M O M S M O N E Y I D
Keluarga

5 Cara Sehat Konsumsi Makanan Bersantan Tanpa Takut Kolesterol Naik

5 Cara Sehat Konsumsi Makanan Bersantan Tanpa Takut Kolesterol Naik
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Masih takut konsumsi makanan bersantan karena tak ingin kadar kolesterol naik? Ternyata, ada, lo, cara sehat konsumsi makanan bersantan tanpa takut kolesterol.

Meski selalu dicap sebagai makanan yang tak ramah kolesterol, sebenarnya santan memiliki kandungan gizi yang baik bagi tubuh. Hanya saja, cara memasaknya inilah yang mengubah santan jadi mengandung tinggi kolesterol.

Untuk bisa menghindarinya, ada beberapa cara sehat konsumsi makanan bersantan yang dilansir dari Omela, berikut:

Baca Juga: Masakanmu Sering Basi? Ini 4 Trik Masak Makanan Bersantan Supaya Tak Mudah Basi

Masak santan dengan benar

Cara sehat konsumsi makanan bersantan tanpa takut kolesterol bisa dilakukan dengan melakukan proses memasak santan dengan benar.

Sejatinya, santan diperoleh dari tumbuhan kelapa yang memang tak mengandung kolesterol. Namun, kolesterol ini bisa hadir akibat proses pemasakan yang dilakukan.

Proses pemasakan santan yang terlalu mendidih dapat mengubah asam lemak menjadi lemak jenuh. Sehingga, menimbulkan risiko beberapa penyakit yang hadir seperti kolesterol tinggi yang tentu akan sangat berbahaya bagi tubuh.

Padahal, santan yang berasal dari kelapa ini mengandung antioksidan dan aneka kadungan gizi lainnya.

Baca Juga: Promo Carls Jr Akhir Tahun sampai 2023, Paket 10 Ayam Rp 100.000 dan Beli 1 Gratis 1

Batasi makanan

Cara sehat konsumsi makanan bersantan tanpa takut kolesterol adalah dengan coba membatasinya.

Jangan terlalu sering mengonsumsi makanan bersantan untuk mencegah kenaikan kadar kolesterol yang tidak diinginkan.

Apabila kadar kolesterol Anda mudah naik, cukup konsumsi makanan bersantan dua minggu sekali atau sebulan sekali untuk hasil yang lebih baik.

Baca Juga: Berkualitas Baik, Ikuti Cara Memilih dan Memasak Santan Agar Tidak Pecah

Habiskan langsung

Opor Ayam
Opor Ayam

Makanan bersantan akan jadi berbahaya jika dipanaskan berulang kali. Sebab, makanan bersantan yang dipanaskan berulang akan mengubahnya menjadi lemak jenuh yang mengandung kolesterol tinggi.

Jadi, cara sehat konsumsi makanan bersantan tanpa takut kolesterol adalah dengan membuat porsi pas untuk individu. Ini mencegah Anda buang-buang makanan serta tak membuat Anda perlu memanaskan makanan apabila tak langsung habis.

Baca Juga: Cara Masak ala Meksiko, Bikin Masakan Anda Kian Pedas!

Hindari konsumsi makanan tertentu

Apabila Anda merasa telah terlalu banyak mengonsumsi makanan bersantan, maka ada baiknya untuk menghindari jenis-jenis makanan lainnya yang dapat memicu kenaikan kadar kolesterol.

Makanan yang perlu Anda hindari di antaranya aneka jeroan, daging olahan, makanan siap saji, dan jenis seafood tertentu.

Ganti santan

Salah satu cara sehat konsumsi makanan bersantan tanpa takut kolesterol adalah dengan mengganti santan itu sendiri.

Kini, telah hadir aneka bahan alternatif pengganti santan yang lebih ramah terhadap para pengidap kolesterol, salah satunya bahan krimer.

Rendang Sapi
Rendang Sapi

Baca Juga: Cara Menghilangkan Bau pada Daging Kambing Saat Memasak

Sudah banyak produk pasaran yang kini menjual produk krimer bubuk hingga krimer kental manis. Krimer-krimer ini biasa dipakai sebagai bahan pengganti susu hingga pengganti santan.

Tenang saja, ada banyak produk yang menjual krimer khusus untuk masakan bersantan seperti opor hingga rendang, tanpa harus menggunakan santan itu sendiri.

Krimer ini dinilai lebih sehat karena mengandung rendah lemak, gula, dan kalori.

Itu dia beberapa cara sehat konsumsi makanan bersantan tanpa takut kolesterol. Kini, Moms tak perlu takut lagi makan hidangan apapun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Bibit Siklon Tropis 90S Berpotensi Jadi Badai, Hujan Lebat di Sebagian Jawa

Bibit Siklon Tropis 90S memiliki peluang Sedang menjadi siklon tropis, hujan lebat disertai angin kencang di sebagian Pulau Jawa.

8 Kebiasaan Buruk yang Bahaya untuk Kesehatan Jantung

Ternyata ini beberapa kebiasaan buruk yang bahaya untuk kesehatan jantung Anda. Apa saja, ya?            

13 Kebiasaan yang Bisa Bikin Cepat Tua, Apa Saja?

Ada beberapa kebiasaan yang bisa bikin cepat tua. Mari intip pembahasan lengkapnya di sini!          

Turun Lagi, Simak Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Kamis (1/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Kamis (1/1) lanjut melemah. Emas Galeri 24 jadi Rp 2.537.000, emas UBS Rp 2.588.000.

Kinerja Wall Street Diramal Positif pada 2026, Tapi Waspada Risiko Gelembung AI

Optimisme pasar saham AS pada 2026 terutama ditopang oleh gelombang investasi masif di sektor AI.   

Rekomendasi HP Terbaik yang Rilis di Tahun 2026, Cari Tahu Detailnya di Sini

Rekomendasi HP terbaik yang akan rilis di 2026 terdiri dari ponsel lipat & ponsel berkamera jernih. Ada seri Samsung S26 hingga Samsung TriFold.

Tak Sekadar Resolusi, Ini 5 Persiapan Penting Menyambut Tahun Baru Lebih Bermakna

Beberapa persiapan penting menyambut tahun baru ini bisa menjadi pedoman Anda dalam menentukan tujuan hidup yang lebih bermakna. 

6 Kebiasaan Buruk yang Wajib Segera Dihentikan biar Tidak Jadi Toxic

Simak beberapa kebiasaan buruk yang sebaiknya dihilangkan sebelum jadi kebiasaan toxic dan mengganggu.

Cara Merekam Layar iPhone dengan Suara, Ada Tips Perekaman di Android & Laptop

Di era kerja jarak jauh seperti saat ini, cara merekam layar iPhone dengan suara sangat dibutuhkan. Fitur ini membantu komunikasi lebih efisien. ​

5 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Kulit Awet Muda lo, Mau Coba?

Ada sejumlah kebiasaan yang bisa bikin kulit awet muda lo. Penasaran? Yuk, cek selengkapnya di sini.