Bugar

Catat! 5 Makanan Kaya Kandungan Asam Lemak Omega 3. Apa Saja Ya?

Catat! 5 Makanan Kaya Kandungan Asam Lemak Omega 3. Apa Saja Ya?

MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa makanan yang kaya kandungan asam lemak omega 3 yang baik untuk kesehatan tubuh.

Asam lemak omega 3 adalah jenis asam lemak yang tidak bisa diproduksi oleh tubuh, melainkan perlu didapatkan melakukan konsumsi makanan sehat. 

Nutrisi ini bisa didapatkan dari sumber hewani (ikan dan makanan laut) dan sumber nabati (biji-bijian dan kacang-kacangan) 

Mengonsumsi berbagai makanan yang mengandung asam lemak omega 3 penting untuk kesehatan yang optimal dan sangat menyehatkan. 

Dilansir dari Mayo Clinic, berikut ini adalah beberapa makanan yang kaya akan asam lemak omega 3, antara lain:  

Baca Juga: Ingin Punya Bayi Perempuan? Coba Konsumsi 5 Makanan Sehat Ini Moms

1. Kacang kenari

Makanan yang kaya kandungan asam lemak omega 3 yang pertama adalah kacang kenari. 

Makanan yang satu ini mengandung 2.570 miligram ALA per 28 gram atau sekitar 14 biji kacang kenari.  

Kenari juga mengandung tembaga, mangan dan vitamin E yang tinggi, serta senyawa tanaman penting.

Karena itu, kacang kenari bisa menjadi salah satu pilihan camilan sehat untuk Anda konsumsi. 

2. Tiram

Makanan yang kaya kandungan asam lemak omega 3 yang kedua adalah tiram. 

Selain ikan, ada juga makanan laut lainnya yang kaya akan asam lemak omega-3, yaitu tiram. Dalam 100 gram tiram, terkandung omega-3 sebanyak 391 miligram. 

Mengonsumsi 6 (85 gram) tiram saja sudah bisa memberi Anda asupan seng sebanyak 289 persen dari nilai harian, 69 persen untuk tembaga, dan 567 persen untuk vitamin B12. 

Makanan laut yang satu ini juga mudah diolah menjadi berbagai hidangan, seperti makanan pembuka, camilan, atau menjadi sajian utama.  

3. Ikan salmon

Makanan yang kaya kandungan asam lemak omega 3 yang ketiga adalah ikan salmon. Jenis ikan lainnya yang juga padat nutrisi adalah salmon. 

Makanan sehat mengandung protein berkualitas tinggi dan berbagai nutrisi, seperti vitamin D, selenium, dan vitamin B. 

Salmon juga kaya akan asam lemak omega-3. Dalam 100 gram ikan tersebut, terkandung sebanyak 2.150 miligram EPA dan DHA.  

Studi menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi ikan berlemak seperti salmon  secara teratur, memiliki risiko lebih rendah mengidap penyakit jantung, demensia, atau depresi. 

4. Makarel

Makanan yang kaya kandungan asam lemak omega 3 yang lainnya adalah makarel. Selain itu, makarel juga kaya akan selenium dan vitamin B12. 

Meskipun ukurannya kecil, makarel sangat kaya akan nutrisi, termasuk asam lemak omega-3.

Dalam 100 gram ikan tersebut, terkandung sebanyak 4.580 miligram kombinasi EPA dan DHA. 

Baca Juga: Punya Kolesterol Tinggi? Ini Cara Cepat Menurunkan Kolesterol Secara Alami

5. Biji chia

Makanan yang kaya kandungan asam lemak omega 3 yang kelima adalah biji chia. 

Selain dari ikan dan makanan laut, asupan asam lemak omega-3 juga bisa didapatkan dari sumber nabati. Salah satunya dari biji chia atau chia seeds. 

Meskipun ukurannya sangat kecil, biji-bijian yang satu ini kaya kana mangan, selenium, magnesium, dan beberapa nutrisi lainnya.

Chia seeds juga kaya akan omega-3. Dalam 28 gram, terdapat sebanyak 5.050 miligram ALA. 

Bila Anda sakit atau memiliki keluhan kesehatan tertentu, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter. 

Itulah beberapa pilihan makanan yang kaya akan asam lemak omega-3 yang baik untuk kesehatan tubuh Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News