M O M S M O N E Y I D
Santai

Cerdas Mengonsumsi Informasi: Ini 5 Cara Menghadapi Berita Tanpa Dihantui Kecemasan

Cerdas Mengonsumsi Informasi: Ini 5 Cara Menghadapi Berita Tanpa Dihantui Kecemasan
Reporter: Widya Oktaviana  |  Editor: Widya Oktaviana


MOMSMONEY.ID - Setiap orang perlu mengetahui bagaimana cara menghadapi berita tanpa dihantui oleh kecemasan. Mengingat, di era media sosial yang serba cepat ini, informasi hadir tanpa jeda dan nyaris tanpa batas.

Masyarakat pun semakin mudah dalam mendapatkan informasi maupun berita, termasuk berita buruk.

Setiap detiknya, linimasa dipenuhi dengan kabar terbaru yang menggugah rasa penasaran sekaligus memberi dorongan untuk terus mengikuti perkembangan berikutnya agar tidak tertinggal.

Kemudahan mengakses berita ini memang membawa manfaat, namun di sisi lain telah memicu kelelahan mental dan kecemasan jika tidak disikapi secara bijak.

Baca Juga: Cara Menangani Kecemasan Berlebihan Akan Penampilan Fisik

Arus informasi yang hadir silih berganti, mulai dari isu sosial, ekonomi, hingga peristiwa global kerap kali membuat pikiran bekerja tanpa henti.

Oleh karena itu, kemampuan untuk mengonsumsi informasi secara cerdas dan bijak menjadi kunci penting agar tidak dihantui oleh rasa cemas.

Mengutip dari UC San Diego Today, jika kita sering menerima berita buruk, misalnya saja, bencana, perdebatan yang memecah belah, hingga risiko ekonomi, kesehatan mental bisa terganggu.

Kondisi ini terjadi karena terlalu banyak berita negatif yang meningkatkan stres dan kecemasan.

Baca Juga: Cara Mengurangi Rasa Cemas dari Gangguan Psikosomatis

Inilah beberapa cara menghadapi berita sehari-hari tanpa dihantui kecemasan, melansir dari Northwestern Medicine:

1. Hindari topik yang memicu emosi

Saat sedang mengonsumsi berita, sebaiknya Anda menghindari topik-topik yang bisa memicu emosi. Terlebih jika Anda melihat media membahas topik yang bisa memicu trauma, hal tersebut bisa meningkatkan stres.

Bersikaplah lebih bijaksana dengan cara mengambil waktu istirahat dari mengonsumsi berita tersebut. Selain itu, Anda juga bisa membisukan kata dan frasa yang memicu trauma di platform media sosial yang Anda sering gunakan.

2. Membatasi konsumsi berita

Setiap orang kini telah mengganggam smartphone di tangannya masing-masing. Memudahkan untuk bisa mengakses berbagai informasi. Ini salah satu manfaatnya bahwa Anda bisa mendapatkan informasi terbaru dengan cepat.

Namun, jika sampai ada kebiasaan obsesif dalam mengonsumsi berita, maka bisa berbahaya bagi kesehatan mental. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika memberikan batas waktu dalam mengonsumsi berita tersebut agar tidak berlebihan.

Baca Juga: Anxiety Datang? Ini 4 Minuman Penghilang Rasa Cemas yang Bisa Dicoba

3. Pengendalian diri dalam menggunakan media sosial

Untuk menghindari stres dan cemas akibat berita, perlu adanya pengendalian diri dalam menggunakan media sosial. Menyadari bahwa arus konten seolah tampak tidak berujung dan selalu menyita perhatian Anda.

Sehingga, Anda menjadi sulit untuk fokus ke topik lainnya. Cara yang bisa Anda lakukan misalnya saja dengan menghapus aplikasi atau memberikan batas waktu pada penggunaan aplikasi dengan mengunci akses setelah mencapai batas harian.

4. Lakukan manajemen stres

Usahakan untuk melakukan manajemen stres secara baik dan konsisten. Cara ini bisa membantu Anda mengurangi rasa cemas akibat paparan berita.

Misalnya saja olahraga teratur, tidur yang cukup, dan mengonsumsi makanan dengan nutrisi yang tepat. Jika Anda sudah merasa cemas akibat berita dari media sosial, segera matikan smartphone dan menjauhlah sejenak dari smartphone Anda.

Baca Juga: Panduan Literasi Keuangan Keluarga Sejahtera dan Bebas dari Rasa Cemas

5. Memahami kondisi

Cara yang terakhir adalah dengan memahami kondisi bahwa apa yang terjadi pada diri Anda adalah wajar dan banyak orang yang juga mengalaminya. Karena saat ini setiap orang ada di masa ketidakpastian yang akhirnya memicu rasa cemas.

Jika Anda sudah merasa stres akibat berita dan sampai mempengaruhi aktivitas sehari-hari, Anda bisa langsung mengunjungi dokter maupun psikolog untuk menyampaikan keluhan Anda.

Itulah beberapa cara menghadapi berita tanpa dihantui kecemasan yang bisa Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Semoga bisa menjadi lebih bijak dalam menggunakan media sosial dan mengonsumsi setiap berita yang didapatkan.

Selanjutnya: ​Emiten Ramai Buyback Saham, Ini Prospek KLBF, DEWA, dan AMRT Menurut Analis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Samsung Galaxy A55: Desain Mewah Mirip S24, Performa Ngebut di Kelas Menengah

Samsung Galaxy A55 hadir dengan desain bingkai logam dan layar OLED adaptif 120Hz, sangat mirip S24+.  

7 Khasiat Konsumsi Buah Melon untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Ternyata ini, lho, khasiat konsumsi buah melon untuk kesehatan tubuh yang luar biasa. Apa saja?        

Rekomendasi HP Kamera 200 MP: Pilihan Terbaik Januari 2026, Foto Sejernih DSLR

HP kamera 200 MP menjanjikan lompatan kualitas foto. Ketahui bagaimana teknologi ini akan mengubah pengalaman fotografi Anda.

Harga Emas Antam Sabtu 31 Januari 2026 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.860.000 Sabtu (31/1/2026), turun Rp 260.000 dibanding harga Jumat (30/1/2026).

Anjlok Parah Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Sabtu (31/1/2026)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (31/1/2026) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 3.171.000, emas UBS Rp 3.186.000

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Sabtu 31 Januari 2026, Waktunya Refleksi

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak hari ini Sabtu 31 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja, kolaborasi, dan strategi profesional.

15 Rutinitas Pagi yang Bikin Berat Badan Turun, Apa Saja?

Ini dia beberapa rutinitas pagi yang bikin berat badan turun. Apa sajakah itu?                            

6 Film Romantis Ini Buktikan Benci Bisa Jadi Cinta

Mulai dari rekan kerja hingga beda kelas sosial, 6 film ini punya plot musuh jadi cinta paling ikonik.

8 Rekomendasi Makanan Sehat yang Bisa Mencegah Kanker

Intip beberapa rekomendasi makanan sehat yang bisa mencegah kanker berikut ini, yuk!                

8 Minuman yang Bagus untuk Penderita Asam Lambung Konsumsi

Ada beberapa minuman yang bagus untuk penderita asam lambung konsumsi. Apa saja? Cek di sini, yuk!