M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Pesan Green SM Kini Sudah Bisa di Aplikasi Gojek

Pesan Green SM Kini Sudah Bisa di Aplikasi Gojek
Reporter: Danielisa Putriadita  |  Editor: Danielisa Putriadita


MOMSMONEY.ID - Green SM, penyedia layanan armada 100% taksi listrik mengumumkan kolaborasi  dengan Gojek, lewat peluncuran layanan GoGreen SM di aplikasi Gojek. Inisiatif ini memungkinkan konsumen untuk memiliki opsi tambahan dalam menikmati layanan transportasi bebas emisi dengan mudah.

Deny Tjia, Managing Director Green SM Indonesia mengatakan dalam keterangan tertulis, Kamis (12/6), kolaborasi ini merupakan wujud nyata dari komitmen Green SM untuk mendukung misi pemerintah dalam mencapai target net zero emission dengan memberikan opsi bagi masyarakat atas layanan transportasi yang bebas emisi. 

Selain itu, Green SM ingin memberikan kenyamanan lebih kepada para pengguna Green SM dan mitra pengemudi, dengan menghadirkan layanan transportasi yang andal dan ramah lingkungan melalui berbagai kanal yang lebih mudah diakses. 

“Green SM percaya bahwa kolaborasi dengan mitra strategis seperti Gojek sangat penting dalam membangun sistem transportasi nasional yang inklusif, berkelanjutan, dan berdampak positif bagi masyarakat," kata Denny. 

Pendekatan ini menghadirkan pengalaman pemesanan yang lebih praktis, sekaligus memperluas jangkauan layanan Green SM kepada basis pengguna Gojek yang luas. "Kolaborasi ini juga membuka jalan menuju transformasi mobilitas urban yang mendukung pertumbuhan ekonomi hijau di Indonesia,“ tambah Deny. 

Baca Juga: Mobil Listrik Bekas Masih Sulit Terjual di Indonesia, Apa Sebabnya?

Steven Halim, Head of Transport Gojek mengatakan kolaborasi dengan Green SM mempertegas posisi Gojek sebagai penyedia layanan on-demand menjawab ragam kebutuhan mobilitas masyarakat. 

"Kami berharap, kolaborasi ini dapat menghadirkan akses lebih atas layanan mobilitas, sehingga dapat menjawab tingginya minat masyarakat dalam menggunakan layanan yang tersedia di aplikasi Gojek,” kata Steven

Lebih lanjut Steven menyampaikan inisiatif ini menjadi langkah strategis bagi Gojek dalam mengakselerasi pencapaian Zero Emissions (Nol Emisi) di ekosistem Gojek yang juga bagian dari komitmen keberlanjutan Three Zeros (Tiga Nol) Grup GoTo. 

"Hal ini memperkuat ragam inisiatif yang telah kami jalankan, termasuk diantaranya menghadirkan layanan GoRide Electric sebagai layanan transportasi roda dua yang bebas emisi karbon,” kata Steven.  

Kolaborasi untuk Ekosistem Transportasi yang Lebih Inklusif dan Berkelanjutan, Mendukung Komitmen Menuju Net Zero Emission 

Sektor transportasi jalan, saat ini menyumbang sekitar 22% dari total emisi gas rumah kaca (GRK). Kolaborasi Gojek dan Green SM merupakan bentuk upaya berkelanjutan keduanya dalam mendukung misi pemerintah Indonesia menjawab tantangan tersebut dengan menurunkan emisi karbon dan mempercepat transisi menuju penggunaan energi bersih. 

Baca Juga: Wuling Gandeng Produsen Lokal untuk Ban Mobil Listrik, Optimistis Tren EV Meningkat

Bagi Gojek, langkah kolaborasi ini akan memperkuat capaian di tahun 2024 di mana Gojek berhasil meningkatkan adopsi penggunaan kendaraan listrik sebesar 3 kali lipat serta meningkatkan perjalanan dengan kendaraan listrik hingga 5 kali lipat dibanding tahun sebelumnya. 

Selain itu, lewat fitur Gerakan Penanaman Pohon GoGreener (GoGreener Tree Collective), Gojek memudahkan dan memfasilitasi setiap pengguna untuk mengadopsi gaya hidup baru yang lebih ramah lingkungan, salah satunya dengan menyerap jejak karbon yang dihasilkan saat menggunakan layanan GoRide, GoCar, maupun GoFood. Sepanjang 2024, lebih dari 239.000 pohon telah ditanam melalui program ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Mendaki, Cek Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Selasa (18/11)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Selasa (18/11) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 2.418.000, emas UBS Rp 2.422.000.

Hanya 2 Hari! Promo Anniversary ke-19 Pepper Lunch: Pepper Steak Buy 1 Free 1

Pepper Lunch hadirkan promo spesial merayakan Anniversary ke-19. Nikmati Buy 1 Free 1 Pepper Steak hanya di tanggal 18-19 November 2025.

Dari Sampah Bisa Jadi Tabungan, Ini 5 Manfaat Pilah Sampah ala Wings

​Lewat #PilahDariSekarang, Wings membuktikan, manfaat pilah sampah memiliki dampak langsung bagi warga bukan sekadar menjaga lingkungan.

Bukan Sekadar Joget, Ini Manfaat Zumba untuk Kesehatan

Berikut ini manfaat zumba untuk kesehatan tubuh yang bukan sekadar olahraga berirama musik.           

5 Rekomendasi Tablet Terbaik di 2025, Bisa Diandalkan untuk Berbagai Aktivitas

Tablet terbaik memiliki spesifikasi yang mendukung banyak aktivitas pengguna. Beberapa yang direkomendasikan yaitu Galaxy Tab S10 Ultra & iPad.​

Kenali Penyebab dan 9 Gejala Awal Diabetes Pada Tubuh Anda

Simak beberapa tanda dan gejala awal yang menjadi indikasi penyakit obesitas pada tubuh Anda di sini.

Poco F8 Pro Akan Rilis dengan Snapdragon 8 Elite? Cek Jawabannya di Sini!

Poco F8 Pro akan rilis bareng saudaranya, si Poco F8 Ultra. Kabarnya, Poco akan pakai Snapdragon 8 Elite 5 & HyperOS 3 yang lebih baik dari MIUI.

Promo Bakmi GM GoFood Brand Day November: Makan Ramean Diskon 50%, Cek Jamnya

Bakmi GM hadirkan promo GoFood Brand Day di tanggal 16 dan 22-23 November 2025. Ada 2 paket rame-rame dengan diskon 50%. Cek jamnya sekarang!

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Selasa 18 November 2025, Simak yuk

Berikut ramalan zodiak hari ini Selasa 18 November 2025, memberikan semangat baru yang penuh optimisme dalam karier dan keuangan Anda.

Apa itu Purin? Cek Daftar Makanan yang Harus Dihindari & Informasi Lainnya!

Purin merupakan senyawa organik yang diproduksi tubuh untuk membangun DNA dan menghasilkan energi. Purin juga bisa didapat dari makanan.