M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Kisah Kenwilboy Raja Forex Indonesia yang Tekankan Pentingnya Edukasi

Kisah Kenwilboy Raja Forex Indonesia yang Tekankan Pentingnya Edukasi
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


KONTAN.CO.ID - Kenneth William atau yang lebih dikenal sebagai Kenwilboy mengingatkan, tanpa persiapan matang, trader forex dan kripto pemula justru bisa kehilangan seluruh modalnya dalam hitungan menit.

Ya, dunia trading forex dan kripto kian menarik minat generasi muda, namun tidak sedikit yang terjebak anggapan bahwa ini adalah jalan pintas menuju kekayaan.

"Forex, crypto, ataupun instrumen keuangan lainnya bukanlah cara kaya instan. Sampai detik ini masih banyak yang salah mengartikan," ujar Kenwilboy dalam keterangan resmi, Senin (12/5).

Ia menambahkan, pasar keuangan menuntut ketekunan, strategi yang terukur, dan kemampuan mengendalikan emosi.

Kenwilboy dikenal sebagai salah satu sosok sukses di dunia forex Indonesia. Lahir dari keluarga sederhana di Bandung, ia memulai usahanya sejak remaja, termasuk berjualan online dan membangun agensi digital marketing.

Baca Juga: Raja Emas Indonesia Buka Gerai Terbaru di Kawasan PIK

Ketertarikannya pada forex muncul setelah mencoba berbagai model bisnis digital. "Saya mulai belajar berdagang sejak usia 14 tahun," ungkapnya. Dari sana, ia memahami pentingnya disiplin dan manajemen risiko.

Kini, Kenwilboy rutin mengadakan kelas dan seminar untuk para pemula. Menurutnya, edukasi yang tepat sangat penting agar masyarakat tidak terjebak ekspektasi berlebihan.

"Banyak yang ingin cepat untung, tapi tidak mau belajar dasar-dasarnya. Padahal, kesabaran dan konsistensi jauh lebih penting daripada sekadar mengejar profit sesaat," katanya.

Selain di forex, Kenwilboy juga mencatatkan kesuksesan di dunia crypto. Ia mengaku mulai membeli Bitcoin sejak 2019 ketika harga masih sekitar USD 9.500, jauh sebelum aset tersebut mencapai puncaknya saat ini.

Dengan pengalaman yang dimilikinya, Kenwilboy berharap, semakin banyak generasi muda yang melek finansial dan tidak mudah tergiur janji manis profit cepat. Baginya, edukasi adalah kunci agar trading bisa menjadi jalan jangka panjang, bukan jebakan sesaat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

14 Inspirasi Warna Cat Dapur yang Bikin Mood Naik dan Ruangan Terlihat Lebih Cerah

Temukan inspirasi warna cat rumah yang bikin suasana makin hangat, cerah, dan modern agar hunian terasa lebih hidup dan nyaman setiap hari.

14 Warna Rumah yang Bikin Hunian Terasa Lebih Fungsional dan Modern

Simak cara sederhana menghindari dekorasi yang membuat rumah tampak kurang rapi agar hunian terasa lebih modern dan nyaman.

7 Alasan Mengapa Kartu Kredit Wajib Dibawa Saat Liburan ke Luar Negeri Tahun Ini

Berikut keuntungan pakai kartu kredit saat liburan luar negeri di 2025 agar lebih aman dan praktis di tengah kebutuhan zaman modern saat ini.

Prediksi Laga Jerman vs Slovakia (18/11), Adu Taktik Penentu Tiket Piala Dunia 2026

Simak prediksi pertandingan Jerman vs Slovakia di Red Bull Arena Leipzig, 18 November 2025 pukul 02.45 WIB di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Cara Mengatur Keuangan untuk Orang Tua Baru agar Tetap Aman

Berikut cara santai tapi efektif mengatur keuangan untuk orang tua baru agar lebih siap untuk menghadapi kebutuhan saat ini. Catat ulasannya, ya.

Buat Para Pekerja, Mengelola dan Mengembangkan Uang Tidak Harus Rumit lo

Para pekerja perlu memahami bahwa mengelola dan mengembangkan uang tidak harus rumit.                 

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Selasa 18 November 2025: Sangat Produktif!

Berikut ramalan zodiak besok Selasa 18 November 2025, dinamika pekerjaan dan kondisi keuangan setiap zodiak bergerak cukup dinamis. 

Panorama Jalur Jakarta-Bandung jadi Daya Tarik, Pelanggan KA Parahyangan Naik 41,75%

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat, sepanjang Januari-Oktober 2025 total pelanggan KA Parahyangan mencapai 728.949 orang.

BI Rate Diproyeksi Turun, Intip Rekomendasi Saham Pekan Ini dari IPOT

Investor pekan ini diperkirakan akan memburu sektor-sektor yang sensitif terhadap suku bunga.        

Pasar Karbon Kian Serius, Ini Proyek Unggulan Indonesia

​APP Group memperkenalkan dua proyek yaitu Riau Wetlands Heritage dan SEPaC Reserve di COP30 Belem, Brazil.