M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Lebih Tenang Pesan Tiket di AirAsia Move, Ada Fitur Cancel for Any Reason

Lebih Tenang Pesan Tiket di AirAsia Move, Ada Fitur Cancel for Any Reason
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID -  AirAsia MOVE mengumumkan kemitraanya dengan HTS (Hopper Technology Solutions) dalam rangka mengintegrasikan produk pendukung teknologi keuangan (fintech) ke dalam platform digital AirAsia lewat fitur Cancel for Any Reason. 

Dalam waktu dekat,  AirAsia MOVE akan menawarkan opsi Cancel for Any Reason atau Pembatalan dengan Alasan Apapun untuk pemesanan penerbangan tanpa fasilitas pengembalian dana (non-refundable fares). 

Nantinya, opsi Cancel for Any Reason tersedia setelah pengguna memilih penerbangan di aplikasi AirAsia MOVE dan Airasia.com untuk mendapatkan proteksi refund.

Cancel for Any Reason dari HTS merupakan solusi fleksibilitas dan kenyamanan terkini di industri. Kemitraan ini juga menjadi bagian dari komitmen AirAsia MOVE untuk menyediakan perjalanan dengan nilai terbaik kepada lebih dari 15 juta pengguna aktif bulanan aplikasi.

Di samping itu, AirAsia MOVE terus berekspansi secara agresif melalui kolaborasi bersama ratusan maskapai global, jaringan hotel, perbankan, hingga perusahaan fintech, demi mewujudkan ekosistem perjalanan yang praktis dan terpersonalisasi.

Baca Juga: Menjajal Fitur Terbaru dari Airasia Move, Bisa Beli Tiket Atraksi Internasional

CEO AirASia Move Nadia Omar mengatakan, pengguna mencari ketenangan dan kemudahan saat melakukan pemesanan perjalanan dan berwisata, sebagaimana pengalaman praktis yang dihadirkan oleh AirAsia MOVE.

"Kemitraan dengan HTS akan memberikan fleksibilitas terbaik untuk pemesanan penerbangan tanpa fasilitas refund. Kami ingin mengakomodasi semakin banyak pilihan dan kendali bagi pengguna dalam hal merencanakan perjalanan mereka," kata Nadia dalam siaran pers Jumat (2/3). 

President dan Co-Founder Hopper Dakota Smith menambahkan, integrasi produk pendukung fintech dari HTS dapat membantu mitra kami untuk memuaskan pelanggan dengan tambahan opsi dan fleksibilitas.

"Kami sangat senang dapat menjalin kemitraan bersama AirAsia MOVE untuk menawarkan opsi pengembalian dana yang lebih besar, tanpa syarat alasan pembatalan apapun kepada setiap pelancong," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

7 Jenis Keju Sehat yang Aman untuk Penderita Tekanan Darah Tinggi

Ada beberapa jenis keju sehat yang aman untuk penderita tekanan darah tinggi. Apa sajakah itu? Cek di sini, yuk!

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Kamis 29 Januari 2026, Banyak Peluang

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak besok Kamis 29 Januari 2026 dari peluang kerja sama sampai strategi penting menanti.

8 Makanan Olahan yang Bisa Bikin Tekanan Darah Naik, Batasi Konsumsinya!

Tahukah bahwa ada sejumlah makanan olahan yang bisa bikin tekanan darah naik, lho! Apa saja?         

IHSG Melorot Terkena Dampak MSCI, Saatnya Buy on Weakness?

Tekanan MSCI cukup kuat untuk mendorong IHSG masuk fase konsolidasi lanjutan, dengan area 8.050–8.000 sebagai zona uji psikologis

Jangan Lewatkan! Promo Alfamart Serba Gratis Berakhir 31 Januari 2026

Mau belanja untung? Promo Alfamart Serba Gratis tawarkan Beli 1 Gratis 1 hingga Beli 3 Gratis 1. Cek produk favorit Anda sebelum kehabisan!

Strategi JBA dan Coraline.id Mendorong Penjualan Mobil Bekas di 2026

 PT Autopedia Sukses Lestari Tbk (ASLC), cukup optimistis memandang bisnis tahun 2026 dan membidik pertumbuhan dua digit

Masuki Usia 35 Tahun, Ini Upaya McDonalds Indonesia Untuk Konsumen

McDonalds Indonesia memasuki perayaan 35 tahun dengan mengedepankan layanan dan aneka menu enak ke konsumen

IHSG Anjlok, Ini Saham-saham Paling Banyak Dijual Asing di Sesi I (28/1)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot pada perdagangan Rabu, 28 Januari 2026 sampai lebih dari 8%. 

Pecah Rekor Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus ke atas US$ 5.200

Harga emas hari ini di pasar global naik 1,7% mencapai rekor tertinggi US$ 5.268,58 per troi ons pukul 14.08 WIB. Simak pemicunya!

Tetap Tenang, Begini Tips Investor Menyikapi Momentum Pasar yang Fluktuatif

BNI Sekuritas membagikan tips investor dalam menyikapi momentum pasar domestik yang fluktuatif. Simak ulasannya di sini!