M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Jadi Orang Disiplin dan Tepat Waktu, Ini 6 Tips Menghindari Datang Terlambat

Jadi Orang Disiplin dan Tepat Waktu, Ini 6 Tips Menghindari Datang Terlambat
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Wajib dibaca sebagian besar orang Indonesia, inilah deretan tips menghindari datang terlambat yang bisa Anda coba.

Menghindari kebiasaan terlambat bukanlah hal yang mudah bagi sebagian orang. Sebab rata-rata dari mereka merupakan orang yang kurang disiplin.

Namun, kedisiplinan terhadap waktu bisa diubah jika ada niat yang serius. Lantas, bagaimana tips hindari keterlambatan yang sering dilakukan sebagian besar orang Indonesia?

Mari simak tips hindari datang terlambat yang dirangkum dari IIENSTITU, Beauty for Bliss, dan Life Hacker, ini dia.

Baca Juga: Selalu Merasa Sial? Ikuti 6 Tips Jadi Orang yang Beruntung di Segala Hal

Identifikasi penyebab terlambat

Dilansir dari Beauty for bliss, prinsip utama menghindari keterlambatan adalah dengan menyadari apa yang membuat Anda terlambat. Entah karena rutinitas tertentu, atau adakah hal lain yang mendistraksimu.

Contohnya, ketika seseorang terlambat pergi ke kantor, bisa jadi ia membuang waktu selama 15-30 menit untuk scroll media sosialnya. Atau bisa juga karena hal lain seperti mandi yang terlalu lama, atau kemacetan yang tak bisa dihindari.

Hitung kerugian akibat terlambat

Supaya sadar bahwa keterlambatan adalah hal yang merugikan diri sendiri & orang lain, maka Life Hacker menyarankan Anda untuk mulai menghitung segala kerugian yang diakibatkan.

Baca Juga: 13 Kode Bahasa Tubuh dan Artinya, Bikin Tahu Emosi dan Perasaan Lawan Bicara

Contohnya, apabila Anda telah memesan tiket transportasi lalu terlambat datang, maka Anda harus membayar uang & waktu secara dobel untuk memesan tiket ulang.

Contoh lainnya, apabila terlambat datang saat wawancara kerja, bisa jadi Anda akan dicap tidak disiplin. Lalu kemungkinan terburuknya Anda tak akan diterima kerja.

Pikirkan dampaknya pada orang lain

Keterlambatan tak cuma merugikan diri sendiri, tapi juga orang lain.

Teman atau rekan kerjamu pasti akan merasa jengkel apabila Anda tak tepat waktu. Jadi, usahakan untuk meluangkan waktu berlebih supaya Anda bisa datang sesuai jadwal yang ditentukan.

Baca Juga: Jauhi 8 Tipe Teman Toxic ini yang Bikin Mental Jadi Tak Sehat

Mempersiapkan segala hal pada malam sebelumnya

Saran paling ampuh yang bisa ditiru orang-orang yang kurang disiplin pada waktu adalah dengan mempersiapkan segala hal di malam sebelumnya.

Contohnya apabila besok jam 7 pagi harus sudah ada di kantor, maka di malam sebelumnya Anda sudah harus mengemas barang, mempersiapkan bekal, baju, dan bahan untuk memasak.

Jangan lupa untuk bangun lebih subuh sekitar jam 4 atau jam 5 untuk mandi, hingga memperhitungkan estimasi perjalanan ke kantor. Dengan begini, Anda bisa terhindari dari keterlambatan.

Baca Juga: 8 Tips Melatih Keterampilan Public Speaking pada Anak Sejak Dini, Anti Gugup!

Jauhkan HP saat waktunya tidur

hindari datang terlambat
hindari datang terlambat

Ponsel adalah pengalih perhatian. Saat bermain ponsel, kita akan dibuat tak sadar telah bermain selama 30 menit hingga 1 jam lamanya. Tentu ini akan mempengaruhi pola tidur anda, yang membuat efek domino terjadi.

Pastikan tidur lebih awal & bangun lebih awal untuk menghindari keterlambatan waktu yang merugikan orang-orang & produktivitasmu sendiri.

Baca Juga: Menurut Penelitian, Inilah 5 Kebiasaan Masa Kini yang Dapat Merusak Otak

Selalu rencanakan datang 15-30 menit lebih awal

Datang lebih awal lebih baik daripada datang terlambat.

Memutuskan untuk datang 15-30 menit lebih awal akan membuat Anda bisa meluangkan waktu untuk bersantai & bersiap-siap.

Datang lebih awal memungkinkan Anda dapat mengantisipasi aneka hal tak terduga seperti kemacetan, atau hal lain yang tak kita ketahui.

Itulah berbagai tips hindari keterlambatan & berubah menjadi orang yang disiplin serta tepat waktu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Zodiak Istri Idaman, Sosoknya Penuh Cinta dan Sangat Setia

Kali ini MomsMoney akan membagikan daftar zodiak istri idaman. Cari tahu selengkapnya di sini.      

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok, Selasa 4 November 2025: Siapa Untung?

Yuk, cek ralaman zodiak besok Selasa 4 November 2025 yang melihat semangat kolaboratif dalam urusan karier maupun keuangan Anda.

Promo Superindo Hari Ini 3-6 November 2025, Anggur Muscat-Bawang Bombay Diskon 40%

Cek promo Superindo hari ini periode 3-6 November 2025 untuk belanja hemat selama weekday di gerai Superindo terdekat.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 1-7 November 2025, Kecap + Toples Harga Spesial

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 1-7 November 2025 untuk belanja lebih untung.

Ekonomi RI Tumbuh Stabil, Ini Empat Hal yang Perlu Diperhatikan

​Di tengah ketidakpastian global, pertumbuhan ekonomi Indonesia diprediksi tetap stabil di kisaran 5%

Promo PSM Alfamart Periode 1-7 November 2025, Beli 1 Gratis 1 Gentle Gen-Kilau Nipis

Promo PSM Alfamart periode 1-7 November 2025 berlaku di Alfamart seluruh Indonesia kecuali Alfamart di wilayah NTT.

Kenalan dengan HaloBOLT yuk, Sahabat Baru Pemilik Anabul dari BOLT

Pemilik anabul kini bisa tanya langsung, berbagi cerita, hingga konsultasi seputar perawatan lewat HaloBOLT.​

Pakubuwono XIII Wafat: Mengenang Jejak Raja-Raja Surakarta dari Pakubuwono III - XIII

Para raja memiliki pengaruh besar akan kokohnya Keraton Surakarta beserta adat istiadat yang terus hidup sampai sekarang.

Indodana Perluas Layanan PayLater, Ajak Pengguna Atur Keuangan Lebih Cerdas

​Indodana PayLater hadir membantu masyarakat mengatur keuangan dengan aman, fleksibel, dan inklusif.

Lihat Tulisan di Ponsel Mulai Buram? Hati-hati Tanda Pre-Presbiopia

Memasuki usia 30-an anda mengalami kesulitan membaca tulisan secara jelas di ponsel? Bisa jadi tanda Pre-presbiopia