M O M S M O N E Y I D
Hemat

KAI Beri Diskon 20% untuk Tiket Kereta Eksekutif dan Bisnis di Jakarta Fair 2025

KAI Beri Diskon 20% untuk Tiket Kereta Eksekutif dan Bisnis di Jakarta Fair 2025
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID -  PT Kereta Api Indonesia (Persero) memberikan potongan harga khusus sebesar 20% untuk perjalanan kereta api komersial kelas Eksekutif dan Bisnis pada Jakarta Fair Kemayoran 2025. Pemberian diskon ini sekaligus meningkatkan minat masyarakat untuk menggunakan transportasi massal yang aman, nyaman, dan efisien.

Potongan harga ini berlaku untuk pembelian langsung di booth KAI selama Jakarta Fair Kemayoran 2025, yang digelar mulai 19 Juni hingga 13 Juli 2025.

Vice President Public Relations KAI Anne Purba menjelaskan, program ini tak hanya menjadi sarana promosi, tetapi juga sebagai bentuk kontribusi aktif KAI dalam mendorong mobilitas nasional dan memperkuat pariwisata domestik melalui penyediaan layanan transportasi berkualitas.

“Jakarta Fair adalah momen yang dinantikan jutaan pengunjung. Kami ingin memberi nilai tambah bagi masyarakat yang hadir dengan memberikan kemudahan akses perjalanan menggunakan kereta api,” ujar Anne dalam keterangan tertulis, Kamis (19/6).

Baca Juga: 3 Cara Mengatasi Blush On yang Terlalu Menor ala MUA Profesional, Wajib Coba

Adapun tarif diskon 20% ini hanya dapat diperoleh secara langsung di booth KAI yang berada di area Jakarta Fair, selama acara berlangsung. Tiket yang dibeli berlaku untuk keberangkatan hingga H-45 dari tanggal pembelian, dengan ketersediaan sesuai kuota yang disediakan.

Diskon ini berlaku untuk perjalanan menggunakan kereta api komersial kelas Eksekutif dan Bisnis di Pulau Jawa dan Sumatera. Namun demikian, tiket promo ini tidak berlaku untuk layanan premium seperti Kereta Kompartemen, Luxury, Priority, Imperial, Panoramic, dan kereta wisata lainnya.

Promo ini juga memiliki ketentuan tambahan, seperti tidak berlaku pada tarif khusus serta tidak dapat digabungkan dengan diskon atau reduksi lainnya. Namun, tiket yang dibeli tetap dapat dibatalkan atau diubah jadwal sesuai regulasi yang berlaku.

Selain memberi kemudahan lewat tarif promo, kehadiran booth KAI di Jakarta Fair juga menjadi wadah interaksi langsung antara pelanggan dan Insan perkeretaapian. Pengunjung dapat berkonsultasi, bertanya seputar layanan, hingga mendapatkan informasi berbagai inovasi terbaru dari KAI Group.

“Program ini menjadi salah satu wujud nyata komitmen KAI dalam menghadirkan layanan transportasi publik yang semakin dekat, mudah dijangkau, dan relevan dengan kebutuhan masyarakat masa kini,” kata Anne.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Paket Gokana Hebat Mulai Rp 99 Ribu, Makan Bertiga Jadi Lebih Hemat

Makan bertiga di Gokana mulai Rp 99.000 saja. Paket Hebat 1 dan 2 menawarkan Ramen, Bento, hingga Teppan. Cek syarat berlaku sebelum kehabisan.

Rindu Dengan Luffy dan Topi Jeraminya? One Piece Season 2 Siap Tayang di Netflix

Sudah penasaran akan serial animasi One Piece selanjutnya? One Piece Season 2 akan berlayar di Netflix mulai Maret 2026.

Siaga Hujan Amat Deras di Jawa Bali, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (12/1)

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Senin (12/1) dengan status Siaga hujan sangat deras di Jawa dan Bali juga Nusa Tenggara.

Promo PHD Senin Hemat Paket 2 Pizza Free Coca-Cola dan Menu Baru Domino's Pizza Jumbo

Promo PHD berikan Double Box + Coca-Cola 1 liter gratis cuma Rp 130.000. Sedang Domino's Pizza hadirkan Pizza jumbo.

Promo Diskon Katsu 30% di Kimukatsu Cek Angka 2 atau 6 di Tanggal Lahir Anda

Promo Kimukatsu Beef Katsu Cheese Set hanya dengan Rp 58.000. Cek tanggal lahir Anda, diskon 30% menanti jika ada angka 2 atau 6.

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (12/1)

IHSG punya peluang menguat terbatas pada perdagangan Senin (12/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Meroket, Harga Emas Antam Hari Ini Senin 12 Januari 2026 Cetak Rekor Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.631.000 Senin (12/1/2026), melonjak Rp 29.000 dibanding hari sebelumnya.

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (12/1)

IHSG berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1/2026). Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas ​untuk hari ini.

Rahasia Hidup Tenang, 6 Tontonan Netflix Ini Ubah Pola Pikir Anda

Dari tata krama di meja makan hingga berbenah, rekomendasi tontonan ini akan meningkatkan kesadaran diri dan etiket Anda.

Promo Mako Bakery Semua Whole Cake & Menu Baru Korean Salt Bread Serba Hemat Sekarang

Promo Mako Bakery Whole Cake diskon besar-besaran, Black Forest dan Chantilly turun harga. Ada juga menu baru Korean Sald Bread.