M O M S M O N E Y I D
Santai

Begini lo Cara Pesan & Harga Tiket Kereta Bandara

Begini lo Cara Pesan & Harga Tiket Kereta Bandara
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Simak cara mudah pesan kereta Bandara di Jakarta, Medan, dan Jogja serta informasi harga tiket berikut ini.

Kini, jika Anda akan dan dari bandara di Jakarta, Medan, dan Jogja tak perlu bingung akan menggunakan kendaraan apa.

Saat ini, ada banyak layanan tersedia, mulai dari taksi hingga kereta bandara. 

Mengingat jarak bandara ke pusat kota biasanya cukup jauh, pilihan paling murah saat ini bisa menggunakan kereta bandara. 

Saat ini, cara pesan kereta bandara bisa melalui aplikasi Access by KAI atau melalui situs resmi Railink. Namun, khusus pemesanan menuju dan dari Bandara Jakarta, pemesanan hanya bisa dilakukan melalui Access by KAI. 

Baca Juga: Begini Langkah Cara Pesan Makanan di Grab

Bagi Anda yang baru pertama kali memesan kereta bandara, simak caranya di bawah ini.

Cara pesan kereta bandara dari aplikasi Access by KAI

  1. Unduh aplikasi Access by KAI di Google Play Store atau App Store
  2. Silakan login atau registrasi akun terlebih dahulu jika baru pertama kali menggunakan
  3. Jika sudah berhasil login, pada halaman utama pilih menu Bandara
  4. Pilih kota tempat Bandara yang Anda inginkan
  5. Pilih stasiun asal, stasiun tujuan, jumlah penumpang dan tanggal keberangkatan
  6. Kemudian klik Cari Tiket KA Bandara
  7. Jika sudah, pilih jadwal keberangkatan yang tersedia
  8. Setelah memilih jadwal keberangkatan, periksa detail pemesanan. Jika sudah benar silakan klik Lanjutkan
  9. Periksa detil pembayaran kemudian klik Bayar
  10. Anda bisa memilih metode pembayaran yang tersedia
  11. Lakukan pembayaran
  12. Jika sudah berhasil klik menu Tiket Saya
  13. Pilih Lihat Tiket 
  14. Kemudian pilih E-ticket
  15. Pada halaman e-ticket, Anda akan mendapatkan barcode untuk tap-in dan tap-out di stasiun keberangkatan serta stasiun tujuan

Baca Juga: Begini Cara Cek Grab Wrapped buat Lihat Total Transaksi Selama Setahun

Cara pesan kereta bandara dari situs resmi KAI Railink

  1. Buka www.railink.co.id
  2. Pada kolom Origin pilih asal stasiun yang Anda inginkan
  3. Kemudian pada kolom Destination pilih stasiun Bandara yang akan Anda tuju
  4. Isi tanggal keberangkatan
  5. Klik Find Ticket
  6. Pilih tiket yang Anda inginkan dengan klik Select
  7. Kemudian klik Next
  8. Isi informasi penumpang
  9. Klik Choose Seat untuk memilih tempat duduk yang Anda inginkan
  10. Klik Choose Payment Method dan segera lakukan pembayaran bisa menggunakan KlikBCA, QRIS dan kartu debit/kredit dan Doku Wallet

Baca Juga: Wisata ke Karimun Jawa: Tiket, Paket, dan Jadwal Kapal

Daftar harga tiket KA Bandara

  • Manggarai, BNI City dan Duri - Bandara Soekarno Hatta Jakarta: Rp 70.000
  • Rawabuaya dan Batu Ceper - Bandara Soekarno Hatta Hakarta: Rp 35.000
  • Meda, Bandar Khalipah, Batangkuis, Araskabu - Kualanamu: mulai dari Rp 40.000
  • Yogyakarta - YIA: Rp 40.000
  • Wates - YIA: Rp 20.000

Demikian informasi cara pesan tiket kereta bandara dan informasi harga tiketnya. Semoga informasi ini bermanfaat, ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ingin Cepat Glowing? Hindari 4 Kesalahan Skincare Malam Ini

Kali ini MomsMoney akan membagikan 4 kesalahan skincare malam yang harus dihindari. Simak sampai akhir, Moms.

Urutan Mengonsumsi Makanan Ini Jamin Gula Darah Stabil, Begini Caranya

Mengonsumsi makanan manis di awal berisiko besar bagi kesehatan Anda. Pahami urutan mengonsumsi makanan yang benar menurut penelitian.

Cara Membuat Parfum Sendiri di Rumah, Cukup Pakai Essential Oil!

Ingin coba bikin parfum sendiri? Berikut MomsMoney bagikan cara membuat parfum sendiri dari essential oil.  

Lagi Cari HP Murah RAM Besar 16 GB? Intip Performa Gaming Redmi Note 15 Pro+

Redmi Note 15 tawarkan RAM 16GB dan AMOLED 120Hz 3.200 nits. Apakah performa Snapdragon 6 Gen 3 mampu mengimbangi? Cek skor AnTuTu-nya di sini.

Daftar 7 Drakor Adaptasi Webtoon Terbaru dari Romantis hingga Thriller

Cek daftar judul drakor adaptasi webtoon terbaru yang menawarkan genre romantis, aksi, hingga thriller.

Pelembap Wajib Masuk Kulit: Trik Jitu Kunci Hidrasi Setelah Mandi biar Awet

Pakar mengungkap Anda harus fokus pada lapisan pelindung kulit (barrier). Cek 5 cara merawat kulit kering agar tetap terjaga kelembapannya.

Kesehatan Mental Terjaga, Ini 5 Manfaat Olahraga 30 Menit Setiap Hari

Inilah 5 manfaat olahraga 30 menit setiap hari untuk kesehatan tubuh dan mental. Simak informasinya sampai akhir, ya.  

Rekomendasi Cushion Terbaik Usia 50+: Formulanya Serasa Skincare, Bebas Cakey

Membeli cushion terbaik di usia 50 tahun butuh formula khusus. Cushion ini dilengkapi antioksidan dan Hyaluronic Acid yang ampuh samarkan kerutan.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Minggu 18 Januari 2026

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak Minggu 18 Januari 2026, cek arah pekerjaan, peluang finansial, dan strategi penting pekan ini.

Telur hingga Sayuran: 7 Superfood Sederhana Ini Ampuh Jaga Kesehatan Tubuh

Ingin hidup sehat tanpa mahal? Telur hingga sayur adalah superfood yang baik. Cek daftar lengkap 7 bahan sederhana yang harus Anda konsumsi rutin!