M O M S M O N E Y I D
HOME, Bugar

Membantu Penurunan Asam Lambung, Coba 4 Minuman Segar Ini

Membantu Penurunan Asam Lambung, Coba 4 Minuman Segar Ini
Reporter: Tri Sulistiowati  |  Editor: Hasbi Maulana


MOMSMONEY.ID - JAKARTA. Asam lambung tinggi muncul karena banyak faktor salah satunya konsumsi makanan pedas dan berlemak. Asam lambung sering naik? Ini 4 minuman segar yang bisa membantu menurunkan asam lambung tinggi. 

Asam lambung salah satu penyakit yang banyak diderita masyarakat tanah air. Asal tahu saja, penyakit ini bisa menyerang laki-laki dan perempuan segala usia.

Baca Juga: Jangan Bingung, Begini Cara Mengatasi Anak yang Sering Mengompol

Kadar asam lambung naik dipicu oleh sejumlah faktor seperti stres, konsumsi makanan pedas, dan makanan yang mengandung lemak tinggi. 

Setiap orang pasti merasa tidak nyaman saat kadar asam lambung naik. Maklum saja, penderita akan mengalami sejumlah gejala seperti, mulut terasa asam, kembung, mual, dada seperti terbakar, dan rasa nyeri di ulu hati. 

Anda bisa meminimalisasi risiko naiknya asam lambung dengan cara menjalankan pola hidup sehat. 

Namun, untuk Anda yang sudah menderita asam lambung bisa mengonsumsi obat untuk meredakannya. Asal tahu saja, obat asam lambung cukup banyak dijual di apotek dan toko ritel modern. 

Opsi lainnya, Anda bisa mengonsumsi obat herbal, buah, atau sayur yang memiliki khasiat menurunkan asam lambung tinggi. 

Minuman penurun asam lambung tinggi

Ada beberapa jenis minuman yang bisa membantu menurunkan asam lambung tinggi. 

Anda penasaran? 

Ini daftar minuman segar yang bisa mengobati asam lambung tinggi. 

1. Air kelapa

Melansir dari Kompas.com, air kelapa baik dikonsumsi oleh penderita asam lambung. 

Sebab, air kelapa mengandung kalium yang berperan untuk menjaga keseimbangan PH dalam tubuh serta mengontrol kadar asam lambung dan mengurangi risiko refluks lambung.  

2. Jus buah dan sayur 

Beberapa jenis sayur dan buah memang bisa memicu naiknya asam lambung. Namun ada sejumlah sayur dan buah yang baik dikonsumsi oleh penderita asam lambung. 

Beberapa diantaranya adalah bit, semangka, bayam, mentimun, dan pir. Anda bisa mengolah bahan-bahan tersebut menjadi jus agar lebih nikmat dikonsumsi. 

3. Air putih 

Minum air putih secara cukup bisa membantu menurunkan asam lambung tinggi. Hal ini disebabkan, air memiliki PH netral, sehingga bisa membantu meningkatkan PH makanan yang bersifat asam. 

4. Air lemon 

Lemon dikenal sebagai buah yang memiliki rasa asam. Tapi, siapa sangka lemon efektif menurunkan asam lambung tinggi. 

Mengutip dari Kompas.com, air lemon bersifat basa dan bisa menetralisir asam lambung. 

Untuk merasakan manfaatnya, Anda cukup ambil satu sendok makan air perasan lemon lalu masukkan ke dalam segelas air hangat. Anda minum air lemon hangat tersebut sebelum makan. 

Sekedar mengingatkan, Anda sebaiknya mengonsumsi lemon secukupnya. Sebab, konsumsi lemon berlebihan bisa mengikis enamel gigi dan memicu gangguan pencernaan.  

Baca Juga: Diskon Sampai 79% dari 3 Hotel Terbaik di Malang, Cek Agoda Sekarang!

Selanjutnya: Kenali efek samping dan manfaat lemon untuk kesehatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Makanan yang Bikin Risiko Kanker Meningkat jika Dikonsumsi

Hati-hati! Rupanya ini, lho, makanan yang bikin risiko kanker meningkat jika dikonsumsi. Apa saja?    

Promo A&W Sharing Meal Januari 2026, Paket Aroma Chicken Hemat untuk Rame-Rame

A&W hadirkan promo Sharing Meal selama Januari 2026. Ada paket Aroma Chicken favorit yang hemat untuk santap nikmat bersama keluarga tercinta. 

Bukan Cuma Skincare, Ini 7 Buah Anti Penuaan Dini yang Kaya Antioksidan

Sederet buah-buahan ini memiliki kandungan bermanfaat bagi kulit, salah satunya antioksidan. Dapatkan kulit sehat dengan rutin mengonsumsinya.

Samsung A16 HP untuk Jangka Panjang, Ada Update OS 6 kali & Keamanan 6 Tahun

Samsung A16 adalah penerus Samsung A15. HP untuk jangka panjang ini tawarkan update OS selama 6 kali & update keamanan hingga 6 tahun lamanya.

Awal Tahun Hemat Pakai Promo HokBen & SeaBank, Beli Menu Favorit Free Hoka Hemat

HokBen hadirkan promo Exclusive Deals dengan SeaBank selama Januari 2026. Tiap beli menu apa saja, bisa dapat Hoka Hemat gratis.

Waspada! Akun WhatsApp Bisa Diretas Tanpa Perlu OTP, Ini Solusi yang Bisa Dicoba

Akun WhatsApp bisa diretas tanpa perlu OTP. Modus penipuan bernama GhostPairing memungkinkan peretas untuk memata-matai obrolan tanpa OTP. 

Promo JSM Alfamidi Periode 2-4 Januari 2026, Bimoli 5 Liter Harga Spesial!

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.  

Jadwal KRL Jogja–Solo untuk 3-4 Januari 2026, Cek Akhir Jam Tambahannya

Bagi kamu yang ingin bepergian dari Yogyakarta ke Solo, ini jadwal KRL Jogja–Solo untuk 3-4 Januari 2026, cek akhir jam tambahannya.  

7 Cara Menjaga Kesehatan Otak saat Usia Lanjut

Ada beberapa cara menjaga kesehatan otak saat usia lanjut, lho. Mari intip beberapa caranya di sini!​

Fenomena Flamingo Era: Saat Bunda Kehilangan Jati Diri demi Keluarga

Menjalani peran besar dalam sebuah keluarga, rupanya bunda merindukan kegiatan me time dalam keseharian