CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Ini Cara Mengatasi Kucing yang Melakukan Spraying Berdasarkan Kondisi Penyebabnya

Ini Cara Mengatasi Kucing yang Melakukan Spraying Berdasarkan Kondisi Penyebabnya
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Saat Anda memelihara hewan peliharaan seperti kucing, Anda harus siap dengan segala masalah kesehatan yang terjadi.

Hal ini juga termasuk dengan masalah perilakunya. Masalah perilaku yang umum dilakukan kucing adalah spraying atau penandaan dengan urin. Kondisi ini bisa diartikan juga dengan kucing yang pipis sembarangan.  

Dilansir dari ASPCA, diperkirakan 10% dari semua kucing akan buang air di luar kotak kotoran mereka ke beberapa titik dalam hidup mereka.

Beberapa diakibatkan oleh masalah dengan kotak kotorannya, tetapi 30% lainnya tidak memiliki masalah kotak kotoran sama sekali karena mereka melakukannya untuk menandai wilayah. Penandaan urin adalah bentuk komunikasi tidak langsung yang digunakan oleh kucing.

Baca Juga: Punya Peliharaan Kelinci? Jangan Berikan Makanan Ini agar Kelinci Tetap Sehat

Kucing mana pun memiliki potensi untuk melakukan spraying, baik jantan maupun betina. Namun, kucing pejantan lebih sering melakukannya terutama bagi pejantan yang tidak dikebiri.

Beberapa kucing yang sedang berahi juga menggunakan penandaan ini untuk menyampaikan sinyal tertentu.

Bagaimana pun, urin kucing bukan hal yang menyenangkan untuk manusia, bahkan untuk beberapa kucing lain yang tinggal bersama kucing lainnya. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk segera mengatasi masalah ini. Nah, berikut cara mengatasinya.

Mengatasi Spraying pada Kucing Utuh

Kucing yang hidup sendiri dalam satu rumah memang tampak bebas dan tidak memiliki konflik. Akan tetapi, mereka dapat mengembangkan perilaku spraying karena faktor stres dan kecemasan, serta berahi.

  • Mensterilkan kucing: Kucing yang hidup sendiri tentu tetap mengalami masa berahi dan mereka akan membuat tanda sinyal dengan urin (spraying) untuk mencari jodoh. Mensterilkan atau memandulkan adalah salah satu solusi untuk mengatasi ini.
  • Menutup jendela dan pintu: Selain melakukan spraying, kucing yang berahi juga tak segan-segan untuk kabur dari rumah. Bila belum sempat melakukan sterilisasi, jaga akses keluar kucing dari rumah agar selalu tertutup untuknya.
  • Periksakan Kondisi Medis: Bagaimana pun, Anda tak boleh melewatkan untuk memeriksakan kondisi kesehatan kucing Anda. Sebab, beberapa masalah saluran kemih dapat menyebabkan kucing pipis sembarangan.

Mengatasi Spraying pada Kucing yang Disebabkan oleh Konflik dalam Rumah Multi-Kucing

Dalam rumah tangga multi-kucing, perilaku spraying akan sangat sering terjadi. Terutama bila Anda memiliki beberapa kucing jantan sekaligus. Mereka mungkin juga akan berkelahi. Setelah Anda memeriksakan kondisi kesehatan kucing Anda, Anda dapat mempertimbangkan cara-cara ini untuk mengatasinya.

  • Sediakan kotak kotoran yang cukup: Terlalu sedikit memiliki kotak kotoran dapat menyebabkan konflik dan kucing akan sering buang kotoran di luar kotaknya. Sediakan beberapa kotak kotoran di sudut yang berbeda di mana semua kucing dapat menemukan dan menggunakannya dengan mudah.
  • Bersihkan kotak kotoran sesering mungkin: Kucing adalah hewan yang sensitif, sehingga mereka akan menolak menggunakan kotak kotoran yang sudah penuh. Maka, penting bagi Anda untuk selalu menjaga kotak kotoran tetap bersih dengan mengambil gumpalannya sesering mungkin dan mencuci kotak kotoran seminggu sekali.
  • Beri beberapa ruang pribadi untuk setiap kucing bersantai: Memiliki kucing yang banyak dapat menyebabkan beberapa kucing sulit memiliki ruang pribadinya. Ini dapat menyebabkan konflik dan mengembangkan perilaku spraying untuk menandai wilayah mereka. Oleh karena itu, menyediakan ruang-ruang pribadi seperti kotak tidur, pohon kucing, dan tenda-tenda kecil, dapat menjadi pilihan kucing untuk memiliki ruangnya sendiri.  
  • Bermain dengan kucing: Melakukan permainan dengan kucing individu di berbagai area di rumah terkadang dapat mengurangi konflik. Permainan yang dilakukan juga akan membuat kucing tidak bosan, memiliki perasaan senang, dan tidur lebih nyenyak. Ini juga dapat mengurangi stres yang mengembang perilaku spraying.

Baca Juga: Jarang Disadari, Ini Manfaatnya Mengajak Anjing Peliharaan Jalan-Jalan

Mengatasi Spraying pada Kucing yang Disebabkan oleh Konflik dengan Kucing Luar Ruangan

  • Tutup jendela, tirai, dan pintu: Ini untuk mencegah kucing Anda kabur di musim kawin dan mencegah menemukan kucing liar di luar sana.
  • Pasang perangkat pendeteksi gerakan ke alat penyiraman rumput: Meski Anda telah mencegah kucing peliharaan untuk keluar, tetapi Anda juga perlu mencegah kucing liar untuk mendekat. Anda dapat memasang perangkat pendeteksi gerakan untuk mengusirnya.
  • Menggunakan feromon kucing sintesis: Produk untuk memberikan feromon sintesis telah terbukti memiliki beberapa efek untuk menghilangkan stres pada kucing. Anda dapat memasangnya pada diffuser atau menyemprotkannya di area yang telah ditandai kucing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ramalan Karier Zodiak Tahun 2026, Sagitarius dan Capricorn Harus Tetap Fokus!

Bagaimana karier Anda di tahun 2026 berdasarkan zodiak? Berikut MomsMoney bagikan ramalan karier zodiak tahun 2026.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Rabu 19 November 2025 dan Kamis 20 November 2025 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

Ramalan Karier Shio Tahun 2026, Promosi dan Kenaikan Gaji Menanti Shio Ini!

Setelah ramalan cinta dan keuangan, kali ini MomsMoney akan membagikan ramalan karier shio tahun 2026.  

Ini Cara Bank Sampah dan Wings Dorong Pilah Sampah di Masyarakat

Yayasan Wings Peduli dan bank sampah dari berbagai daerah mendorong minat pilah sampah di masyarakat.

Transaksi di LazMall Melonjak Saat Lazada 11.11, Ini Kategori dengan Performa Kuat

Lazada Indonesia mencatat ada lonjakan sebesar 23 kali lipat saat Lazada 11.11 dibandingkan dengan hari biasa.​

Pengiriman Cepat dan Transparan Jadi Tuntutan 2026, UMKM Wajib Tahu

​Survei Lalamove menunjukkan, konsumen Indonesia semakin menuntut pengiriman cepat dan transparan.  

Hasil Australian Open 2025, 4 Ganda Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Hasil Australian Open 2025 Babak 32 Besar hari pertama Selasa (18/11), empat ganda Indonesia lolos ke babak selanjutnya.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 16-23 November 2025, Sarden ABC Rp 9.700

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 November 2025 untuk belanja lebih hemat.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Rabu 19 November 2025: Momentum Bangkit

Berikut ramalan zodiak besk Rabu, 19 November 2025 dinamika profesional tampak bergerak lebih intens dalam hal karier dan keuangan Anda.

Promo Indomaret Ice Cream Fair November 2025, Aice Histeria Beli 2 Gratis 1

Promo Indomaret Ice Cream Fair Periode November 2025. Cek dan manfaatkan untuk belanja es krim favorit.