M O M S M O N E Y I D
Santai

KAI Catat Yogyakarta jadi Salah Satu Tujuan Favorit Selama Nataru

KAI Catat Yogyakarta jadi Salah Satu Tujuan Favorit Selama Nataru
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat Kota Yogyakarta sebagai salah satu tujuan favorit masyarakat pada masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).

Vice President Corporate Communication KAI Anne Purba menjelaskan, tingginya pergerakan tersebut tercermin dari rata-rata volume pelanggan harian selama masa Nataru.

Kereta api jarak jauh melayani rata-rata 10.664 pelanggan per hari, kereta bandara melayani sekitar 9.846 pelanggan per hari, Commuter Line Yogyakarta mencatat rata-rata 27.939 pelanggan per hari, serta KA Prameks melayani sekitar 3.101 pelanggan per hari.

“Data tersebut menunjukkan bahwa Stasiun Yogyakarta berperan strategis sebagai simpul mobilitas, baik untuk perjalanan jarak jauh, regional, maupun perkotaan selama masa Nataru,” ujar Anne dalam keterangan tertulis, Senin (22/12).

Dengan konektivitas antarmoda yang terintegrasi antara kereta api jarak jauh, Commuter Line Yogyakarta, layanan Prameks, serta kereta bandara menuju Yogyakarta International Airport menjadikan Stasiun Yogyakarta mampu melayani rata-rata 51.550 penumpang KAI Group per hari selama periode libur akhir tahun.

Baca Juga: Jelang Libur, IPOT Rekomendasi 3 Saham Siap Breakout untuk Pekan Ini

Dari sisi operasional, selama Angkutan Nataru 2025/2026, Stasiun Yogyakarta melayani rata-rata harian 50 perjalanan kereta bandara, 31 perjalanan Commuter Line, 13 perjalanan kereta api jarak jauh, serta 10 perjalanan KA Prameks. Ini juga disebut mencerminkan tingginya kebutuhan mobilitas masyarakat di wilayah Yogyakarta dan sekitarnya.

Supaya perjalanan tertap lancar, aman dan tertib, KAI memperkuat Posko Keamanan Nataru yang beroperasi selama 24 jam. Posko ini berfungsi sebagai pusat koordinasi pengamanan, pengaturan arus penumpang, serta pengendalian layanan, khususnya di stasiun dengan tingkat kepadatan tinggi.

KAI juga mengimbau seluruh pelanggan untuk mematuhi arahan petugas, menjaga keselamatan saat berada di peron, mendahulukan penumpang yang turun dari kereta api, serta hadir lebih awal di stasiun, minimal 30 menit sebelum jadwal keberangkatan.

Masyarakat diharapkan merencanakan perjalanan sejak dini dan memanfaatkan aplikasi Access by KAI untuk kemudahan pembelian tiket dan informasi perjalanan.

Selanjutnya: 9 Promo Hari Ibu Kuliner Favorit 22 Desember, Subway hingga Gokana Beri Harga Spesial

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Paket Gokana Hebat Mulai Rp 99 Ribu, Makan Bertiga Jadi Lebih Hemat

Makan bertiga di Gokana mulai Rp 99.000 saja. Paket Hebat 1 dan 2 menawarkan Ramen, Bento, hingga Teppan. Cek syarat berlaku sebelum kehabisan.

Rindu Dengan Luffy dan Topi Jeraminya? One Piece Season 2 Siap Tayang di Netflix

Sudah penasaran akan serial animasi One Piece selanjutnya? One Piece Season 2 akan berlayar di Netflix mulai Maret 2026.

Siaga Hujan Amat Deras di Jawa Bali, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (12/1)

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Senin (12/1) dengan status Siaga hujan sangat deras di Jawa dan Bali juga Nusa Tenggara.

Promo PHD Senin Hemat Paket 2 Pizza Free Coca-Cola dan Menu Baru Domino's Pizza Jumbo

Promo PHD berikan Double Box + Coca-Cola 1 liter gratis cuma Rp 130.000. Sedang Domino's Pizza hadirkan Pizza jumbo.

Promo Diskon Katsu 30% di Kimukatsu Cek Angka 2 atau 6 di Tanggal Lahir Anda

Promo Kimukatsu Beef Katsu Cheese Set hanya dengan Rp 58.000. Cek tanggal lahir Anda, diskon 30% menanti jika ada angka 2 atau 6.

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (12/1)

IHSG punya peluang menguat terbatas pada perdagangan Senin (12/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Meroket, Harga Emas Antam Hari Ini Senin 12 Januari 2026 Cetak Rekor Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.631.000 Senin (12/1/2026), melonjak Rp 29.000 dibanding hari sebelumnya.

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (12/1)

IHSG berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1/2026). Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas ​untuk hari ini.

Rahasia Hidup Tenang, 6 Tontonan Netflix Ini Ubah Pola Pikir Anda

Dari tata krama di meja makan hingga berbenah, rekomendasi tontonan ini akan meningkatkan kesadaran diri dan etiket Anda.

Promo Mako Bakery Semua Whole Cake & Menu Baru Korean Salt Bread Serba Hemat Sekarang

Promo Mako Bakery Whole Cake diskon besar-besaran, Black Forest dan Chantilly turun harga. Ada juga menu baru Korean Sald Bread.