M O M S M O N E Y I D
HOME, Bugar

Kandungan Ikan Salmon dan Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh

Kandungan Ikan Salmon dan Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Ikan Salmon dikenal sebagai ikan yang memiliki nutrisi dan gizi yang luar biasa. Kandungan asam lemak omega 3-nya, menjadikan ikan salmon menjadi ikan dengan sumber protein yang bisa membantu memelihara kesehatan otak, mencegah peradangan, dan bisa mengurangi risiko penyakit jantung.

Tidak heran kalau konsumsi ikan ini sangat disarankan oleh para ahli. Manfaat ikan salmon untuk tubuh sangat beragam, karena ikan ini merupakan sumber protein berkualitas tinggi.

Selain mengandung banyak protein, salmon juga sudah lama dikenal sebagai ikan yang kaya akan vitamin dan mineral yang penting untuk tubuh, dikutip dari Everyday Health.

Beberapa mineral penting yang ada dalam ikan salmon antara lain kalium, selenium, dan vitamin B12. Zat ini merupakan asam lemak esensial alami dalam salmon, yaitu dalam bentuk asam EPA (eicosapentaenoic acid) dan DHA (docosahexanoic acid). 

Baca Juga: Sumber Protein untuk Ibu Hamil, Konsumsi 4 Seafood Ini!

Melihat kandungan gizi dan nutrisi ikan salmon, tak lepas dari manfaat yang bisa dirasakan tubuh. Dirangkum dari beberapa sumber Everyday Health dan Healthline, berikut adalah manfaat ikan salmon untuk kesehatan tubuh.

1. Menjaga kesehatan tulang

Kalsitonin menjadi salah satu kandungan ikan salmon. Fungsinya, yaitu membantu meningkatkan densitas dan kekuatan tulang sehingga dapat mencegah osteoporosis dan penyakit sendi seperti osteoartritis.

2. Menjaga kesehatan mata

Selain untuk kesehatan otak dan jantung, omega-3 yang terdapat di dalam salmon juga baik untuk kesehatan mata. Manfaat ikan salmon, yakni mencegah mata lelah, mata kering, dan degenerasi makula terkait mata.

3. Menyembuhkan infeksi

Hampir semua keluarga vitamin B kompleks terdapat pada ikan salmon. Vitamin B kompleks memiliki peranan vital dalam mencegah peradangan, memelihara fungsi serta kesehatan jantung, dan meningkatkan fungsi otak.  

Baca Juga: 5 Tanaman Herbal untuk Menghilangkan Bau Mulut Tidak Sedap

4. Baik untuk kulit dan rambut
Jika sedang menjalani diet rendah lemak yang mengakibatkan kulit dan rambut kekurangan lemak, maka salmon bisa menjadi solusi. Asam lemak omega-3 dalam ikan salmon akan membantu memenuhi kebutuhan lemak tubuh sehingga kulit tidak menjadi kusam dan rambut tetap sehat berkilau. 

5. Mengatasi depresi
Asam lemak omega-3 dalam ikan salmon yang dikonsumsi bersama dengan obat antidepresan yang diberikan oleh dokter, diyakini berguna untuk membantu mengatasi depresi. 

Selain itu, ikan salmon memilik rasa yang lezat dan nikmat. Memasukkan ikan berlemak ini sebagai bagian rutin dari asupan gizi Anda, sangat mungkin bisa meningkatkan kualitas hidup. Semoga bermanfaat!

Selanjutnya: Lengkap! Manfaat Alpukat untuk Kesehatan Tubuh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hemat Awal Tahun, Shihlin Tawarkan Promo New Year New Favorite Cuma Rp 30.000/Menu

Awal tahun, Shihlin tawarkan promo New Year New Favorite! Nikmati snack pilihan mulai Rp 30.000/menu. Cek syarat lengkapnya agar tak ketinggalan!

Waspada Tingkat Tinggi! Hujan dan Cuaca Ekstrem di Provinsi Ini Jelang Akhir Januari

BMKG memperkirakan, sebagian wilayah Indonesia mengalami peningkatan intensitas hujan dan cuaca ekstrem menjelang akhir Januari 2026.

Wajib Tonton Deretan Film Horor Asia Netflix Terbaru, Bikin Adrenalin Terpacu

Netflix punya deretan film Asia paling menyeramkan. Temukan yang pas untuk uji nyali Anda di artikel ini.  

6 Drakor Penyamaran Terbaik, Siap Ungkap Misteri dan Teka-Teki?

Pilihan drakor penyamaran ini jamin adegan mendebarkan. Dari murid sekolah hingga suami istri, siapakah yang paling lihai?

Jerawat Cepat Kempis, Ini Rahasia Pakai Obat Totol yang Benar

Ingin jerawat cepat hilang? Memakai obat totol yang salah justru bisa memperparah. Temukan panduan lengkap agar hasilnya maksimal.  

Indonesia Masters 2026 Terapkan Time Clock, Apa Itu dan Bagaimana Pengaruhnya?

Mulai hari pertama, Indonesia Masters 2026 menerapkan time clock. Ini dia detail aturan baru yang membatasi waktu antar reli permainan.

Simak Rekomendasi Teknikal Mirae Sekuritas untuk AMRT, SMDR & GOTO Rabu (2/1)

Mari simak rekomendasi teknikal dari Mirae Sekuritas untuk saham AMRT, SMDR & GOTO hari ini Rabu (2/1).

Detail Kamera HP Oppo 2 Jutaan: Mana yang Paling Cocok untuk Anda?

Beli HP Oppo 2 jutaan pekan ini? Jangan terpaku megapiksel! Sensor kamera lebih besar kunci kualitas foto. Pahami bedanya sebelum menyesal.

Simak Tips Berikut biar Proses Pengajuan Visa Lebih Lancar

VFS Global memberikan sejumlah tips bagi para pemohon visa agar proses pengajuan visa bisa berjalan lebih lancar.​

Wajib Serbu! Promo Tsuka Ramen Diskon 100% & Ramen Ya! Punya Paket Berdua Hemat

Diskon 100% Tsuka Ramen bikin heboh! Dapatkan ramen gratis dengan pembelian minuman. Ada juga paket makan berdua hemat di Ramen Ya!.