M O M S M O N E Y I D
Bugar

Efektif Turunkan BB, Inilah 10 Tips Diet Tanpa Olahraga yang Bisa Anda Praktikkan

Efektif Turunkan BB, Inilah 10 Tips Diet Tanpa Olahraga yang Bisa Anda Praktikkan
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Menurunkan berat badan sebenarnya tidak selalu dengan olahraga yang ekstrim. Ternyata, ada sejumlah tips diet tanpa olahraga yang efektif untuk menurunkan berat badan.

Ini bisa jadi pilihan bagi Anda yang ingin mendapatkan berat badan ideal tanpa olahraga. Namun, apa saja tipsnya?

MomsMoney telah merangkumkan sejumlah tips diet tanpa olahraga yang efektif di bawah ini:

1. Mindful eating

Konsep mindful eating melibatkan kesadaran penuh saat makan, termasuk memperhatikan rasa lapar dan kenyang, tekstur makanan, dan rasa puas setelah makan.

Kesadaran ini membantu Anda mengenali sinyal tubuh lebih akurat, menghindari makan berlebihan atau makan karena emosi, sehingga konsumsi kalori dapat lebih terkontrol.

Baca Juga: Daftar Snack Sehat untuk Diet yang Layak Dicoba, Ada 17 Pilihan lo

2. Mengunyah makanan secara perlahan

Salah satu aplikasi dari mindful eating adalah mengunyah makanan secara perlahan. Ini memberi waktu bagi otak untuk menerima sinyal kenyang dari perut, sehingga memungkinkan Anda untuk lebih efektif dalam mengenali kapan harus berhenti makan.

Proses ini membantu mengurangi jumlah makanan yang dikonsumsi.

3. Menerapkan defisit kalori

Defisit kalori adalah prinsip dasar untuk menurunkan berat badan, di mana Anda membakar lebih banyak kalori daripada yang dikonsumsi. Hal ini memaksa tubuh menggunakan cadangan energi dari glikogen dan lemak.

Dikutip dari Hello Sehat, untuk kehilangan satu kilogram, Anda perlu menciptakan defisit sekitar 7.700–8.000 kalori, yang dapat dicapai dengan mengurangi asupan kalori harian sekitar 500–1.000 kalori.

4. Meningkatkan asupan protein

Menambahkan protein ke dalam diet adalah cara efektif untuk mengurangi berat badan tanpa olahraga. Memperbanyak protein dalam setiap makanan dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama dan mengurangi keinginan untuk ngemil.

Protein juga membutuhkan lebih banyak energi untuk dicerna, yang membantu meningkatkan pembakaran kalori melalui efek termogenik makanan.

Baca Juga: Benarkah Kebanyakan Makan Telur Bisa Menyebabkan Bisul di Tubuh? Cek Faktanya di Sini

5. Menggunakan piring kecil

Mengonsumsi makanan dari piring kecil membantu mengurangi porsi makan, sehingga memberikan ilusi bahwa Anda makan lebih banyak. Metode ini secara psikologis bisa membuat Anda merasa lebih cepat puas, yang mendukung pengurangan jumlah kalori yang dikonsumsi.

6. Meningkatkan asupan serat

Serat memberikan rasa kenyang lebih lama, membantu mengurangi keinginan untuk ngemil, dan mendukung kesehatan pencernaan. Menambahkan lebih banyak serat ke dalam diet Anda dapat membantu dalam menurunkan berat badan.

7. Memenuhi kebutuhan tidur

Mengutip dari Alodokter, tidur yang cukup penting untuk mengatur hormon lapar dan kenyang. Kurang tidur dapat meningkatkan keinginan makan dan menurunkan metabolisme, membuat defisit kalori lebih sulit dicapai.

Baca Juga: 15 Pilihan Makanan Rendah Kalori yang Bikin Kenyang, Cocok untuk Diet

8. Menghindari ngemil tinggi kalori di malam hari

Mengonsumsi makanan berkalori rendah sebelum tidur dapat mendukung metabolisme tanpa menambah berat badan. Hindari makan berat atau tinggi kalori 2-3 jam sebelum tidur.

9. Menghindari makanan cepat saji dan olahan

Makanan ini sering kali tinggi kalori dan rendah nutrisi. Menggantinya dengan makanan yang lebih alami dan sehat dapat meningkatkan asupan nutrisi sambil membantu mengurangi kalori.

10. Menghindari minuman manis

Minuman manis dan bersoda yang tinggi gula dan kalori harus dihindari karena dapat meningkatkan berat badan dan memicu rasa lapar yang tidak perlu. Memilih minuman bebas kalori atau air putih bisa lebih mendukung upaya penurunan berat badan.

Itulah beberapa tips diet tanpa olahraga yang efektif untuk menurunkan berat badan. Selamat mencoba dan semoga berhasil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Usia Emas Terancam Nyeri Sendi? Ini Cara Maia Estianty Menghindarinya

Nyeri sendi dan pegal linu bisa mengganggu. Pelajari bagaimana Maia Estianty menjaga tubuh tetap prima dan aktif .

Cara Aman Menggunakan Kartu Kredit di Tengah Maraknya Penipuan Online

Wifi publik dan situs mencurigakan jadi celah pencurian data kartu kredit. Yuk, pahami langkah-langkah keamanan sebelum bertransaksi online.

4 Tips Awet Muda Song Hye Kyo, Kecantikan Khas Korea yang Tak Termakan Waktu

Mau awet muda seperti Song Hye Kyo? Berikut 4 tips awet muda Song Hye Kyo yang bisa Anda coba, Moms.

Deteksi Jantung Bawaan: Cara Baru Dokter Selamatkan Bayi dari Risiko Fatal

Angka penyakit jantung bawaan pada bayi meningkat tajam. Dokter kardiologi melatih diri dengan 3D echocardiography terbaru. 

Cara Karyawan Lolos Pengajuan KPR di 2026 dengan Persiapan yang Lebih Matang

Impian punya rumah kini lebih realistis! Bank makin selektif menilai KPR, bukan cuma gaji. Cari tahu rahasia agar pengajuan Anda pasti disetujui.

Tren Dekorasi 2026: Ubah Rumah Anda Lebih Berkarakter Tanpa Terlihat Kuno

Dekorasi rumah 2026 mengarah ke gaya warisan budaya yang hangat dan penuh karakter, yuk cek cara menerapkannya agar tetap modern.

6 Material Meja Dapur Hemat yang Bikin Tampilan Rumah Anda Naik Kelas

Mau dapur terlihat mahal tanpa biaya besar? Yuk cek 6 material meja dapur hemat yang tampil elegan dan awet untuk rumah modern.

Pilihan Warna Pintu Ini Jamin Rumah Terlihat Lebih Elegan & Menarik Lo, Simak Yuk

Yuk cek warna cat pintu depan yang sebaiknya Anda dihindari supaya tampilan rumah tetap enak dilihat dan tidak cepat terlihat usang.

Prediksi Skor Napoli vs Chelsea: Conte Bicara Mental, McTominay Jadi Kunci?

Napoli di ambang eliminasi Liga Champions jika kalah dari Chelsea Kamis (29/1). Simak analisis dan prediksi skor laga krusial ini.

Shopee Beauty Awards 2025 Digelar, Ini Deretan Pemenangnya

Shopee Beauty Awards 2025 dihadirkan sebagai bentuk apresiasi terhadap brand dan produk kecantikan yang telah mendapatkan kepercayaan konsumen.