M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Mau Investasi? Begini Cara Beli Reksa Dana di MyBCA

Mau Investasi? Begini Cara Beli Reksa Dana di MyBCA
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Bagi Anda nasabah BCA yang  tertarik untuk beli reksa dana sebagai salah satu instrumen investasi, Anda tak perlu cari aplikasi lain. Cukup pakai MyBCA, begini cara beli reksa dana di MyBCA. 

Melansir OJK, reksa dana adalah wadah untuk menghimpun dana masyarakat yang dikelola oleh badan hukum bernama Manajer Invetasi. Manajer Investasi ini nantinya akan menginvestasikan uang Anda di surat berharga seperti saham, obligasi dan instrumen pasar uang. 

Baca Juga: Mau Punya Reksadana? Simak Produk Reksadana Terbaru dari BCA dan Bahana

Reksa dana adalah salah satu instrumen investasi dengan risiko yang cukup rendah tergantung jenis reksa dana yang Anda pilih. Untuk mulai investasi di reksa dana Anda bisa dengan modal awal Rp 100.000. 

Selama ini aplikasi beli reksa dana yang cukup dikenal adalah Bareksa dan Bibit. Namun kini Anda juga bisa beli reksa dana lewat aplikasi BCA. Simak caranya di bawah ini!

Cara daftar identitas investor atau Single Investor Identification (SID) lewat MyBCA

  1. Login ke aplikasi MyBCA dan pilih menu Akun Saya di sebelah kanan bawah aplikasi. 
  2. Pilih Daftar Data Investor.
  3. Pilih jenis SID yang ingin Anda buat Reksa Dana & Obligasi / Reksa Dana / Obligasi. 
  4. Isi data investor pada formulir Pendaftaran Data Investor. 
  5. Cek kesesuaian Data dan pilih Lanjut. 
  6. Masukkan PIN Transaksi Anda kemudian pilih Selesai. 

SID Anda akan diproses, dan diverifikasi oleh BCA paling lambat hari kerja berikutnya. Setelah itu SID Anda dikonfirmasi dan aktif, Anda bisa melakukan pembelian reksa dana di MyBCA. 

Begini cara beli reksa dana di MyBCA

  1. Login ke aplikasi MyBCA Anda. 
  2. Pilih menu Welma. 
  3. Pilih Reksa Dana. 
  4. Pilih produk Reksa Dana yang Anda ingin Beli dengan klik Beli.
  5. Pilih Rekening Sumber Dana dan masukkan nominal pembelian. 
  6. Jika Anda mau beli berkala, silakan centang berkala, masukkan tanggal debit setiap bulan, dan jangka waktu pembelian.
  7. Silakan baja prospektus, Fund Fact Sheet, dan ketentuan pembelian kemudian setujui dan pilih Lanjut. 
  8. Cek detil transaksi Anda, centang pernyataan dan pilih Lanjut. 
  9. Masukkan PIN Transaksi Anda.
  10. Transaksi selesai diajukan.

Jika Anda membutuhkan dana dari reksa dana, Anda bisa menjual kembali reksa dana yang Anda miliki melalui MyBCA. 

Cara jual reksa dana di MyBCA

  1. Login ke aplikasi MyBCA Anda. 
  2. Pilih menu Welma. 
  3. Pilih Reksa Dana. 
  4. Pilih produk reksa dana yang ingin Anda jual dengan pilih Jual. 
  5. Masukkan nominal yang ingin dijual dan pilih Lanjut. 
  6. Cek detil transaksi penjualan reksa dana Anda dan pilih Lanjut.
  7. Masukkan PIN transaksi Anda. 

Baca Juga: Apa Itu Reksadana? Cari Tahu Yuk, Moms

Demikian cara daftar identitas investor, cara beli reksa dana di MyBCA dan cara jual reksa dana di MyBCA. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Alfamart Serba Gratis 1-15 November 2025, Lifebuoy Cuci Piring Beli 2 Gratis 1

Selama 1-15 November 2025, ada Promo Serba Gratis dari Alfamart yang menawarkan kesempatan Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

5 Alasan Samsung A54 Masih Dicari hingga Saat Ini, Cek Penjelasannya!

Ada beberapa alasan Samsung A54 masih banyak dicari para pengguna. Samsung A54 bahkan bisa bersaing dengan model yang lebih baru yakni Samsung A56

Bisnis Sampingan Menguras Dompet? Cek 5 Penyebab Utama Ini!

Jangan sampai usaha sampingan justru menguras dompet! Artikel ini mengungkap 5 alasan utama dan solusi praktis untuk keuangan Anda.

Sah! Jamaah Haji DIY Bisa Berangkat dari YIA Mulai 2026

Melalui keputusan Menteri Haji dan Umrah, akhirnya DIY resmi memiliki embarkasi haji. Mulai 2026, jamaah haji DIY bisa berangkat dari YIA lo.

Ini Cara Hasilkan Uang dari TikTok

Pelajari 7 cara menghasilkan uang dari TikTok, mulai dari koin hingga sponsor. Panduan lengkap dari Bank OCBC NISP untuk menambah penghasilan. 

Cara Dapat Uang dari Nonton TikTok, Berikut Langkahnya

Temukan cara aman dan praktis dapat uang dari nonton TikTok. Pahami program reward, kumpulkan poin, dan tukarkan ke rekening OCBC Mobile.

Waspada! 5 Tanda Aset Anda Mulai Terdepresiasi, Hindari Rugi

Kenali 5 tanda utama aset Anda mulai kehilangan nilai, dari biaya perawatan hingga teknologi usang, agar keuangan tetap sehat.

7 Film Komedi Korea Super Menghibur dan Bikin Ngakak

Jika butuh hiburan segar yang mengocok perut, ini rekomendasi film komedi asal Korea yang wajib ditonton.​    

Makan Siang Berdua Pakai Promo Pizza Hut My Box Duo Saja, Bebas Mix & Match Menu

Promo Pizza Hut paket makan siang hemat, yakni My Box Duo. Tersedia menu Pizza dan Pasta yang bebas mix and match, lengkap appetizer dan minum.

Bekasi Siap Punya TOD Baru, Potensi Investasi Properti di Timur Jakarta Meningkat

​Kolaborasi Damai Putra Group dan MRT Jakarta membuka babak baru pertumbuhan ekonomi kawasan timur Jakarta