M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Harga Emas Hari Ini Naik Tipis, Amerika Terhindar dari Shutdown

Harga Emas Hari Ini Naik Tipis, Amerika Terhindar dari Shutdown
Reporter: Dupla Kartini  |  Editor: Dupla Kartini


MOMSMONEY.ID - Harga emas hari ini naik tipis, setelah sempat menembus level US$ 3.000 per troi ons pada Jumat lalu. Investor mempertimbangkan informasi bahwa pemerintah AS berhasil menghindari penutupan atau shutdown akibat kekhawatiran pertumbuhan ekonomi.

Mengutip Bloomberg, Senin (17/3) pukul 13.18 WIB, harga emas spot diperdagangkan di level US$ 2.984,90 per troi ons, naik tipis dibandingkan penutupan kemarin US$ 2.984,16 per troi ons.

Pada Jumat lalu, emas mencapai harga tertinggi sepanjang masa US$ 3.005 per troi ons, sebelum ditutup lebih rendah. Harga agak melandai karena Senat AS meloloskan rencana belanja Partai Republik yang membuka jalan bagi persetujuan paket pendanaan pemerintah.

Namuan, pasar masih memantau dampak dari agenda perdagangan agresif Presiden Donald Trump, yang menyebabkan S&P 500 mengalami koreksi minggu lalu, sebelum bangkit pada Jumat. Kenaikan tersebut mengakhiri minggu yang penuh drama, termasuk penerapan ancaman tarif terbaru dari pemimpim AS, risiko resesi dan pembicaraan geoolitik mengenai masa depan Ukraina.

Baca Juga: Harga Emas Antam Naik Rp 2.000 Hari Ini 17 Maret 2025

Prospek yang tidak pasti dan minat yang kuat terhadap aset safe haven telah membantu mendorong emas naik 14% sepanjang tahun ini.

Sejumlah bank global semakin yakin bahwa kenaikan lebih lanjut akan terjadi. Minggu lalu, Macquarie Group memperkirakan harga akan melonjak ke US$ 3.500 per troi ons pada kuartal kedua, sementara BNP Paribas SA menaikkan prospek harga rata-rata di atas US$ 3.000 per troi ons.

Di sisi lain, investor akan memantau banyak hal, seperti pertemuan bank sentral (Federal Reserves) minggu ini, di saat kebijakan tarif dagang Trump menguji keberanian para pembuat kebijakan.

Ketua Federal Reserves Jerome Powell menghadapi tugas yang sulit untuk meyakinkan investor bahwa perekonomian tetap kokoh dan bahwa pembuat kebijakan siap turun tangan memberikan dukungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Rindu Dengan Luffy dan Topi Jeraminya? One Piece Season 2 Siap Tayang di Netflix

Sudah penasaran akan serial animasi One Piece selanjutnya? One Piece Season 2 akan berlayar di Netflix mulai Maret 2026.

Siaga Hujan Amat Deras di Jawa Bali, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (12/1)

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Senin (12/1) dengan status Siaga hujan sangat deras di Jawa dan Bali juga Nusa Tenggara.

Promo PHD Senin Hemat Paket 2 Pizza Free Coca-Cola dan Menu Baru Domino's Pizza Jumbo

Promo PHD berikan Double Box + Coca-Cola 1 liter gratis cuma Rp 130.000. Sedang Domino's Pizza hadirkan Pizza jumbo.

Promo Diskon Katsu 30% di Kimukatsu Cek Angka 2 atau 6 di Tanggal Lahir Anda

Promo Kimukatsu Beef Katsu Cheese Set hanya dengan Rp 58.000. Cek tanggal lahir Anda, diskon 30% menanti jika ada angka 2 atau 6.

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (12/1)

IHSG punya peluang menguat terbatas pada perdagangan Senin (12/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Meroket, Harga Emas Antam Hari Ini Senin 12 Januari 2026 Cetak Rekor Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.631.000 Senin (12/1/2026), melonjak Rp 29.000 dibanding hari sebelumnya.

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (12/1)

IHSG berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1/2026). Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas ​untuk hari ini.

Rahasia Hidup Tenang, 6 Tontonan Netflix Ini Ubah Pola Pikir Anda

Dari tata krama di meja makan hingga berbenah, rekomendasi tontonan ini akan meningkatkan kesadaran diri dan etiket Anda.

Promo Mako Bakery Semua Whole Cake & Menu Baru Korean Salt Bread Serba Hemat Sekarang

Promo Mako Bakery Whole Cake diskon besar-besaran, Black Forest dan Chantilly turun harga. Ada juga menu baru Korean Sald Bread.

IHSG Berpeluang Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas untuk Senin (12/1)

IHSG masih berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1). Cek rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.