M O M S M O N E Y I D
Bugar

8 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Asam Lambung

8 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Asam Lambung
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Apa saja makanan yang harus dihindari penderita asam lambung? Yuk, cek di sini!

Mengatasi asam lambung bukan hanya minum obat atau menjaga pola makan secara teratur. Anda juga perlu memahami makanan apa saja yang bisa memperburuk kondisi ini.

Banyak orang tidak menyadari bahwa keluhan seperti nyeri ulu hati, sensasi panas di dada, mual, hingga mulut terasa asam sering kali dipicu oleh pilihan makanan sehari-hari.

Dengan mengetahui pantangan yang harus dihindari, Anda bisa mengurangi kekambuhan dan membantu sistem pencernaan bekerja lebih nyaman.

Baca Juga: 8 Makanan yang Cepat Menetralkan Asam Lambung, Boleh Dicoba!

Melansir dari laman Hello Sehat, berikut ini beberapa makanan yang harus dihindari penderita asam lambung konsumsinya:

1. Tomat

Tomat termasuk makanan yang kurang ramah bagi penderita asam lambung. Kandungan asam sitrat dan asam malat di dalamnya dapat memicu naiknya asam lambung ke kerongkongan sehingga menimbulkan rasa tidak nyaman.

2. Bawang

Baik bawang merah, bawang putih, maupun bawang bombai dapat melemahkan otot yang bertugas menutup bagian bawah kerongkongan.

Jika otot ini melemah, asam dari lambung lebih mudah kembali naik dan memicu gejala asam lambung.Selain itu, bawang juga dapat mengiritasi lambung pada beberapa orang yang sensitif.

3. Makanan pedas

Makanan pedas sudah lama diketahui sebagai pemicu kambuhnya asam lambung. Rasa pedas dari cabai berasal dari capsaicin, senyawa yang dapat memperburuk iritasi di lambung.

Capsaicin juga memperlambat proses pencernaan sehingga makanan lebih lama berada di perut. Hal ini meningkatkan risiko asam lambung naik dan membuat pemulihan asam lambung membutuhkan waktu lebih lama.

Baca Juga: Catat! Ini 11 Rekomendasi Buah Penetral Asam Lambung yang Ampuh

4. Buah citrus

Buah jeruk, lemon, dan kelompok citrus lainnya memang kaya vitamin C, tetapi tingkat keasamannya dapat memunculkan sensasi panas di perut.

Diduga keasaman buah ini melemahkan otot esofagus sehingga asam lambung lebih mudah naik.
Menurut American College of Gastroenterology, keasaman citrus juga dapat mengiritasi lambung dan kerongkongan, membuat rasa perih semakin kuat.

5. Makanan tinggi lemak

Makanan berlemak seperti gorengan, daging merah, bolu, es krim, serta susu full cream dapat memicu asam lambung.

Lemak merangsang hormon kolesistokinin yang membuat katup kerongkongan bagian bawah mengendur. Ketika katup terbuka, asam lambung dapat kembali naik ke kerongkongan sehingga memicu heartburn.

Selain itu, makanan tinggi lemak dicerna lebih lama, membuat lambung bekerja lebih berat dan memproduksi lebih banyak asam. Karena itu, makanan berlemak perlu dibatasi jika Anda ingin mengendalikan asam lambung.

6. Kafein

Minuman berkafein seperti kopi, teh, minuman energi, soda, bahkan cokelat dapat melemahkan otot penutup kerongkongan bagian bawah. Ketika otot tersebut melemah, asam lambung lebih mudah naik dan menimbulkan keluhan.

Kafein juga dapat merangsang produksi hormon gastrin yang membuat kadar asam lambung meningkat. Itu sebabnya konsumsi makanan dan minuman berkafein perlu dikurangi.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Minuman yang Efektif Meredakan Asam Lambung

7. Makanan asin

Kelebihan asupan garam juga berpotensi memicu refluks asam. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa natrium dalam jumlah tinggi dapat memperburuk gejala asam lambung, terutama jika dikombinasikan dengan makanan lain yang juga menjadi pemicu, seperti gorengan atau makanan berlemak.

Pada orang sehat, efeknya mungkin tidak terlalu terasa, tetapi bagi penderita asam lambung, sebaiknya konsumsi garam tetap dibatasi.

8. Alkohol

Minuman beralkohol seperti bir atau anggur dapat mengiritasi lapisan lambung jika dikonsumsi berulang dan dalam jumlah besar. Lambung yang iritasi menjadi lebih sensitif terhadap asam sehingga gejala asam lambung mudah kambuh.

Alkohol juga dilaporkan dapat meningkatkan produksi asam lambung, membuatnya semakin berisiko bagi kesehatan pencernaan. Karena itu, minuman beralkohol sebaiknya dihindari oleh Anda yang memiliki masalah asam lambung.

Itulah beberapa makanan yang harus dihindari penderita asam lambung konsumsinya. Semoga membantu.

Baca Juga: 6 Daftar Lauk Pauk Sehat untuk Penderita Asam Lambung Konsumsi

Selanjutnya: MBG Jangkau 44 Juta Penerima Manfaat, Prabowo: Ada Keracunan, Kita Tanggung Jawab

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ramalan Keuangan Shio Tahun 2026, Siapa Paling Berpotensi Kaya?

Kali ini MomsMoney akan membagikan ramalan keuangan shio tahun 2026. Penasaran? Cari tahu informasinya di sini.

Begini Ciri Sesak Napas yang Disebabkan Asam Lambung Naik

Seperti apa ciri sesak napas yang disebabkan asam lambung naik, ya? Mari intip pembahasannya di sini!

Daftar 5 Kripto Top Gainers saat Pasar Melemah, ASTER Salah Satunya!

Market cap kripto global menyusut 0,34% menjadi US$ 3,25 triliun. Simak apa saja aset kripto yang mampu masuk daftar kripto top gainers.

7 Penyebab Umum Asam Lambung Sering Kambuh, Apa Saja ya?

Apa penyebab umum asam lambung sering kambuh, ya? Yuk, cek di sini selengkapnya!                    

10 Buah yang Secara Alami Meredakan Asam Lambung, Mau Coba?

Apa saja buah yang secara alami meredakan asam lambung, ya? Daftarnya ada di sini!                  

11 Cara Mengurangi Kolesterol Tinggi dengan Cepat, Yuk Terapkan!

Adakah cara mengurangi kolesterol tinggi dengan cepat? Cari tahu di sini selengkapnya!              

Terkoreksi Tiga Hari, Harga Emas Hari Ini Melorot ke bawah US$ 4.100

Harga emas melandai karena para pedagang mulai kehilangan kepercayaan terhadap pemangkasan suku bunga bulan Desember. 

Dukung Gaya Hidup Sehat, Fitness Fest Experience Ajak 1.800 Orang Berolahraga

1.800 peserta menjajal olahraga di Fitness Fest Experience, mulai dari Cycling hingga Hyrox dijajal.

10 Cara Mengatasi Asam Lambung Naik ke Dada secara Alami

Bagaimana cara mengatasi asam lambung naik ke dada secara alami, ya? Intip selengkapnya di sini, yuk!

Apakah Manfaat Tepung Kanji untuk Asam Lambung Efektif? Ini Jawabannya

Banyak direkomendasikan, apakah manfaat tepung kanji untuk asam lambung efektif atau tidak, ya?