InvesYuk

IHSG Dibuka di Zona Positif, Begini Ramalan untuk 10 Juni 2024

IHSG Dibuka di Zona Positif, Begini Ramalan untuk 10 Juni 2024

MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG dibuka pada zona positif pada perdagangan Senin (10/6).  

IHSG tercatat di level 6.906 pada pukul 09.00. Nilai ini menguat 9 poin dibanding penutupan pada akhir pekan lalu, Jumat (7/6). 

IHSG pada akhir pekan lalu turun bahkan mencapai area TTP pola sejak Maret 2024.  

Analis MNC Sekuritas dalam risetnya memproyeksikan, area support berikutnya ada di sekitar 6.875-6.840, sedangkan resisten di 6.900-6.940. 

Baca Juga: IHSG Masih Bisa Melemah, ACES, ARTO, AVIA dan PNLF Jadi Rekomendasi Saham Hari Ini

Pada perdagangan hari ini, IHSG diramalkan akan sideways didorong sentimen beragam dari pergerakan bursa. 

Sebagai informasi, pagi ini Kospi melemah 08% dan Nikkei menguat 0.14%.

Sementara pasar AS ditutup melemah pada Jumat pekan lalu, karena investor menilai laporan pekerjaan yang lebih kuat dari perkiraan mendorong kenaikan imbal hasil Treasury.

Untuk hari ini, analis MNC Sekuritas merekomendasikan saham BMRI, BBTN, SMGR, TLKM dan NCKL dengan rating trading buy. Sedang INCO rating trading sell.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News