MOMSMONEY.ID - M Design Group melalui brand IKONS Furniture memanfaatkan ajang ARCH ID 2025 sebagai momentum untuk memperkuat eksistensinya di industri desain interior nasional.
Dalam pameran yang digelar beberapa waktu lalu di ICE BSD, Tangerang Selatan, IKONS menghadirkan instalasi arsitektural bertajuk Sit with the Journey yang menyoroti perjalanan hidup melalui pendekatan artistik dan kolaboratif.
Dirancang oleh Christine, Head of Design IKONS Furniture, bersama tim dari Metaphor Interior Architecture, instalasi ini mengusung konsep reflektif dan interaktif.
Melalui podium bertingkat, warna-warna cerah, serta pencahayaan dinamis, pengunjung diajak menikmati pengalaman multisensori yang menggambarkan pertumbuhan dan perjalanan hidup dengan sentuhan desain kekanak-kanakan yang natural.
"Pergelaran Arch ID kali ini menjadi perwujudan nyata dari kami, IKONS Furniture dan Metaphor Interior, dalam industri desain interior yang selalu mengedepankan kolaborasi dengan para partner strategis, membangun instalasi yang indah hanya dalam waktu tiga hari," ujar James Wijaya, CEO M Design Group, dalam keterangan resmi Kamis (15/5).
Baca Juga: 13 Inspirasi Model Tangga Modern Terbaru untuk Rumah yang Lebih Menawan di 2025
Instalasi ini menjadi representasi strategi IKONS Furniture dalam memperkuat posisi bisnisnya melalui pendekatan kreatif sekaligus sinergi lintas sektor.
Kolaborasi strategis dengan berbagai mitra seperti Gitalaras, Erreluce & Nurco, Hanson Team, CS Laminates, Roxyglass, Integra Signage, dan Frantinco juga menjadi sorotan utama dalam proyek ini.
Ferdy Septian, Marketing Manager IKONS Furniture & Modulo Living, menambahkan, pihaknya menciptakan pameran seni desain yang tidak hanya menyampaikan cerita tetapi juga menghadirkan pengalaman penuh kejutan di setiap sudut booth.
Instalasi Sit with the Journey juga sempat menarik perhatian Menteri Perdagangan Indonesia, Zulkifli Hasan, yang menyempatkan diri berinteraksi langsung dengan karya yang dipamerkan.
Melalui pendekatan kreatif dan strategi kolaborasi, IKONS Furniture membuktikan komitmennya dalam merespons dinamika industri interior yang semakin menuntut inovasi dan nilai artistik dalam setiap karyanya.
Selanjutnya: Promo Hypermart Dua Mingguan hingga 21 Mei 2025, Wortel-Telur Ayam Kampung Diskon 10%
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News