M O M S M O N E Y I D
Santai

Penyebab Tanaman Hias Indoor Membantu Tidur Lebih Nyenyak di Malam Hari

Penyebab Tanaman Hias Indoor Membantu Tidur Lebih Nyenyak di Malam Hari
Reporter: Nur Afitria Cika  |  Editor: Nur Afitria


MOMSMONEY.ID - Banyak manfaat tanaman hias indoor untuk kualitas tidur di malam hari. Tahukah Anda apa penyebab tanaman hias indoor membantu tidur lebih nyenyak di malam hari?

Artikel ini akan menjelaskan mengenai penyebab tanaman hias indoor membantu tidur lebih nyenyak. 

Tanaman tidak hanya menjadi tren desain terbesar, tetapi juga memiliki banyak manfaat kesehatan yang dapat Anda peroleh dengan menanamnya. 

Baca Juga: Punya Insomnia? Dengarkan 6 Jenis Suara Positif yang Bantu Tidur Lebih Nyenyak

Berikut ini penyebab tanaman hias indoor membantu tidur lebih nyenyak di malam hari. 

1. Warna dan Tekstur Menenangkan

Psikologi menunjukkan bahwa warna dan tekstur yang berbeda memiliki efek yang berbeda pada pikiran Anda. Penelitian juga menunjukkan bahwa warna hijau tanaman memiliki dampak yang menenangkan pada pikiran kita, yang berarti tidur yang lebih baik.

Warna memiliki efek menenangkan pada persepsi mental kita terhadap berbagai hal dan membantu menyeimbangkan kompleksitas. 

Berbagai warna dan pola tanaman memberikan kontribusi positif terhadapnya.

Satu studi terhadap 90 pasien bedah menyimpulkan bahwa pasien yang dirawat di ruangan dengan tanaman hidup pulih lebih cepat. Melihat tanaman dalam ruangan saja sudah memberikan dampak positif. 

2. Atmosfer Kaya Oksigen

Tanaman Hias Indoor
Tanaman Hias Indoor

Karena tanaman meningkatkan kadar oksigen di udara dalam ruangan, tanaman juga membantu meningkatkan kadar oksigen dalam darah, yang menghasilkan tidur yang lebih baik.

3. Mengurangi Tingkat Stres

Menurut sebuah penelitian oleh Departemen Ilmu Hortikultura, Universitas Nasional Chungnam, Korea, interaksi dengan tanaman dalam ruangan membantu mengurangi stres psikologis dan fisiologis.

Baca Juga: Tanaman Hias Indoor Mudah Dirawat Bisa Bantu Menjaga Kebersihan Udara di Rumah

Menanam tanaman seperti Peppermint di dalam ruangan juga memiliki pengaruh positif terhadap kognisi dan suasana hati. 

Sebuah penelitian di Jepang juga menempatkan pothos sebagai salah satu tanaman terbaik yang memiliki efek menenangkan.

4. Udara yang Kurang Beracun

Udara dalam ruangan dapat penuh dengan VOC yang berbahaya dan tanaman seperti English Ivy, Peace Lily, Pothos, dan Philodendron dapat sangat mengurangi karbon monoksida, formaldehida, xilena, dan toluena.

5. Lingkungan yang Sehat dan Segar

Tanaman hias berdaun lebat dapat meningkatkan kelembapan relatif di dalam rumah ke tingkat yang lebih sehat–Salah satu manfaat memiliki tanaman dalam ruangan.

Baca Juga: 5 Cara Membantu Anak Remaja Tidur Nyenyak di Malam Hari, Simak Moms!

Penelitian yang dipublikasikan dalam International Journal of Hygiene and Environmental Health menyatakan bahwa menghirup udara kering dapat menyebabkan masalah seperti asma, sinusitis, mimisan, dan bronkitis. Menanam tanaman hias ini akan meningkatkan kelembapan di rumah.

6. Faktor Feng Shui

Menurut Feng Shui, tanaman merupakan sumber energi yang baik dan cenderung menarik keberuntungan, kemakmuran, dan bahkan tidur yang sehat. Tanaman juga membantu memberikan pengaruh yang menenangkan. 

Nah itulah beberapa penyebab tanaman hias indoor membantu tidur lebih nyenyak di malam hari. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ragam Promo Roti'O Periode Januari 2026, Bundling 2 Roti & 2 Minuman Cuma Rp 39.000

Selama Januari 2026, Roti'O hadirkan beragam promo menarik. Dari bundling Roti'O, paket berdua, hingga Special Deals yang tawarkan harga hemat.

Lupakan S25 Ultra! RedMagic 11 Pro Bawa Baterai Jumbo 7500 mAh

RedMagic 11 Pro membuat Samsung S25 Ultra terlihat biasa, berkat daya 7500 mAh & pendingin canggihnya. Inilah yang perlu gamer tahu sebelum beli.

Realme 16 Pro Guncang Pasar: Baterai 7000 mAh Bikin Kaget

Ingin tahu kelebihan Realme 16 Pro di segmen premium? Layar AMOLED super terang & software lebih baik dari Realme 15 Pro jadi daya tarik utama.

4 Alasan Dubai Wajib Masuk Bucket List Liburan Tahun Ini

Dubai selalu berhasil memikat wisatawan dari seluruh dunia, termasuk Indonesia. Ini empat alasan​ mengapa kamu wajib mengunjungi Dubai

Anggota SNSD Bintangi Drakor Kriminal Paling Menegangkan Ini, Terbaru Idol I

Jangan lewatkan penampilan epik anggota SNSD Girls' Generation dalam drama kriminal seperti Ido I yang akan membuat Anda terpaku di layar. 

Cinta Beda Usia hingga Drama Keluarga: Film Wajib Tonton Wanita

Temukan film drama romantis terbaru tentang cerita kuat tentang cinta, keluarga, dan perjuangan hidup wanita penuh emosi.

Jangan Sampai Salah! Pertimbangkan Ini Saat Memilih Bridesmaid

Mulai dari keluarga hingga sahabat, ada banyak pertimbangan penting saat memilih bridesm Anda. Pahami cara membuat pilihan bijak.

Hidup Remaja Penuh Drama? Film Ini Gambarkan Kisahnya

Dari persahabatan hingga cinta pertama, film berikut ini merangkum esensi masa remaja yang membuat tertawa, menangis, dan merenung.

8 Promo Kuliner Favorit Hari Ini 8 Januari 2026, KFC hingga HokBen Harga Spesial

Kini saatnya berburu diskon besar lewat promo kuliner favorit. Subway, KFC, dan HokBen tawarkan harga spesial yang sayang dilewatkan.

Anjlok Setelah Reli, Cek Harga Emas Antam Hari Ini Kamis 8 Januari 2026

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.570.000 Kamis (8/1/2026), turun Rp 14.000 dibanding harga Rabu (7/1/2026).