M O M S M O N E Y I D
Keluarga

6 Posisi Tidur Terbaik hingga Terburuk untuk Ibu Hamil yang Direkomendasikan Ahli

6 Posisi Tidur Terbaik hingga Terburuk untuk Ibu Hamil yang Direkomendasikan Ahli
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Posisi tidur terbaik saat masa kehamilan sangat berperan vital bagi kenyamanan ibu hamil lo. Salah sedikit, posisi tidur bisa saja bikin pegal dan nyeri di seluruh badan.

Selain itu, terdapat banyak kekhawatiran lainnya perihal posisi tidur yang kadang dirasakan ibu hamil, salah satunya anggapan bahwa sang bayi dalam perut dapat tertekan dan sesak napas.

Berikut ini MomsMoney hadirkan sederet posisi tidur terbaik hingga terburuk untuk ibu hamil yang banyak direkomendasikan para ahli, ini dia.

Baca Juga: Sederet Persiapan Sebelum Persalinan yang Perlu Moms Ketahui

Posisi Tidur Terbaik untuk Ibu Hamil

1. Tidur miring ke kiri

Menurut American Pregnancy, posisi tidur terbaik untuk ibu hamil adalah posisi “SOS” atau tidur miring ke kiri.

Tidur miring dapat memberikan sirkulasi terbaik bagi ibu hamil & sang bayi dalam perut. Minimnya tekanan pada pembuluh darah & organ juga jadi pertimbangan Anda untuk mencoba posisi tidur yang satu ini.

Tidur miring ke kiri disebut-sebut bisa memberi jumlah darah & nutrisi yang mencapai plasenta sehingga dapat mengurangi potensi pembengkakan & varises pada kaki & wasir.

Baca Juga: Nyaman dan Mudah Dilepas, Ini 5 Jenis Bra yang Nyaman Dipakai Ibu Menyusui

2. Pakai bantal sebagai penyangga

Salah satu posisi tidur terbaik untuk ibu hamil ialah dengan menggunakan bantal sebagai penyangga. Sebab seiring bertambahnya usia kehamilan, maka banyak wanita yang merasa tidur miring bikin tak nyaman.

Supaya punggung yang menopang perut jadi tak sakit, maka Moms bisa meletakkan bantal di antara lutut & bawah perut untuk memberikan kenyamanan pada ibu hamil, dikutip dari Fakaza News.

Moms juga bisa membeli bantal badan atau disebut juga bantal kehamilan yang memang dirancang khusus untuk para ibu hamil untuk menjaga tulang belakang tetap sejajar supaya tak mudah nyeri dan pegal.

posisi tidur terbaik untuk ibu hamil
posisi tidur terbaik untuk ibu hamil

3. Tidur di kursi malas

Jika tidur menggunakan bantal masih membuat tubuh ibu hamil sakit, maka disarankan untuk mencoba posisi tidur sambil setengah duduk pada kursi malas, alih-alih kasur, dilansir dari What to Expect.

Baca Juga: Kemenkes Sebut Larangan Iklan Susu Formula Bayi Untuk Dukung Program ASI Eksklusif

Posisi Tidur Terburuk untuk Ibu Hamil

1. Tengkurap

Ibu hamil dilarang tidur tengkurap karena dapat menekan posisi perut & payuara yang terus membesar. Posisi tidur ini juga malah memberi rasa tidak nyaman karena nafas bisa tertekan.

Jika ingin tidur tengkurap, maka pastikan ini dilakukan di trisemester pertama kehamilan, serta menggunakan bantal berbentuk donat yang memiliki lubang di bagian tengah untuk mencegah perut terasa sakit & tertekan saat tengkurap.

Baca Juga: Perubahan Tubuh yang Terjadi Saat Hamil Muda

2. Telentang

Ilustrasi Kesehatan
Ilustrasi Kesehatan

Posisi tidur telentang dilarang selama trisemester kedua & ketiga kehamilan. Posisi ini bisa memperberat rahim karena menekan arteri utama aorta & vena cava yang mempersulit kerja jantung untuk memompa darah ke ibu hamil & janin.

Tidur telentang juga membuat ibu hamil mudah pusing, serta memberi tekanan pada tulang belakang yang bisa memperparah nyeri punggung bagian bawah yang umum dirasakan para ibu hamil.

Para ahli juga sudah tidak menyarankan ibu hamil tidur telentang mulai usia kehamilan 20 minggu.

Baca Juga: Punya Kaki Bengkak saat Hamil, Inilah Penyebab dan Cara Pencegahannya

3. Miring ke kanan

Jika para ahli menyarankan ibu hamil tidur dalam posisi miring ke kiri, maka berbeda dengan posisi miring ke kanan.

Menurut laman Sleep Foundation, para ahli bersepakat untuk tidak menyarankan ibu hamil tidur pada posisi miring ke kanan. Sebab posisi tidur ini bisa memberi tekanan pada hati sehingga kerjanya tidak optimal.

Itu dia sederet posisi tidur terbaik hingga terburuk untuk ibu hamil yang bisa Moms coba terapkan selama masa kehamilan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Tanaman Herbal untuk Obat Sakit Perut, Redakan Nyeri dengan Pengobatan Rumahan!

Tanaman herbal bisa dimanfaatkan untuk obat sakit perut. Sakit perut bisa menjadi kondisi yang melemahkan dan mempengaruhi banyak orang. ​  

Cara Download Video YouTube dengan Cepat, Pakai Tips Berikut Ini Ya!

Cara download video YouTube bermanfaat. Soal hak cipta, selama mengunduh video untuk penggunaan pribadi kemungkinan tidak akan menimbulkan masalah  

5 Strategi Cerdas Hindari Kredit Mobil Macet agar Keuangan Tetap Aman dan Stabil

Simak cara hindari kredit mobil macet agar keuangan stabil dan skor kredit sehat. Ini tips menghitung finansial, dana darurat, dan tenor tepat.  

Desain Interior Futuristik Berawal Dari Integrasi Teknologi Cerdas di Rumah

Transformasi rumah Anda dengan teknologi! Dari pencahayaan adaptif hingga dapur interaktif, jadikan hunian cerminan gaya hidup modern Anda.  

Kumpulan Promo A&W Sharing Meal November 2025, Makan Rame-Rame Mulai Rp 100K

A&W hadirkan promo Sharing Meal selama November 2025. Tersedia 6 pilihan paket hemat Aroma Chicken untuk rame-rame mulai Rp 100.000 saja.  

Promo HokBen Bundling Oishii Ojol, Paket Rame-Rame Komplit Mulai Rp 38.000-an

Selama November, HokBen hadirkan promo Bundling Oishii Ojol dengan 3 paket hematnya. Anda bisa makan rame-rame mulai Rp 38.000-an saja per orang.  

Tenangkan Diri dengan Secangkir Teh, Ini 5 Teh untuk Meredakan Cemas dan Stres

Ada beberapa jenis teh untuk meredakan cemas dan stres yang bisa dikonsumsi. Dari teh chamomile sampai teh peppermint berikan efek relaksasi.

Peringati Hari Pahlawan, Ini 5 Film Biografi Pahlawan Bangsa yang Inspiratif

Rayakan Hari Pahlawan dengan menonton film biografi pahlawan Indonesia yang inspiratif dari Soekarno hingga Kartini.

12 Kebiasaan Buruk Penyebab Perut Buncit yang Penting Diketahui

Ada beberapa kebiasaan buruk penyebab perut buncit yang penting untuk Anda ketahui. Apa saja?          

4 Efek Samping Skincare Overclaim untuk Kulit, Awas Kerusakan Jangka Panjang!

Ketahui efek samping skincare overclaim untuk kulit, mulai dari iritasi hingga risiko jangka panjang. Cari tahu di sini.