M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Cara Sederhana Memperingati Hari Guru

Cara Sederhana Memperingati Hari Guru
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Hari Guru adalah sebuah hari istimewa yang diperingati setiap tahunnya oleh berbagai negara di seluruh dunia. Di Indonesia, Hari Guru Nasional diperingati setiap tanggal 25 November, yang pertama kali ditetapkan pada tanggal 25 November 1994 oleh Presiden Soeharto melalui Keputusan Presiden Nomor 78 tahun 1994 tentang Hari Guru Nasional.

Ada pun tema Hari Guru Nasional tahun ini adalah “Serentak Berinovasi Wujudkan Merdeka Belajar” dan hari istimewa ini banyak dirayakan dalam bentuk upacara peringatan di sekolah dan pemberian tanda jasa bagi guru, kepala sekolah dan pengawas sekolah karena guru di Indonesia dianggap sebagai pahlawan tanpa tanda jasa.

Sejak awal kita bersekolah, tentunya sudah banyak guru yang kita temui dan yang telah membimbing kita semua untuk bisa menjadi seperti sekarang. Apa Anda ingat siapa guru pertamamu?

Saat ditanya soal guru pertama, mungkin kita mencoba mengingat guru saat di taman kanak-kanak, tapi sebenarnya, jawabannya sangat mudah. Guru pertama kita tentu saja adalah orang tua.

Baca Juga: Cari Tahu Yuk, Manfaat Sawi Putih untuk Kesehatan yang Sayang Dilewatkan

Sejak kita lahir, orang tua tidak pernah berhenti menjadi guru kita. Saat kita kecil, orang tua mengajarkan hal-hal dasar seperti cara berjalan, berbicara, membaca dan makan.

Saat kita bersekolah, orang tua lah yang membantu kita saat kesulitan dalam pelajaran sekolah dan juga membangun karakter kita dengan mengajarkan nilai-nilai baik. Saat kita sudah dewasa, orang tua juga tetap mengajar kita, baik seputar dunia kerja, keuangan, hubungan rumah tangga, dan juga cara menjadi orang tua yang baik untuk anak-anak kita.

Di Hari Guru Nasional Tahun ini, mari kita tunjukkan apresiasi dan penghargaan kepada orang tua kita dengan cara-cara sederhana berikut:

  1. Berikan pelukan dan ucapan terima kasih
    Sebuah tanda apresiasi yang sangat sederhana tapi berarti. Di tanggal 25 November nanti, berikan pelukan kepada orang tuamu dan ucapkan terima kasih atas jasa-jasa orang tua yang telah mendidik anda selama ini.
  2. Ajak orang tua makan malam bersama
    Mungkin selama beberapa waktu terakhir banyak waktu anda yang habis untuk belajar atau bekerja, dan orang tua pun mungkin sibuk bekerja. Usahakan untuk luangkan waktumu dan ajak orang tuamu untuk melakukan hal yang sama agar anda dan orang tua bisa makan malam bersama, di mana anda bisa menyampaikan ucapan terima kasih kepada mereka.
  3. Berikan hadiah bersama surat ucapan terima kasih
    Anda juga bisa menyiapkan hadiah sederhana, misalnya sebuah piagam kepada orang tua sebagai tanda terima kasih. Jangan lupa untuk menyertakan surat bersama hadiah tersebut untuk menyampaikan ucapan terima kasih untuk orang tuamu.

Baca Juga: Promo Livin’ Mandiri, Nonton di XXI & Cinepolis Dapat Cashback 50% hingga Rp 25.000

Itu dia beberapa tip bagi anda yang ingin memberikan tanda apresiasi kepada orang tua. Nah, bagi orang tua, coba untuk melakukan hal-hal berikut bersama anak:

1. Lanjutkan kebiasaan membantu anak dengan tugas sekolah: Selama pandemi, anak-anak melakukan kegiatan belajar di rumah dan orang tua juga bekerja dari rumah. Saat ini, anak-anak mungkin meminta bantuan orang tua saat mengerjakan tugas sekolah.

Meski anak sudah kembali sekolah tatap muka, usahakan untuk memberikan perhatian kepada anak dan bantu mereka jika ada kesulitan mengerjakan tugas. Terkadang orang tua sepenuhnya memberikan tugas kepada guru untuk mendidik anak, tetapi jangan lupa kalau anak akan sangat menghargai kalau orang tua bisa meluangkan waktu untuk mendidik anak di rumah.

2. Luangkan waktu untuk berbicara dengan anak: Saat tiba di rumah setelah pulang kantor, ajak anak untuk bercerita tentang harinya. Perhatikan baik-baik dan berikan arahan atau masukan jika ada kesulitan yang dihadapi, atau beri pujian jika anak melakukan hal yang baik.

3. Ajak anak melakukan kegiatan yang seru di akhir pekan: Akhir pekan adalah waktu untuk istirahat dan bersama keluarga. Selain makan di restoran atau pergi ke mal, ajak anak untuk melakukan kegiatan yang seru dan bermanfaat seperti lari pagi, ke kebun binatang atau mengikuti kelas-kelas menarik untuk keluarga. Jangan lupa juga untuk menjelaskan alasan melakukan kegiatan-kegiatan tersebut dan manfaatnya untuk anak.

Demikian beberapa tip untuk orang tua dan anak dalam rangka memperingati hari guru. Semoga bermanfaat bagi kita semua ya.

Baca Juga: Luar Biasa! Ini Manfaat Buah Kesemek untuk Tumbuh Kembang Anak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo The Body Shop Diskon s/d 70% Segera Berakhir, Berlaku sampai 15 November 2025

Promo The Body Shop 11.11 Beauty Date Deals Diskon s/d 70% Periode 9-15 November 2025, cek dan manfaatkan untuk belanja body care.  

Promo Berhadiah Indomaret 13-26 November 2025, Beli 2 Gratis 1 Popcorn-Es Krim

Cek Promo Berhadiah Indomaret periode 13-26 November 2025 di sini, ada Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.  

Edukasi Gizi dak Kesehatan Cara Optimalkan Tumbuh Kembang Balita

PT Midi Utama Indonesia (MIDI) hadirkan program edukasi gizi balita. Tingkatkan kesehatan anak Indonesia dengan akses informasi gizi tepat.

Harga Emas Hari Ini Naik di atas US$ 4.200, Menuju Reli Hari Kelima

Harga emas hari ini naik, karena para pedagang mempertimbangan prospek ekonomi AS yang tidak menentu. 

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 13-26 November 2025

Cek dan manfaatkan katalog promo Indomaret Super Hemat periode 13-26 November 2025 untuk belanja kebutuhan keluarga.

KBRI New Delhi Keluarkan Imbauan Keamanan untuk WNI di Tengah Situasi Pasca Ledakan

Pasca ledakan, pihak KBRI di New Delhi mengeluarkan imbauan kepada WNI yang tinggal atau berkunjung ke India agar waspada.

Bukan Lemah! Ini 5 Strategi Ayah Sehat Mental ala Psikolog

Pelajari 5 strategi jitu dari Intan Erlita untuk ayah dalam menghadapi stres, menjaga kesehatan mental, dan memperkuat hubungan keluarga.

Ide Outfit dari Para Pemain Drama Korea Spirit Fingers,Cocok untuk Daily Activity Lo

Drama Spirit Fingers tayang perdana 29 Oktober 2025 selalu hadirkan ide outfit yang keren tiap episodenya. Semua karakter punya gaya OOTD sendiri.  

Wacana Redenominasi Rupiah Jadi Sorotan, Apa yang Dimaksud Redenominasi?

Redenominasi menjadi istilah yang belakangan menjadi bagian dari wacana yang diungkapkan Menteri Keuangan. Lalu, apa artinya?

7 Drama Korea Terbaru Tentang Lika-Liku Rumah Tangga, Ada As You Stood By

Beberapa drama Korea berikut terbaru ini memiliki tema rumah tangga dan segala lika-liku di dalamnya.​