M O M S M O N E Y I D
Keluarga

5 Tanda Physical Exfoliation yang Anda Lakukan Terlalu Berlebihan

5 Tanda Physical Exfoliation yang Anda Lakukan Terlalu Berlebihan
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Eksfoliasi atau pengelupasan kulit terdiri dari 2 jenis yaitu physical dan chemical. Jika chemical exfoliation dilakukan menggunakan produk yang lembut dengan konsentrasi asam yang rendah, maka physical exfoliation dilakukan menggunakan produk dengan tekstur yang cenderung kasar contohnya scrub.

Meski lebih abrasif dibandingkan chemical exfoliation, namun physical exfoliation masih diandalkan oleh banyak orang untuk mengangkat sel-sel kulit mati pada wajah. Hal ini dikarenakan physical exfoliation dinilai lebih mantap untuk menciptakan rasa bersih pada wajah sesaat setelah diterapkan.

Tak jarang, orang-orang terlalu bersemangat ketika mengeksfoliasi wajah mereka menggunakan scrub tanpa menyadari bahwa hal tersebut justru dapat merugikan kulit. Memang, apa saja sih yang menjadi tolak ukur seseorang telah melakukan physical exfoliation secara berlebihan? Melansir BeBeautiful, inilah 5 tandanya:

Baca Juga: Kenali 5 Manfaat Saffron untuk Kulit di Dalam Produk Skincare

1. Kulit tampak berkilau

Kulit justru akan tampak berkilau ketika Anda berlebihan dalam melakukan physical exfoliation dengan menggunakan scrub. Cahaya yang memantul dengan mudah dari kulit Anda menandakan bahwa kulit telah kehilangan lapisan alaminya akibat terlalu keras digosok.

Sering kali, produk scrub eksfoliasi juga mengandung asam dan retinol yang apabila digunakan secara berlebihan dapat menyebabkan kulit mengalami kerusakan.

2. Wajah terlihat bengkak

Physical exfoliation yang dilakukan secara berlebihan berisiko menyebabkan peradangan pada kulit. Dan, meskipun produk scrub dapat membantu kulit untuk melepaskan sel-selnya yang sudah mati, namun penghalang lipid alami kulit tetap akan rusak apabila eksfoliasi dilakukan secara berlebihan.

Ketika penghalang lipid alami kulit rusak, maka kulit pun akan rentan mengalami bengkak.

3. Muncul jerawat

Pada dasarnya, kegiatan menggosok kulit wajah yang dilakukan secara berlebihan dapat merampas minyak alami pada kulit Anda. Untuk mengimbangi efek tersebut, kulit pun akan mulai memproduksi lebih banyak minyak yang dapat menyebabkan komedo dan jerawat.

Jadi, jika Anda benar-benar tidak menginginkan jerawat hinggap pada wajah mulus Anda, pastikan untuk melakukan physical exfoliation secara lembut sebanyak 1-2 kali saja dalam seminggu.

4. Kulit terkelupas

Physical exfoliation yang berlebihan akan menyebabkan kulit menjadi agak sensitif. Pada saat ini terjadi, kulit pun akan kehilangan kemampuannya untuk menahan air.

Pasalnya, tekstur scrub yang kasar dapat mengelupas kulit dari waktu ke waktu sehingga akan menjadikannya semakin sensitif.

5. Kulit terasa terbakar

Jika Anda merasakan sensasi kesemutan atau terbakar setiap kali Anda menggunakan pelembab harian, kemungkinan besar epidermis kulit Anda telah terganggu akibat physical exfoliation yang berlebihan.

Selain itu, melakukan physical exfoliation secara berlebihan juga akan membuat kulit kehilangan pelindung alaminya.

Moms, apabila Anda sudah nyaman dengan physical exfoliation, jangan lupa untuk selalu mengaplikasikan produk pelembab dengan formula calming setelah melakukan eksfoliasi guna mengembalikan kelembaban sekaligus menenangkan kulit.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Tips Minum Obat Asam Urat Allopurinol, Waktu Konsumsi & Apa yang Harus Dihindari

Obat asam urat Allopurinol adalah obat yang digunakan untuk mengobati asam urat dan batu ginjal pada orang dewasa.   

Alasan Bintaro Tetap Jadi Pilihan Utama Hunian dan Investasi

​Dengan integrasi transportasi dan ruang publik baru, Bintaro masih menjadi pilihan banyak keluarga muda.

Promo Superindo Hari Ini 14-16 November 2025, Bawang Bombay-Telur Omega Harga Spesial

Cek promo Superindo hari ini periode 14-16 November 2025 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

Tren Makeup Berbahan Skincare, Begini Cara Maksimalkannya

​Gold Makeup Series memberi gambaran bagaimana makeup dan skincare semakin menyatu untuk dipakai sehari-hari 

Harga Emas Rebound ke atas US$ 4.200, Pasar Antisipasi Banjir Data Ekonomi AS

Pasar dibayangi ketidakpastian seputar banyak data ekonomi yang akan dirilis, menyusul dibukanya kembali pemerintah AS.

Anda yang Mana, Investor Konservatif, Moderat, atau Agresif? Kenali Profil Risikonya

Investor harus lebih dulu mengenali profil risikonya dalam berinvestasi. Kenali profil risiko investor konservatif, moderat, dan agresif.​

7 Strategi Menyusun Anggaran Liburan Keluarga Akhir Tahun agar Kantong Tidak Jebol

Sebelum liburan bersama keluarga di akhir tahun, sebaiknya susun anggaran dengan tepat. Dengan begitu, liburan tetap seru dan aman di kantong.

Daewoong Bersama BPOM Tegaskan Bahaya Produk Toksin Botulinum (Botox) Ilegal

Daewoong bersama BPOM RI menegaskan bahaya peredaran toksin botulinum ilegal dan pentingnya penggunaan produk bersertifikat

5 Lipstik Wardah Harga di Bawah Rp 100 Ribuan, Cocok untuk Semua Kulit!

Memilih lipstik wardah butuh beberapa percobaan. Rona kulit kekuningan cocok sama lipstik warna burgundy yang menggoda.

Hasil Kumamoto Masters 2025, Gregoria Mariska Tunjung Melesat ke Semifinal

Hasil Kumamoto Masters 2025 Babak Perempatfinal Jumat (14/11) Besar, Gregoria Mariska Tunjung menembus babak semifinal.