M O M S M O N E Y I D
Bugar

Ketahui 5 Hal Dasar Sebelum Memulai Skincare Pria, Apa Saja?

Ketahui 5 Hal Dasar Sebelum Memulai Skincare Pria, Apa Saja?
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Jangan asal-asalan, Anda perlu tahu hal dasar sebelum memulai skincare pria. Seringnya pemakaian produk skincare hanya ditujukan pada wanita, padahal pria juga harus menggunakan skincare. 

Kulit wajah juga membutuhkan perawatan yang tepat dari kandungan yang dimiliki produk skincare. Agar tidak mengalami kesalahan, simak lima hal dasar sebelum memulai skincare pria dilansir dari cnfstore.com, yaitu: 

1. Pahami Jenis Kulit

Pertama, Anda harus memahami jenis kulit yang dimiliki. Jenis kulit akan menentukan produk dan bahan skincare pria yang perlu digunakan. Langkah ini penting untuk baru yang mengenal perawatan kulit karena akan membantu menemukan produk terbaik.

Penting juga untuk memahami kondisi kulit yang dialami, seperti eksim atau rosacea. Mungkin Anda bisa memiliki kulit sensitif atau berjerawat.

Baca Juga: Dapatkan Bonus Voucher Diskon Genflix 80%, Pesan Produk di Promo PegiPegi

2. Mencari Bahan Aktif yang Cocok

Selanjutnya, Anda bisa mencari bahan aktif yang cocok dengan kulit. Bahan aktif memberikan fungsi optimal pada produk skincare yang Anda gunakan.

Setiap produk mengklaim dapat mengatasi masalah khusus untuk kulit, namun bahan aktif dalam produk-lah yang menentukan efektifitasnya.

Tentu saja, tergantung pada formula, jumlah bahan yang digunakan, dan kualitasnya. Pelajari bahan apa yang paling cocok untuk masalah perawatan kulit masing-masing. 

Secara umum, antioksidan seperti vitamin C, vitamin E, lycopene, green tea, dan niacinamide (bentuk vitamin B3) dapat membantu mencerahkan kulit.

Sementara retinol dapat membantu mengatasi tekstur kulit, jerawat, dan kerutan. Anda tidak perlu seketika mempelajari segala hal dan takut salah dalam mempelajari skincare. Hal yang paling penting adalah kamu mengenal kulit Anda dan apa yang dibutuhkannya.

3. Baca Label Kemasan Produk

Sebelum menggunakan produk, baca label kemasan terlebih dahulu. Label pada kemasan produk tidak hanya menggambarkan manfaat produk.

Anda juga perlu tahu masa simpan produk dan juga bahan apa saja yang dapat mengiritasi kulit, misalnya wewangian. 

Label kemasan juga akan memberitahu seberapa sering kamu harus memakai produk sehingga tidak asal pengaplikasiannya. Terakhir, label juga memuat berapa banyak bahan aktif yang digunakan dalam formula produk.

Umumnya, bahan dengan kandungan tertinggi akan muncul di urutan pertama pada daftar. Informasi ini sangat berguna untuk membantumu tidak langsung berbelanja skincare tanpa membaca deskripsi dan label kemasan produk.

Baca Juga: 6 Manfaat Serum Vitamin C untuk Kulit Berminyak, Atasi Jerawat hingga Mencerahkan

4. Pertimbangan untuk Temui Ahli Skincare

Berikutnya, pertimbangkan untuk menemui ahli skincare atau dokter kulit dalam hal mengidentifikasi, mendiagnosis, dan mengobati masalah kulit yang serius.

Pemeriksaan ke profesional ini adalah bagian penting untuk memahami kulit Anda dan bagaimana cara terbaik merawatnya. Beberapa dokter kulit bersertifikat juga dapat melakukan perawatan seperti chemical peeling, mikrodermabrasi, dan lainnya. 

5. Tahu Urutan Skincare Pria untuk Semua Jenis Kulit

Setelah itu, Anda perlu tahu urutan skincare pria untuk semua jenis kulit. Bangun rutinitas perawatan kulit yang konsisten dan sesuai dengan kebutuhan kulit.

Skincare routine ini harus diulang pagi dan malam hari sebelum tidur untuk hasil terbaik. Anda bisa menyesuaikan penggunaan produk skincare sesuai kebutuhan dan rekomendasi dokter kulit. Gunakan gentle cleanser, pelembab dan sunscreen setiap hari. 

Jadi, itulah hal-hal dasar sebelum memulai skincare pria. Merawat kulit wajah itu wajib, baik perempuan maupun pria! 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Usia Emas Terancam Nyeri Sendi? Ini Cara Maia Estianty Menghindarinya

Nyeri sendi dan pegal linu bisa mengganggu. Pelajari bagaimana Maia Estianty menjaga tubuh tetap prima dan aktif .

Cara Aman Menggunakan Kartu Kredit di Tengah Maraknya Penipuan Online

Wifi publik dan situs mencurigakan jadi celah pencurian data kartu kredit. Yuk, pahami langkah-langkah keamanan sebelum bertransaksi online.

4 Tips Awet Muda Song Hye Kyo, Kecantikan Khas Korea yang Tak Termakan Waktu

Mau awet muda seperti Song Hye Kyo? Berikut 4 tips awet muda Song Hye Kyo yang bisa Anda coba, Moms.

Deteksi Jantung Bawaan: Cara Baru Dokter Selamatkan Bayi dari Risiko Fatal

Angka penyakit jantung bawaan pada bayi meningkat tajam. Dokter kardiologi melatih diri dengan 3D echocardiography terbaru. 

Cara Karyawan Lolos Pengajuan KPR di 2026 dengan Persiapan yang Lebih Matang

Impian punya rumah kini lebih realistis! Bank makin selektif menilai KPR, bukan cuma gaji. Cari tahu rahasia agar pengajuan Anda pasti disetujui.

Tren Dekorasi 2026: Ubah Rumah Anda Lebih Berkarakter Tanpa Terlihat Kuno

Dekorasi rumah 2026 mengarah ke gaya warisan budaya yang hangat dan penuh karakter, yuk cek cara menerapkannya agar tetap modern.

6 Material Meja Dapur Hemat yang Bikin Tampilan Rumah Anda Naik Kelas

Mau dapur terlihat mahal tanpa biaya besar? Yuk cek 6 material meja dapur hemat yang tampil elegan dan awet untuk rumah modern.

Pilihan Warna Pintu Ini Jamin Rumah Terlihat Lebih Elegan & Menarik Lo, Simak Yuk

Yuk cek warna cat pintu depan yang sebaiknya Anda dihindari supaya tampilan rumah tetap enak dilihat dan tidak cepat terlihat usang.

Prediksi Skor Napoli vs Chelsea: Conte Bicara Mental, McTominay Jadi Kunci?

Napoli di ambang eliminasi Liga Champions jika kalah dari Chelsea Kamis (29/1). Simak analisis dan prediksi skor laga krusial ini.

Shopee Beauty Awards 2025 Digelar, Ini Deretan Pemenangnya

Shopee Beauty Awards 2025 dihadirkan sebagai bentuk apresiasi terhadap brand dan produk kecantikan yang telah mendapatkan kepercayaan konsumen.