M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Beberapa Karakteristik Anak Pemberani, Apakah Anak Anda Termasuk?

Beberapa Karakteristik Anak Pemberani, Apakah Anak Anda Termasuk?
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Setiap anak tentu memiliki karakternya masing-masing. Ada yang tertutup, pemalu, ekspresif, suka berinteraksi dengan orang lain, serta ada juga yang tidak kenal rasa takut atau pemberani.

Berbicara tentang anak pemberani, ada karakteristik khusus yang bisa para orang tua cermati dan dijadikan sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan metode parenting yang sesuai.

Selain bersemangat dan cenderung hiperaktif, anak-anak yang dinilai pemberani juga lekat dengan 5 karakteristik yang dilansir dari Firstcry Parenting berikut ini.

Baca Juga: Mau Tubuh Wangi Sepanjang Hari? 6 Tips Ini Patut Anda Coba

1. Anak terlalu mandiri

Karakteristik anak pemberani yang pertama yaitu anak terlalu mandiri untuk seusianya. Anak-anak dengan karakter pemberani cenderung bersemangat, tidak bergantung pada siapa pun, serta lebih suka melakukan banyak hal sendiri.

Kendati melegakan, namun tidak ada yang bisa menjamin jika anak tidak akan melewati batas. Tak jarang, anak yang pemberani sangat percaya diri dengan keterampilan yang dimilikinya sehingga tidak ragu untuk membuktikannya meskipun hal tersebut berbahaya. Jika sudah begini, orang tua harus menetapkan batasan yang jelas serta melaksanakan konsekuensinya dengan tegas dan konsisten.

2. Anak cenderung keras kepala

Anak yang pemberani dan bersemangat terkadang sedikit sulit untuk diatur lantaran perilakunya yang keras kepala.

Beberapa anak mungkin sering membuat ulah yang parah saat melakukan aktivitas harian seperti mengganti pakaian. Bahkan, anak cenderung tidak berpikir panjang untuk berteriak keras ketika segala sesuatunya tidak berjalan sesuai keinginan mereka.

3. Anak suka mengambil risiko

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, anak yang pemberani cenderung mandiri dan akan merasa baik-baik saja saat harus melakukan sesuatu sendiri.

Jika Anda kerap menyaksikan anak sangat menikmati tantangan atau gemar memanjakan diri dengan kegiatan-kegiatan yang berisiko dan membutuhkan nyali besar, maka kemungkinan besar anak Anda adalah seorang pemberani.

4. Anak terlalu sensitif

Anak yang tergolong pemberani cukup peka terhadap lingkungan di sekitarnya.

Berkat kepekaannya yang tinggi, anak pemberani bisa dengan mudah memahami setiap perubahan kecil dan bahkan pertengkaran orang-orang di sekitarnya.

5. Anak sering diperbincangkan oleh orang lain

Karena tingkat energinya yang tinggi, anak-anak yang tidak kenal rasa takut cenderung hiperaktif dan selalu merencanakan sesuatu. Oleh sebab itu, tidak mengherankan jika anak pemberani sering menjadi pusat perhatian dan diperbincangkan oleh orang-orang di sekitarnya.

Sebagai orang tua, pastikan Anda menanggapinya dengan bijak ya Moms. Sebaiknya, jadikan pendapat orang-orang tentang anak Anda sebagai masukan dan abaikan saja perkataan yang sekiranya negatif atau tidak membangun sama sekali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Efek Terlalu Banyak Minum Kopi bagi Tubuh

Ternyata ini, lho, efek terlalu banyak minum kopi bagi tubuh. Apa sajakah itu?                      

Tanaman Herbal yang Bantu Atasi Gejala Influenza A, Cek Rincian Detailnya!

Ada beberapa jenis tanaman herbal yang bisa bantu atasi gejala influenza A. Gejala influenza tipe A lebih berat dibandingkan flu biasa.

Promo Wingstop Hematnya Juara November 2025, 3 Paket Komplit Serba Rp 24.000-an

Promo Hematnya Juara dari Wingstop datang lagi di November 2025. Nikmati paket Juara komplit dengan 3 pilihan favorit serba Rp 24.000-an.

Hari Terakhir Promo J.CO Delivery Deals, Bundling Minuman Favorit Mulai Rp 55K

Promo J.CO Delivery Deals telah memasuki hari terakhir. Ini kesempatan untuk menikmati bundling minuman favorit mulai Rp 55.000 saja.

Dari Baby Boomers ke Gen Z: Merajut Kolaborasi Lintas Generasi di Perusahaan

Kelola perbedaan gaya komunikasi & nilai hidup antar generasi di perusahaan. Migunani & Co. berbagi tips membangun tim yang solid.

Tips Jadi Eatfluencer Sukses: Konten Kuliner Estetik ala Grab

Kembangkan bakat review kuliner Anda dengan Grab Eatfluencer. Dapatkan tips foto estetik & deskripsi rasa mendalam dari kreator profesional.

Samsung A07 Mengusung Mediatek Helio G99, Skor AnTuTu Mencapai 405 Ribuan!

Samsung A07 yang diluncurkan di tahun 2025 ini bawa prosesor Mediatek Helio G99. Kamera utamanya sama dengan Redmi 14C yakni dengan resolusi 50 MP

Cara Kerja Algoritma Instagram dan Tips untuk Memaksimalkannya, Coba Sekarang!

Cara kerja algoritma Instagram terdiri dari algoritma feed, reels, stories & explore. Masing-masing memiliki pemeringkatannya sendiri.

Bahaya! Ini Dia 6 Makanan yang Tingkatkan Risiko Kanker

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang tingkatkan risiko kanker, lho. Yuk, intip daftarnya di sini!

Intip Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Minggu 16 November 2025

Ramalan zodiak Minggu 16 November 2025 membawa energi yang besar pada dinamika astrologi dalam urusan keuangan dan karier.