ini, yuk! Dilansir dari Fibercreme, ini dia resepnya!

Waffle Ayam Saus Keju
Waffle Ayam Saus Keju

Baca Juga: Resep Nikmatnya Ayam Pop Sambal Kecap ala Rumah Makan Padang

Bahan:

  • 1 buah ayam krispi

Bahan Waffle:

  • 220 gr tepung terigu
  • 100 gr gula pasir
  • 16 gr baking powder
  • 1 sdt garam
  • 2 btr telur
  • 35 gr creamer bubuk
  • 165 ml air hangat
  • 30 ml minyak

Baca Juga: 4 Ide Masak Aneka Olahan Telur yang Bisa Dimasak Super Cepat

Bahan Saus:

  • 100 gr keju cheddar leleh
  • 100 gr keju mozarella
  • 3 lbr keju slice
  • 1 sdm tepung terigu
  • 1 sdm butter
  • 1 sdm creamer bubuk
  • 200 ml air hangat

Baca Juga: Kulit Ikan Sering Menempel? Ini 4 Tips Supaya Ikan Tak Lengket Saat Dipanggang

Cara Membuat Waffle Ayam Saus Keju:

  • Siapkan wadah, kocok telur dan gula hingga putih mengembang.
  • Sambil diaduk, tambahkan minyak, tepung, baking powder, garam, creamer bubuk dan air. Diamkan 15 menit.
  • Panaskan cetakan waffle, oles dengan butter, tuang adonan, masak hingga matang. Sisihkan.
  • Membuat saus: Panaskan teflon, panaskan butter, tambahkan tepung terigu dan creamer bubuk. Tuang air perlahan sambil diaduk rata agar tidak menggumpal. Masukkan semua keju, aduk hingga tercampur rata. Sisihkan.
  • Sajikan waffle dengan ayam krispi dan saus keju
  • Waffle Ayam Saus Keju siap disantap!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Wingstop Hematnya Juara November 2025, 3 Paket Komplit Serba Rp 24.000-an

Promo Hematnya Juara dari Wingstop datang lagi di November 2025. Nikmati paket Juara komplit dengan 3 pilihan favorit serba Rp 24.000-an.

Hari Terakhir Promo J.CO Delivery Deals, Bundling Minuman Favorit Mulai Rp 55K

Promo J.CO Delivery Deals telah memasuki hari terakhir. Ini kesempatan untuk menikmati bundling minuman favorit mulai Rp 55.000 saja.

Dari Baby Boomers ke Gen Z: Merajut Kolaborasi Lintas Generasi di Perusahaan

Kelola perbedaan gaya komunikasi & nilai hidup antar generasi di perusahaan. Migunani & Co. berbagi tips membangun tim yang solid.

Tips Jadi Eatfluencer Sukses: Konten Kuliner Estetik ala Grab

Kembangkan bakat review kuliner Anda dengan Grab Eatfluencer. Dapatkan tips foto estetik & deskripsi rasa mendalam dari kreator profesional.

Samsung A07 Mengusung Mediatek Helio G99, Skor AnTuTu Mencapai 405 Ribuan!

Samsung A07 yang diluncurkan di tahun 2025 ini bawa prosesor Mediatek Helio G99. Kamera utamanya sama dengan Redmi 14C yakni dengan resolusi 50 MP

Cara Kerja Algoritma Instagram dan Tips untuk Memaksimalkannya, Coba Sekarang!

Cara kerja algoritma Instagram terdiri dari algoritma feed, reels, stories & explore. Masing-masing memiliki pemeringkatannya sendiri.

Bahaya! Ini Dia 6 Makanan yang Tingkatkan Risiko Kanker

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang tingkatkan risiko kanker, lho. Yuk, intip daftarnya di sini!

Intip Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Minggu 16 November 2025

Ramalan zodiak Minggu 16 November 2025 membawa energi yang besar pada dinamika astrologi dalam urusan keuangan dan karier. 

7 Jurus Mudah Melepaskan Diri dari Kecanduan Gula Tanpa Harus Tersiksa

Salah satu cara menjaga tubuh tetap sehat adalah dengan menghindari gula. Beberapa jurus ini bisa membantu Anda lebih mudah terlepas dari gula.

8 Rekomendasi Minuman Penurun Risiko Kanker Menurut Ahli

Ini dia rekomendasi minuman penurun risiko kanker menurut ahli. Ada apa saja kira-kira?