M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Bihun Kari Khas Medan, Berkuah Kental Dilengkapi Ayam Super Empuk

Resep Bihun Kari Khas Medan, Berkuah Kental Dilengkapi Ayam Super Empuk
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Bihun kari khas Kota Medan yang menggugah selera bisa dimasak sendiri di dapurmu dengan mengikuti resep dari Chef Ade Koerniawan dari Masterchef Indonesia Season ke-6.

Menu Bihun Kari khas Medan yang satu ini berkuah super kental dengan bumbu rempah yang pekat dan bikin nagih. Bihun kari terasa lebih sempurna karena dilengkapi dengan potongan paha ayam super empuk di dalamnya.

Moms bisa coba masak sendiri menu Bihun Kari khas Medan yang gurih harum sedap dengan resep berikut ini yang disadur melalui kanal Youtube Ade Koerniawan, selengkapnya.

Baca Juga: Resep Sahur Singkat Telur Marmer Saus Prik Nam Pla Khas Thailand yang Bikin Penasaran

Bahan dasar:

  • 500 gram daging paha ayam
  • 300 gram kentang
  • 200 gram bihun

Bahan:

  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang daun kari
  • 20 gram serai
  • 1 buah bunga lawang
  • 1 batang kayu manis
  • 5 buah cengkeh
  • 5 buah kapulaga
  • 200 ml santan
  • 2 sdt garam
  • 50 ml air
  • 1 sdt merica bubuk
  • 2 sdm kaldu jamur
  • 1 sdt gula
  • ½ sdt brown sugar
  • 2 sdm bawang goreng
  • 100 gram susu evaporasi

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 20 gram jahe
  • 15 gram lengkuas
  • 20 gram kunyit
  • 10 gram kemiri
  • ½ sdt jinten
  • 1 sdm ketumbar
  • ¼ sdt pala
  • 20 gram cabai merah keriting
  • 10 gram cabai keriting

Baca Juga: Resep Jeyuk Bokkeum si Daging Tumis Pedas Korea yang Super Kenyal

Cara Masak Bihun Kari Khas Medan:

  1. Slice seluruh bawang putih, bawang merah, jahe, kunyit & lengkuas secara kasar. Masukkan ke dalam blender.
  2. Masukkan kemiri sangrai, ketumbar sangrai, jinten, pala, minyak, cabai kering yang sudah direndam, dan sedikit air ke dalam blender. Blender sampai halus.
  3. Sediakan wajan berisi minyak, tumis sereh, daun kari, kayu manis, cengkeh, bunga lawang, dan daun salam. Masak bumbu halus yang tadi telah diblender.
  4. Beri garam sedikit, lalu masukkan kapulaga, aduk kembali bumbu hingga warnanya gelap & minyak keluar.
  5. Jika sudah keluar minyak, beri 500 ml air, aduk terus.
  6. Masukkan ayam satu per satu, aduk.
  7. Beri merica bubuk, kaldu jamur, dan gula, aduk kembali.
  8. Kecilkan api, masukkan santan kental, aduk.
  9. Tambahkan gula merah, garam, aduk perlahan.
  10. Masukkan bawang goreng, aduk lagi. Tambahkan air & reduce lagi, lalu masukkan potongan kentang yang sudah matang ke dalam wajan.
  11. Beri susu evaporasi, aduk sedikit, kemudian angkat

Baca Juga: Resep Kulit Ayam Crispy Ala KFC, Anti Melempem dan Garingnya Lebih Tahan Lama

Bihun Kari khas Medan
Bihun Kari khas Medan

Baca Juga: Resep Chicken Teriyaki Ala Yoshinoya, Ayamnya Tebal dan Bumbunya Meresap Sempurna

Cara penyajian Bihun Kari Khas Medan:

  1. Tata piring saji, kemudian masukkan bihun ke atas piring.
  2. Taburkan bawang goreng, tata irisan telur rebus di atasnya.
  3. Tuangkan kuah kari ke dalam piring saji.
  4. Tata ayam & beri taburan nori.
  5. Bihun Kari khas Medan yang lezat harum siap dinikmati!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.

7 Promo HokBen Exclusive Deals dari Bank Saqu hingga BSI Diskon sampai 50%

Selama Januari 2026, sederet promo HokBen dengan beberapa partner hadirkan promo spesial. Mulai dari Bank Saqu sampai BSI beri diskon sampai 50%.

Pesan WhatsApp Telat Masuk? Ini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Hapus Data

WhatsApp macet dan pesan tidak masuk? Ternyata ini bukan salah jaringan, melainkan ada 8 pengaturan yang harus diubah. Segera cek langkah-langkah.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (17/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (17/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.695.000, emas UBS 1 gr Rp 2.749.000