CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Bisakah Kucing Makan Brokoli?

Bisakah Kucing Makan Brokoli?
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Kucing merupakan hewan karnivora yang memakan daging. Namun, Anda perlu tahu bahwa terkadang kucing juga memakan sayuran hijau. Salah satunya adalah brokoli. 

Beberapa kucing yang selalu penasaran dengan hal-hal baru, tak pernah ragu untuk mencicipi brokoli. Jika mereka berhasil menikmatinya, Anda tak perlu khawatir karena brokoli benar-benar aman untuk dimakan kucing dari segala usia dan ras.

Baca Juga: Amankah Anjing Peliharaan Minum Susu Fermentasi (Kefir)? Simak Jawabannya

Dilansir dari dailypaws.com, brokoli bisa memberikan beberapa manfaat nutrisi. Brokoli benar-benar dikemas dengan antioksidan yang dapat membantu mengurangi radikal bebas dalam tubuh.

Selain itu, serat dalam brokoli juga dapat membantu kucing buang air besar secara teratur dan menenangkan sakit perut.

Brokoli ini tidak bisa menjadi pengganti makanan utama karena kucing adalah hewan karnivora yang sudah sewajibnya untuk memenuhi kalori dengan daging atau makanan kucing berkualitas lainnya. Brokoli dalam hal ini hanya sebagai cemilan yang aman dan bisa dikonsumsi kucing.

Baca Juga: Mengetahui Kondisi Kesehatan Kucing dan Anjing dari Fesesnya

Ada sebuah peringatan yang harus Anda perhatikan saat memberikan brokoli kepada kucing. Brokoli yang diberikan harus polos tanpa bumbu. Ada baiknya Anda mengukusnya terlebih dahulu agar lebih mudah dikunyah kucing.

Selain itu, seberapa besar potongan brokoli juga harus sesuai dengan besar mulut si kucing. Gigitan yang lebih kecil dan lembut, akan membantu mengurangi risiko kucing dari tersedak.

Brokoli bukan satu-satunya sayuran yang bisa dimakan kucing dengan aman. Sayuran lain yang aman dimakan kucing, yakni asparagus, wortel, zucchini, paprika hijau, timun, dan jagung.

Selanjutnya: Alasan Kenapa Kucing Suka Masuk ke Dalam Kotak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal Australian Open 2025 Semifinal: 7 Wakil Indonesia Berlaga, Segel 1 Tiket Final

Jadwal Australian Open 2025 Semifinal Sabtu (22/11), tujuh wakil Indonesia berlaga menuju partai puncak, sudah segel satu tiket final.

Ekspor UMKM Indonesia ke Eropa Melesat 87%: Ini Kuncinya

UMKM Indonesia makin agresif menembus pasar Eropa, 88% berencana ekspansi. Temukan bagaimana mereka mengatasi tantangan logistik & regulasi.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11), Hujan Ekstrem di Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Sabtu 22 November 2025 dan Minggu 23 November 2025 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Hujan Lebat Turun Merata, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (22/11) dan Minggu (23/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Raditya Dika Umumkan Tur Cerita Anehku ke Enam Kota Tahun Depan, Amankan Tiketnya

​Raditya Dika akan menggelar tur pertunjukan komedi bertajuk Cerita Anehku ke enam kota besar di luar Jakarta mulai Januari hingga April 2026.

15 Makanan Penurun Kolesterol yang Paling Cepat, Terong Salah Satunya

Intip daftar makanan penurun kolesterol yang paling cepat berikut ini, yuk! Ada apa saja, ya?        

12 Tips Diet Sehat dan Cepat Turun Berat Badan, Mau Coba?

Inilah beberapa tips diet sehat dan cepat turun berat badan yang dapat Anda coba. Apa saja?            

Apakah Makan Buah Melon Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah makan buah melon bagus untuk diet atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini, yuk! 

3 Manfaat Kopi untuk Diet Turunkan Berat Badan

Mari ketahui beberapa manfaat kopi untuk diet turunkan berat badan di sini. Apa saja, ya?           

Apakah Ceker Ayam Mengandung Kolesterol atau Tidak? Cari Tahu di Sini

Banyak ditanyakan, apakah ceker ayam mengandung kolesterol atau tidak, ya? Ini dia jawabannya!