M O M S M O N E Y I D
Bugar

Mengobati Asam Urat Tanpa Ribet, Bisa Dicoba di Rumah

Mengobati Asam Urat Tanpa Ribet, Bisa Dicoba di Rumah
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Cobalah cara cepat menyembuhkan asam urat ini untuk mengelola nyeri asam urat yang menyakitkan. Asam urat adalah bentuk radang sendi yang disebabkan oleh kadar asam urat yang tinggi dalam darah. 

Asam urat menyebabkan sendi menjadi bengkak dan kaku. Terdapat beberapa faktor risiko dan kondisi lain yang dapat menyebabkan timbulnya asam urat, misalnya diabetes, resistensi insulin, gagal jantung kongestif, sindrom metabolik, kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi dan penyakit ginjal dan obat-obatan yang diminum untuk penyakit tersebut, karena dapat meningkatkan kadar asam urat.

Dilansir dari everydayhealth, berikut cara cepat menyembuhkan asam urat yang bisa Anda coba:

Baca Juga: Benarkah Cuka Apel Bisa Mengobati Asam Urat? Simak Ulasannya di Sini

Cara cepat menyembuhkan asam urat

1.Mengonsumsi obat antiinflamasi 

 Terdapat tiga jenis obat yang efektif yaitu obat antiinflamasi nonsteroid (NSAID) seperti ibuprofen, aspirin, atau naproxen sodium. Anda juga bisa mengonsumsi obat antiinflamasi yang diresepkan seperti colchicine yang membantu menyembuhkan asam urat. 

Anda harus melakukan konsultasi dengan dokter jika hendak mengonsumsi NSAID. Obat golongan ini harus dikonsumsi dengan bijak jika Anda memiliki penyakit ginjal, sedangkan untuk obat steroid dapat memperburuk kadar gula darah Anda jika Anda menderita diabetes.

2. Kurangi tekanan pada sendi

Tekanan paling ringan pada daerah sendi yang terkena nyeri asam urat tetap menimbulkan rasa nyeri yang menyakitkan. Anda harus rileks dan tidak melakukan aktivitas yang memberikan tekanan pada sendi yang bengkak dan sakit. 

3. Istirahat dan meninggikan sendi

Anda harus menjauhi sendi yang sakit dan jaga agar tetap tinggi. Anda bisa melakukannya sembari berbaring ataupun duduk. 

Saat nyeri asam urat menyerang, jangan paksa tubuh melakukan aktivitas berat. Anda dianjurkan untuk istirahat hingga asam urat membaik.

4. Kompres dengan es 

Anda bisa menggunakan es untuk mengurangi bengkak dan rasa sakit pada sendi. Menggunakan kompres es ini diyakini mampu memberikan rasa nyaman dan mengurangi nyeri yang ditimbulkan oleh kristal asam urat.

5. Perhatikan pola Makan 

Anda dapat  menurunkan kadar asam urat dengan menghindari makanan tinggi purin seperti daging merah, jeroan, dan seafood dan alkohol.

Baca Juga: Jenis Olahraga yang Dianjurkan untuk Penderita Asam Urat

6. Rajin mengonsumsi air putih

Minum air putih dapat membantu mengeluarkan kristal asam urat yang menyebabkan asam urat dari sistem tubuh. Penderita asam urat yang mengonsumsi air putih yang cukup tentu akan sering buang air kecil.

Dengan begitu, kristal asam urat bisa dibuang melalui urin. Jadi, Anda harus mengonsumsi air putih yang cukup jika ingin nyeri asam urat sembuh.

7. Berlatih meditasi

Anda bisa mengatasi nyeri yang disebabkan oleh asam urat dengan melakukan meditasi. Anda bisa melakukan meditasi dengan melatih pernapasan dan yoga untuk mengelola rasa sakit tersebut.

8. Konsultasi dengan dokter melalui aplikasi

Jika ini pertama kalinya Anda mengalami nyeri asam urat, segera konsultasi dengan dokter. Anda bisa melakukan sesi konsultasi secara online melalui aplikasi kesehatan.

Asam urat adalah salah satu penyakit yang sering tidak disadari oleh penderitanya. Semakin cepat Anda memulai pengobatan dan manajemen nyeri dengan dokter, maka semakin cepat Anda akan pulih.

Baca Juga: Diet untuk Penderita Asam Urat Lengkap dengan Menu Makanannya

Itulah cara cepat menyembuhkan asam urat yang bisa Anda lakukan. Semoga membantu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Cara Menaikkan Berat Badan dalam Seminggu yang Efektif

Bagaimana cara menaikkan berat badan dalam seminggu yang efektif, ya? Intip caranya di sini, yuk!   

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 7 November 2025: Saatnya Kerja Cerdas!

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 7 November 2025 yang mengulas motivasi besar dalam urusan karier dan keuangan setiap bintang.

6 Penyebab Umum Kadar Kolesterol Tinggi pada Wanita

Ternyata ini dia beberapa penyebab umum kadar kolesterol tinggi pada wanita. Apa saja, ya?             

Benarkah Makan Bawang Putih Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi?

Sebenarnya, benarkah makan bawang putih bisa menurunkan kolesterol tinggi? Cari tahu jawabannya di sini!

Apakah Cokelat Hitam Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi?

Banyak ditanyakan, apakah cokelat hitam bisa menurunkan kolesterol tinggi atau tidak? Ini jawabannya.

Promo Alfamart Home Care 1-15 November 2025, Aneka Detergent Diskon hingga 40%

Manfaatkan promo Alfamart Home Care periode 1-15 November 2025 untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

5 Manfaat Mencuci Wajah dengan Air Garam

Tahukah bahwa ada sejumlah manfaat mencuci wajah dengan air garam lo? Yuk, cari tahu di sini.             

Samsung A06 Memasang Lensa Utama 50 MP, Bisa Lakukan Digital Zoom hingga 10x

Samsung A06 dan Galaxy A6 yang rilis di tahun 2018 merupakan dua ponsel murah dengan keunggulan masing-masing. 

Promo Indomaret Personal Care Deals 1-12 November 2025, Skincare Diskon hingga 30%

Promo Indomaret Personal Care Deals kali ini menawarkan potongan harga menarik untuk beragam produk perawatan wajah dan tubuh.

7 Serial Indonesia Populer Wajib Tonton dari Genre Drama, Thriller, hingga Sci-Fi

Daftar rekomendasi serial populer Indonesia dengan beragam pilihan genre untuk menemani waktu luang.