CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

5 Tips Memasak Daging yang Cepat dan Lebih Sehat

5 Tips Memasak Daging yang Cepat dan Lebih Sehat
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Memasak daging memang perlu waktu yang lama. Tapi kali ini, ada beberapa tips yang bisa dilakukan agar memasak daging jadi lebih cepat & tentunya lebih sehat!

Terdapat 5 tips memasak daging secara cepat dan tentunya lebih sehat untuk tubuh. Mau tahu apa saja tips-tipsnya? Melansir dari Licious dan Very Well Fit, berikut selengkapnya!

Baca Juga: 5 Peralatan Dapur yang Harus Diberi Kode Warna, Cegah Kontaminasi Silang

Tusuk daging

Agar dapat memasak daging lebih sehat, pertama-tama, Anda harus tahu berapa jumlah daging yang bisa Anda konsumsi per harinya.

Jumlah daging yang Anda konsumsi bisa Anda batasi dengan menyajikan daging pada tusukan sate agar jumlahnya tak terlalu berlebihan.

Dengan menusukkan daging dalam tusukan sate, Anda bisa tahu dan memantau jumlah asupan daging yang Anda konsumsi dalam sehari.

Baca Juga: Pengguna Air Fryer, Ini 7 Makanan yang Tak Cocok Dimasak dalam Air Fryer

Daging ikan untuk tingkatkan energi

Apabila Anda sedang merasa badan tak terlalu fit, MomsMoney sarankan Anda untuk mengonsumsi daging ikan. Sebab, daging ikan dapat meningkatkan energi dalam tubuh.

Apapun jenis ikan, terutama yang banyak mengandung Omega-3 (ikan laut), mampu menjaga tingkat energi dalam tubuh serta pikiran agar selalu aktif.

Dengan mengonsumsi daging ikan, tentunya bisa dimasak dengan waktu yang cepat dan tentu lebih sehat.

Baca Juga: 4 Tips Memasak Daging yang Sempurna dan Lezat Ala Restoran Bintang Lima

Hindari tingkat kematangan ini..

Daging Tingkat Kematangan
Daging Tingkat Kematangan

Salah satu cara memasak daging yang cepat dan lebih sehat adalah dengan menghindari daging dari tingkat kematangan “Well Done”.

Memang benar, sebagian orang Indonesia menyukai daging pada tingkat kematangan “Well Done”. Namun nyatanya, dilansir dari Very Well Fit, konsumsi daging yang Well Done lebih berisiko tinggi terserang penyakit kanker.

Cara memasak daging terbaik yang cepat lagi sehat adalah dengan memasaknya pada tingkat kematangan medium hingga medium rare.

Baca Juga: Langkah Aman Simpan Daging Sapi di Kulkas Tanpa Takut Terkontaminasi

Pilih resep yang simpel

Untuk dapat memasak daging secara cepat sekaligus mempersingkat waktu, Anda bisa memilih resep daging yang simpel dan bisa dimasak cepat.

Dengan memilih resep yang mudah ditiru, Anda tak perlu lagi berlama-lama di dapur meluangkan waktu di tengah hari Anda yang sibuk.

Anda tetap bisa mengonsumsi daging yang lezat tanpa perlu memasak terlalu lama.

Baca Juga: Penggemar Coklat Lumer, Ini 3 Tahap Lelehkan Coklat yang Cepat dan Anti Gagal

Perhatikan metode memasaknya

Agar memasak daging jauh lebih sehat, disarankan untuk memasak daging dengan menggunakan metode merebus ataupun menggoreng dalam air fryer.

Menggoreng daging dalam air fryer lebih baik dibandingkan menggoreng menggunakan minyak pada wajan biasanya, karena air fryer mampu memotong lemak dan kalori sebanyak 80%.

Anda juga bisa merebus daging dalam slow cooker ataupun dalam Dutch oven untuk dapat menyajikan daging yang lebih sehat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Tsuka Ramen Cuma 3 Hari: Makin Banyak Huruf Nama Depan, Makin Gede Diskonnya

Tsuka Ramen hadirkan promo spesial mulai 17-19 November 2025. Dapatkan diskon spesial sesuai jumlah huruf nama depan yang dikalikan dengan 10.

5 Cara Menonton Instagram Story Secara Diam-diam, Ikuti Panduan Berikut!

Cara menonton story Instagram secara diam-diam bisa dilakukan dengan berbagai langkah. Instagram story adalah salah satu fitur yang paling menarik

6 Tayangan Film hingga Variety Show Tentang Olahraga Tinju Ekstrem

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tontonan film dan serial dengan tema tinju yang seru untuk ditonton.​

7 Rekomendasi Tablet Gaming Terbaik di Tahun 2025, Cek Spesifikasi Lengkapnya di Sini

Tablet gaming terbaik jadi pilihan sempurna untuk main game di Play Store. Namun, mencari tablet Android yang tepat ternyata cukup sulit.

10 Moisturizer Korea Terbaik yang Viral di TikTok, Rekomendasi dari Dokter Kulit lo

Moisturizer Korea lagi FYP di TikTok, brand K-beauty ini begitu populer bukan tanpa alasan. Mereka menawarkan banyak pilihan, sesuai kondisi kulit

Cara Membuat Tulisan WhatsApp Makin Menarik, Cocok untuk Pemasaran Produk

Cara membuat tulisan WhatsApp yang menarik bisa digunakan untuk berbagai hal. Mulai dari chatting dengan teman, keluarga hingga keperluan bisnis.

Manfaat Buah Nanas untuk Diet Turunkan Berat Badan yang Tak Banyak Diketahui

Inilah manfaat buah nanas untuk diet turunkan berat badan yang tak banyak diketahui.                

Ini Dia 15 Cara Diet Turun Berat Badan Tanpa Olahraga dan Tetap Makan Nasi

Ternyata begini cara diet turun berat badan tanpa olahraga dan tetap makan nasi lo. Mau coba?                

Ubi Cilembu Bagus atau Tidak untuk Diet ya? Ini Jawabannya

Sebenarnya, Ubi Cilembu bagus atau tidak untuk diet ya? Mari intip jawabannya di sini.              

9 Manfaat Makan Anggur secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh

​Yuk, ketahui sejumlah manfaat makan anggur secara rutin untuk kesehatan tubuh. Apa sajakah itu?