M O M S M O N E Y I D
Bugar

Ini Dia Minuman Pereda Asam Lambung yang Layak Anda Coba

Ini Dia Minuman Pereda Asam Lambung yang Layak Anda Coba
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Apa saja minuman pereda asam lambung yang layak dicoba? Yuk, cek daftarnya berikut ini!

Asam lambung atau yang dikenal dengan istilah gastroesophageal reflux disease (GERD) sering kali menjadi momok bagi banyak orang.

Sensasi terbakar di dada, rasa tidak nyaman di perut, hingga gangguan tidur adalah beberapa gejala yang sering menyertai.

Tentu saja, bagi penderita asam lambung, mencari solusi untuk meredakan gejala ini menjadi hal yang sangat penting.

Baca Juga: 5 Manfaat Madu Manuka untuk Asam Lambung yang Jarang Diketahui

Salah satu cara yang efektif dan alami adalah dengan mengonsumsi minuman pereda asam lambung. Nah, dalam artikel ini, MomsMoney akan membahas beberapa jenis minuman yang layak Anda coba untuk membantu meredakan asam lambung secara alami.

Melansir dari laman Medical News Today, di bawah ini adalah beberapa minuman pereda asam lambung yang layak dicoba:

1. Teh Jahe

Jahe bisa membantu mengurangi berbagai keluhan pencernaan, termasuk refluks asam, kembung, dan dispepsia.

Jahe bekerja dengan mengurangi tekanan pada sfingter esofagus bagian bawah dan mempercepat pengosongan lambung, yang dapat mengurangi kemungkinan asam lambung naik ke kerongkongan.

Minum teh jahe dapat memberikan sensasi hangat yang menenangkan. Namun, ginger ale kurang efektif karena kandungan karbonasi dan kadang-kadang mengandung kafein, serta tidak mengandung cukup jahe untuk memberi manfaat yang signifikan.

2. Jus Buah dan Sayuran

Jus dari buah yang sangat asam bisa mengiritasi kerongkongan dan memperburuk refluks asam. Namun, beberapa buah dan sayuran rendah asam mengandung senyawa yang dapat mengurangi refluks asam. Beberapa pilihan jus yang baik antara lain:

  • Lidah buaya
  • Seledri
  • Wortel
  • Melon

Baca Juga: Apakah Madu Bisa Menyembuhkan Asam Lambung? Ini Jawabannya

3. Susu Rendah Lemak

Makanan dan minuman tinggi lemak, seperti susu murni, bisa memperburuk gejala GERD. Sebaliknya, susu rendah lemak atau susu nabati seperti susu almond yang memiliki sifat basa bisa membantu menetralkan asam lambung.

4. Air

Air penting untuk pencernaan dan membantu tubuh berfungsi dengan baik. Menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik dapat membantu makanan bergerak lancar melalui sistem pencernaan, sehingga mengurangi frekuensi refluks asam setelah makan.

Minum air sedikit-sedikit sepanjang hari juga bisa membantu membersihkan asam di kerongkongan dan meredakan batuk kronis akibat GERD.

Itulah adalah beberapa minuman pereda asam lambung yang layak dicoba. Semoga bermanfaat.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Makanan Penurun Asam Lambung yang Menyehatkan

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kiat Orangtua Menyesuaikan Konten YouTube Yang Baik untuk Anak Remaja

Inilah kiat bagi para orangtua untuk menyesuaikan konten YouTube bagi anak remaja.                  

Promo Es Krim Alfamart 16-31 Januari 2026, Cornetto dan Hula-Hula Beli 2 Gratis 1

Cek promo es krim Alfamart Carnaval Ice Cream periode 16-31 Januari 2026 untuk borong es krim favorit.

Marak Penipuan Berkedok Pengiriman, Ini Imbauan dari J&T Cargo

​J&T Cargo mengedukasi pelanggan agar selalu melakukan verifikasi sebelum menanggapi pesan pengiriman.

Hindari Peretasan, Amankan WhatsApp dengan Fitur Rahasia Ini

Nomor HP terhubung ke rekening bank? Pastikan WhatsApp Anda aman dari peretas, ini cara melindungi semua aset digital Anda.

Rekor Tertinggi Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus US$ 4.700 per troi ons

Kekhawatiran potensi perang dagang antara AS dan Eropa, mendorong harga emas hari ini memperbarui rekor tertinggi sepanjang.

Ingin Rambut Lembap Saat Musim Hujan, Ellips Hadirkan Hair Mask 1 Menit

​Ellips memperluas pilihan perawatan rambut dengan menghadirkan hair mask dalam kemasan jar 200 gram dirancang bekerja hanya dalam satu menit

HP Infinix Rp 4 Jutaan Pilih yang Mana? Cek Performa Gaming & Kamera

Pilih HP Infinix paling kencang untuk gaming dan multitasking. Prosesor gahar, RAM besar, cek spesifikasi lengkapnya di sini!

Fitur iOS 26: AI Saring Spam, Ponsel Lama Makin Canggih

Lupakan cara lama menggunakan iPhone. iOS 26 memperkenalkan fitur revolusioner yang wajib Anda coba.  

Promo Hypermart Weekday Periode 20-22 Januari 2026, Fiesta Crispy Bubble Diskon Besar

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Weekday periode 20-22 Januari 2026 untuk belanja hemat di hari kerja.

HP Murah Rp 2 Jutaan: Kamera Zoom 10x Rekam 4K, Konten Auto Cuan

Mencari HP murah dengan kamera zoom canggih? Poco M7 hingga Galaxy A15 tawarkan zoom 10x dan rekam 4K.