M O M S M O N E Y I D
Santai

Mirip di Eropa, Ini 3 Destinasi Wisata di Asia Tenggara Rekomendasi Airasia Move

Mirip di Eropa, Ini 3 Destinasi Wisata di Asia Tenggara Rekomendasi Airasia Move
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Airasia Move membagikan rekomendasi destinasi di kawasan Asia Tenggara rasa Eropa. Budget jauh lebih murah dan juga bebas visa, lho. 

Berwisata ke Benua Eropa mungkin menjadi impian bagi sebagian besar orang. Walaupun demikian, banyak yang meragukan kesanggupan untuk melancong ke Benua Biru lantaran kendala biaya.

Tak perlu jauh-jauh berlibur ke Eropa, Airasia Move membagikan 3 destinasi Asia Tenggara rasa Eropa yang bisa jadi inspirasi liburan singkat di musim Lebaran. 

Selain lebih dekat dan bebas visa, Anda juga tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk mengunjungi destinasi Asia Tenggara bergaya Eropa ini.

Baca Juga: Dijamin Bikin Tenang, Lakukan Ide Self Care Sesuai Love Language Ini Yuk

Apalagi, Airasia Move menawarkan spesial hingga Rp 200.000 untuk pemesanan kombo Flight+Hotel di AirAsia MOVE. Gunakan kode promo ‘HOLIDAY’ yang berlaku eksklusif sampai 30 April 2024. Makin hemat, juga praktis!

Berikut destinasi spesial AirAsia Move untuk Anda:

Sa Pa, Vietnam

Sa Pa, sebuah surga tersembunyi di pegunungan utara Vietnam dengan keindahan alam menyerupai Swiss.

Sama seperti Eropa, Sa Pa memiliki empat musim dengan periode bersalju yang bisa mencapai suhu -17 derajat celcius.

Gunung Fansipan yang terdapat di Sa Pa dikenal sebagai “Atap Indochina”, yakni puncak tertinggi dari negara Vietnam, Laos, dan Kamboja. 

Bagi pengunjung yang ingin menelusuri Puncak Fansipan dapat menumpangi kereta gantung dari stasiun Muong Hoa, Sun Plaza.

Uniknya, stasiun hingga armada kereta didesain layaknya peradaban Eropa kuno.

Baca Juga: 5 Lokasi Wisata Unik K-pop dan K-drama Ini Wajib Dikunjungi saat ke Seoul

Sepanjang perjalanan menuju puncak gunung, Anda akan menikmati pengalaman menembus awan dengan pemandangan hamparan sawah serta rumah-rumah penduduk.

Khao Yai, Thailand

Di negeri gajah putih alias Thailand ada kota Khao Yai patut disebut sebagai “Little Europe”.

Berjarak tiga jam dari kota Bangkok, Khao Yai memiliki sejumlah destinasi yang kental dengan nuansa Eropa.

Mulai dari kebun bunga terbesar di “The Bloom”, bangunan berarsitektur khas desa Italia di “Palio Village” dan “Primo Piazza”, hingga kastil megah di “My Ozone Khao Yai”. 3.

Colmar Tropicale, Malaysia

Jika penasaran melihat kecantikan desa Colmar di Prancis, Anda sebenarnya  dapat mengunjungi replikanya, yaitu Colmar Tropicale di Berjaya Hills, Malaysia.

Baca Juga: Bukan Cuma Piknik, Ini 6 Ide Kegiatan Seru Saat Berlibur ke Pantai

Terlebih, kawasan ini terletak di sisi pegunungan yang membuat suasana khas Eropa semakin terasa.

Akses menuju Colmar Tropicale sangatlah mudah, Anda dapat memesan AirAsia Ride dari kota Kuala Lumpur dan menempuh jarak sekitar satu jam saja.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026

Simak Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Awas Hujan Ekstrem di Jabodetabek, Cek Peringatan Dini Cuaca Terbaru (22/1) dari BMKG

Peringatan dini BMKG terbaru cuaca hari ini Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem.

Promo Subway Chicken Slice Tebus Murah Rp 20 Ribu, Nikmati Hematnya Hari Ini Saja

Promo Subway Double Date Deals hadir hari ini saja, 22 Januari 2026. Tebus murah Chicken Slice 6-inch cuma Rp 20 ribu. Cek syaratnya sekarang!

40 Tahun ParagonCorp, Intip Keseruan Beauty Science Tech 2026

​Memasuki usia 40 tahun, ParagonCorp mengajak publik melihat lebih dekat transformasi industri kecantikan lewat ajang Beauty Science Tech 2026.

Hasil Indonesia Masters 2026 Sementara: 6 Ganda Indonesia Tembus Babak Perempat Final

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (22/1), enam ganda Indonesia menembus babak perempat final.

Properti Premium Masih Dilirik, Ini Catatan Penting bagi Investor

​Minimnya pengembangan hunian baru di kawasan Dharmawangsa menempatkan proyek seperti Savyavasa dalam perhatian pembeli jangka panjang.

Kesempatan Terakhir Promo Chatime Serba Rp 26 Ribu & Snowy Cheese Cupbop Favorit

Promo Gebyar Chatime Rp 26 ribu untuk minuman favorit berakhir hari ini. Segera kunjungi outlet terdekat dan manfaatkan kesempatan terakhirnya!

Begini Cara Buka Konten Sensitif yang Tersembunyi di X

Ingin tahu cara melihat konten sensitif di X? Pengaturan privasi X memungkinkan untuk mengaksesnya. Ikuti panduan lengkapnya!

Drakor Medis Ini Bikin Anda Ikut Merasakan Tekanan Ruang Operasi

Pilihan drakor ini menyingkap sisi gelap rumah sakit dan tantangan para medis. Temukan kisah tentang kedokteran yang menguras emosi di sini.

Jangan Lewatkan Promo Spesial J.CO Grand Indonesia Gratis 1/2 Lusin Donut

J.CO Grand Indonesia hadirkan bonus 1/2 lusin Black Jack Donut. Promo ini terbatas, segera kunjungi gerai untuk klaim penawaran spesial.