M O M S M O N E Y I D
Santai

Dari Vincenzo Hingga Law School, Ini Rekomendasi 6 Drakor tentang Pengacara

Dari Vincenzo Hingga Law School, Ini Rekomendasi 6 Drakor tentang Pengacara
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Dengan cerita menarik dan penuh pengetahuan, inilah pilihan rekomendasi drakor dengan tema pengacara.

Cerita dalam drama Korea banyak yang mengangkat tema tentang sebuah pekerjaan atau profesi.

Salah satunya adalah ppengacara, profesi yang tak begitu akrab bagi kebanyakan orang.

Dengan cerita yang lekat dengan dunia hukum, drakor bertema pengacara mampu menarik perhatian penontonnya.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi drakor bertema pengacara:

Baca Juga: 4 Drakor Terbaru Siap Tayang di Netflix Desember 2022, Ada Money Heist Korea 2

I Can Hear Your Voice

I Can Hear Your Voice merupakan drama jadul dari tahun 2013. Walau begitu, drama ini memiliki cerita bagus tentang seorang pengacara yang tidak begitu sukses dalam kariernya.

Hingga suatu hari ia bertemu dengan pria yang memiliki kekuatan istimewa untuk membaca pikiran. Keduanya yang bekerjasama dalam sebuah kasus ternyata terlibat dalam masa lalu mereka yang menyeramkan.

Law School

Law School merupakan drakor bergenre hukum yang menceritakan tentang kehidupan para mahasiswa jurusan hukum. Mereka harus berlatih menjadi pengacara dan jaksa melalui kasus nyata yang dialami oleh profesor di kampus mereka.

Melalui drama ini, Anda juga bisa menyaksikan tentang bagaimana usaha mahasiswa untuk membuktikan sang profesor tidak bersalah.

Vincenzo

Vincenzo menceritakan tentang seorang pengacara mafia keturunan Korea-Italia yang mengunjungi Korea saat ada perang mafia di Italia.

Tanpa sengaja ia malah terlibat dalam sebuah masalah yang berkaitan dengan konglomerat Korea. Ia mendapat bantuan dari seorang pengacara wanita Korea yang memiliki keinginan untuk menjatuhkan konglomerat tersebut.

Baca Juga: Daftar 7 Drakor Terbaru Bulan Desember, Ada Drama Song Hye Kyo dan Cha Eun Woo

Lawless Lawyer

Seorang pria dari desa menjadi pengacara dengan tujuan untuk mengetahui dalang di balik kematian sang ibu saat ia masih kecil.

Setelah sukses menjadi pengacara, ia kembali ke kampung halamannya dan membuka firma hukum di sana dengan bantuan seorang pengacara wanita yang telah memiliki nama di kampung halamannya tersebut.

Extraordinary Attorney Woo

Drama ini mendulang kesuksesan dengan memperoleh rating tinggi yaitu 17,5% dan menduduki peringkat atas top series Netflix bahkan setelah tamat.

Kisahnya menceritakan tentang pengacara Woo Young Woo yang memiliki keterbelakangan mental. Tapi, ia memiliki kecerdasan tinggi hingga menjadi pengacara ter cerdas dalam menyelesaikan kasus hukum kliennya.

Suspicious Partner

Dibintangi Ji Chang Wook dan Nam Ji Hyun, drama ini bercerita tentang seorang pengacara yang memiliki pegawai magang baru.

Tanpa disangka ternyata ia terlibat dalam sebuah kasus pembunuhan misterius sesaat setelah ia mulai bekerja di kantor pengacara tersebut.

Menampilkan cerita menarik tentang dunia hukum, itulah tadi beberapa rekomendasi drama Korea bertema pengacara yang bisa ditonton untuk menambah pengetahuan tentang dunia hukum.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

14 Inspirasi Warna Cat Dapur yang Bikin Mood Naik dan Ruangan Terlihat Lebih Cerah

Temukan inspirasi warna cat rumah yang bikin suasana makin hangat, cerah, dan modern agar hunian terasa lebih hidup dan nyaman setiap hari.

14 Warna Rumah yang Bikin Hunian Terasa Lebih Fungsional dan Modern

Simak cara sederhana menghindari dekorasi yang membuat rumah tampak kurang rapi agar hunian terasa lebih modern dan nyaman.

7 Alasan Mengapa Kartu Kredit Wajib Dibawa Saat Liburan ke Luar Negeri Tahun Ini

Berikut keuntungan pakai kartu kredit saat liburan luar negeri di 2025 agar lebih aman dan praktis di tengah kebutuhan zaman modern saat ini.

Prediksi Laga Jerman vs Slovakia (18/11), Adu Taktik Penentu Tiket Piala Dunia 2026

Simak prediksi pertandingan Jerman vs Slovakia di Red Bull Arena Leipzig, 18 November 2025 pukul 02.45 WIB di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Cara Mengatur Keuangan untuk Orang Tua Baru agar Tetap Aman

Berikut cara santai tapi efektif mengatur keuangan untuk orang tua baru agar lebih siap untuk menghadapi kebutuhan saat ini. Catat ulasannya, ya.

Buat Para Pekerja, Mengelola dan Mengembangkan Uang Tidak Harus Rumit lo

Para pekerja perlu memahami bahwa mengelola dan mengembangkan uang tidak harus rumit.                 

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Selasa 18 November 2025: Sangat Produktif!

Berikut ramalan zodiak besok Selasa 18 November 2025, dinamika pekerjaan dan kondisi keuangan setiap zodiak bergerak cukup dinamis. 

Panorama Jalur Jakarta-Bandung jadi Daya Tarik, Pelanggan KA Parahyangan Naik 41,75%

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat, sepanjang Januari-Oktober 2025 total pelanggan KA Parahyangan mencapai 728.949 orang.

BI Rate Diproyeksi Turun, Intip Rekomendasi Saham Pekan Ini dari IPOT

Investor pekan ini diperkirakan akan memburu sektor-sektor yang sensitif terhadap suku bunga.        

Pasar Karbon Kian Serius, Ini Proyek Unggulan Indonesia

​APP Group memperkenalkan dua proyek yaitu Riau Wetlands Heritage dan SEPaC Reserve di COP30 Belem, Brazil.