M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Kurangi Sampah, SIG Perluas Program Recycle For Good

Kurangi Sampah, SIG Perluas Program Recycle For Good
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Aplikasi pengumpul sampah belakangan kian marak. Salah satunya, program Recycle For Good yang sejak Maret 2023 mulai SIG jalankan. Ini sebuah penyedia solusi kemasan seperti karton aseptik, bag-in-box, dan spouted pouch.

Tujuan dari program ini adalah untuk menciptakan perubahan perilaku, mengajak masyarakat untuk membawa sampah daur ulang mereka ke titik pengumpulan, dan menjalani kegiatan yang mendukung ekonomi sirkuler.

Program Recycle for Good berawal dari drop point yang berlokasi di mal Cibubur Junction, Jakarta Timur, yang mengajak masyarakat umum untuk datang dan membawa sampah daur ulang yang telah mereka kumpulkan.

Satu tahun setelah peluncurannya, lebih dari 770 keluarga telah mengumpulkan lebih dari 11.700 kilogram sampah daur ulang.

Sekarang, SIG memperluas jangkauan program Recycle for Good melalui kolaborasi dengan Armada Kemasan sebagai mitra pengolahan sampahnya untuk menambah jumlah titik pengumpulan, dari satu titik di Cibubur Junction menjadi 151 titik di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Noer Wellington, Head of Market Indonesia, Malaysia, Vietnam, and Philippines SIG, mengatakan, SIG menargetkan untuk mendapatkan hasil positif di seluruh rantai nilainya.

Pada 2030, SIG berupaya untuk mengurangi separuh dampak lingkungannya dan melipatgandakan manfaatnya bagi masyarakat. Tahun lalu, SIG mendirikan satu titik pengumpulan di Cibubur Junction, yang memberikan hasil baik dengan dampak positif yang terukur.

Baca Juga: Ini Cara Memilah Sampah Untuk Selamatkan Bumi

Sekarang, Noer bilang, SIG ingin meningkatkan dampak program ini, dengan berkolaborasi dengan Armada Kemasan, salah satu mitra lama SIG, dalam menyediakan lebih banyak titik pengumpulan. Jadi, masyarakat dapat membawa sampah daur ulang yang telah mereka kumpulkan.

"Jika dengan satu titik pengumpulan kita bisa menghasilkan dampak yang positif selama setahun terakhir, bayangkan apa yang bisa kita hasilkan dengan 150 titik tambahan di seluruh Jakarta," ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (15/3).

Holger Dickers, Managing Director SIG Foundation, menyebutkan sampah merupakan tantangan global yang signifikan. Melestarikan habitat alami untuk generasi berikutnya adalah salah satu tujuan utama SIG Foundation.

"Oleh karena itu, kami gembira bahwa SIG memimpin inisiatif Recycle for Good di Indonesia. Dengan memperluas program ini, SIG secara aktif berkontribusi terhadap upaya daur ulang dan mengurangi limbah dengan memasukkan Kembali bahan-bahan yang dapat didaur ulang ke dalam siklus," katanya.

Arnold Abdi, Managing Director Armada Kemasan, percaya, dengan berpartisipasi pada program Recycle for Good, masyarakat dapat mulai mengambil langkah untuk menjalani gaya hidup yang lebih ramah lingkungan.

Caranya, dengan melakukan hal-hal sederhana seperti memilah sampah daur ulang di rumah dan membawanya ke titik pengumpulan Armada Kemasan.

"Bersama SIG, Armada Kemasan berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang lebih berkelanjutan dan kami mengajak masyarakat Indonesia untuk menemukan titik pengumpulan Recycle for Good terdekat dan mulai mengumpulkan sampah," ucapnya.

Program Recycle for Good adalah bagian dari roadmap SIG untuk menjadi bisnis net positive, yang mengembalikan kepada masyarakat dan Bumi lebih dari yang diambilnya.

Baca Juga: Unilever Indonesia dan Masjid Istiqlal Ajak Masyarakat Bijak Pilah Sampah

Melalui pendekatan ini, SIG telah menetapkan 4 komitmen, dengan program Recycle for Good menjadi bagian dari komitmen Resource+ untuk lingkungan.

Komitmen ini mengajak masyarakat untuk membawa kemasan bekas dan sampah daur ulang lainnya ke titik pengumpulan untuk didaur ulang, yakni:

  • Climate+: Menghilangkan lebih banyak karbon dari yang dihasilkan
  • Forest+: Menciptakan lebih banyak hutan subur
  • Food+: Meningkatkan akses terhadap nutrisi & mengurangi sampah makanan
  • Resource+: Mempercepat inovasi dalam sirkularitas

Selain mengumumkan kerjasaman dengan Armada Kemasan, SIG juga mengumumkan mekanisme baru pada program Recycle for Good. Jika sebelumnya masyarakat harus mendaftar sebagai pengguna di aplikasi mobil Recycle for Good, sekarang mereka hanya perlu melakukan langkah-langkah berikut:

  1. Dapatkan buku poin Recycle for Good di titik pengumpulan Recycle for Good di mal Cibubur Junction
  2. Bawa buku poin setiap kali membawa sampah daur ulang ke titik pengumpulan di Cibubur Junction
  3. Tim Recycle for Good akan menimbang sampah daur ulang yang telah dikumpulkan dan menambah poin ke dalam buku poin
  4. Setelah poin dikumpulkan di buku poin, masyarakat dapat menukarkan poin total mereka menjadi hadiah menarik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Lebat Guyur Jabodetabek hingga 23 Januari, Kata BMKG Ini yang Jadi Penyebab

Hujan lebat mengguyur wilayah Jabodetabek dan menyebabkan banjir di sejumlah daerah. Ini yang menjadi penyebab menurut BMKG.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/1) Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (19/1) dan Selasa (20/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan Waspada hujan lebat 

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.

Sudut Belajar Minim Distraksi Jadi Fokus Utama Kamar Anak di Tahun 2026

Simak tren desain kamar anak 2026, mulai dari warna alami, furnitur fleksibel, hingga konsep aman yang mendukung tumbuh kembang anak.