CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

4 Tips untuk Membantu Mengurangi Stres Para Single Moms yang Bercerai

4 Tips untuk Membantu Mengurangi Stres Para Single Moms yang Bercerai
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Menjadi orang tua tunggal akibat perceraian adalah kenyataan yang harus dihadapi oleh banyak orang. Sekali pun Anda dan mantan pasangan masih berhubungan baik, namun pengasuhan anak tetap tidak bisa dipisahkan dari stres pada momen-momen tertentu. 

Sebagai seorang single mom, Anda tentu dituntut untuk bisa bekerja lebih ekstra dan menyeimbangkan antara urusan pekerjaan, anak, dan diri sendiri. Dan, saat kehidupan berjalan lebih berat dari biasanya, bibit-bibit stres yang sudah Anda miliki akan sangat mudah untuk berkembang.

Maka dari itu, Anda harus memiliki strategi untuk menangani saat-saat yang lebih menantang dalam hidup supaya Anda bisa melewati masa-masa tersebut dengan lebih sedikit kecemasan dan terbebas dari ketegangan yang berlebihan. Untuk membantu Anda mengatasi stres sebagai single mom, inilah 4 tips yang bisa dipraktikkan sebagaimana dilansir dari Our Family Wizard.

Baca Juga: Saat Anda Marah pada Anak, Coba 6 Teknik Manajemen Marah Ini Agar Tak Merugikan Anak

1. Ketahuilah bahwa Anda tidak sendirian

Tentu, ada ribuan orang tua di segala penjuru dunia yang mengasuh anak mereka bersama mantan pasangan atau sepenuhnya sendiri. Jika Anda sedang berada di situasi tersebut, manfaatkanlah komunitas online maupun offline yang beranggotakan para orang tua tunggal untuk belajar hal baru seputar parenting atau sekadar berbagi pengalaman dengan mereka.

Selain memanfaatkan komunitas yang berkaitan dengan status Anda sebagai single mom, Anda juga sangat disarankan untuk membangun sistem pendukung (support system) yang dekat dengan Anda. Entah itu keluarga maupun sahabat, tidak apa-apa lho bagi Anda untuk meminta bantuan mereka saat Anda memang membutuhkannya. Kemungkinan besar, mereka benar-benar ingin membantu mengajarkan Anda cara mengasuh anak, memasak makanan, atau mengajak anak Anda untuk melakukan berbagai kegiatan seperti olahraga.

2. Pertahankan rutinitas

Keseimbangan dan stabilitas merupakan hal yang penting bagi anak-anak. Anak akan melakukan apapun dengan cukup baik ketika mereka tahu apa yang diharapkan dari rutinitas harian mereka dan apa yang diharapkan orang tua dari mereka.

Oleh sebab itu, pertahankan jadwal makan, tidur, pekerjaan rumah, dan bermain anak secara teratur. Bahkan, jika Anda berbagi tanggung jawab mengasuh anak dengan mantan pasangan, cobalah yang terbaik untuk menjaga jadwal tersebut tetap konsisten. Selain bermanfaat bagi anak, penjadwalan yang teratur dan konsisten juga akan memudahkan Anda untuk menjalani hari sekaligus meminimalkan datangnya stres akibat jadwal anak yang kacau.

3. Jangan terlalu keras pada diri sendiri

Mengasuh anak sendirian tentu bukan hal yang mudah untuk dijalani sehingga rentan mendatangkan stres. Saat Anda mencoba membuat segala sesuatu dalam hal pengasuhan anak berjalan sempurna sepanjang waktu, itu tidaklah realistis dan hanya akan membebani diri Anda sendiri. Pasalnya, Anda akan mudah kecewa dan merasa gagal saat kenyataan tidaklah sesuai dengan apa yang Anda ekspektasikan.

Pada akhirnya, Anda bisa saja mengasihani diri sendiri saat merasa gagal sebagai orang tua tunggal. Padahal, merasa bersalah atau mengasihani diri sendiri bukanlah sesuatu yang produktif.

Sebaliknya, saat Anda menjadi apa adanya, justru Anda akan jauh lebih produktif karena tetap menunjukkan kasih sayang Anda kepada anak dengan segala cara yang Anda mampu tanpa memaksakan hal-hal yang memang tidak bisa dipaksakan. Satu hal yang perlu Anda ingat bahwa anak-anak dengan orang tua yang mampu menyayangi dirinya sendiri dan suportif akan jauh lebih berarti bagi mereka dalam jangka panjang daripada hadiah materi yang Anda berikan kepada mereka.

4. Beri diri Anda waktu luang

Meskipun Anda seorang single mom, namun waktu luang untuk diri sendiri tetap harus Anda ciptakan demi membantu menjaga kewarasan. Jadi, biarkan diri Anda memiliki waktu sendirian dengan teratur untuk menjauh sejenak dari urusan anak-anak sekaligus melakukan apapun yang ingin Anda lakukan.

Tak perlu mewah atau rumit, Anda bisa menikmati waktu sendiri atau me time dengan melakukan spa, makan di luar sendirian maupun bersama teman-teman, atau mungkin pergi ke luar kota untuk perjalanan akhir pekan yang singkat.

Untuk mewujudkannya, tentu Anda dapat meminta bantuan dari support system Anda entah itu keluarga maupun teman untuk membantu mengawasi anak-anak Anda saat Anda pergi. Atau, Anda bisa memanfaatkan waktu untuk bersenang-senang sendiri saat anak-anak Anda sedang menginap di rumah mantan pasangan Anda.

Nah, karena menjadi single parent tidak bisa lepas dari tekanan, maka jangan merasa bersalah saat melakukan me time ya Moms. Pasalnya, meluangkan waktu untuk berkegiatan sendiri bisa mengembalikan rasa damai serta mengurangi kecemasan dalam diri Anda.

Itulah 4 tips untuk membantu para single moms mengurangi stres. Selain tips di atas, Anda juga bisa melakukan yoga atau meditasi untuk membantu meredakan stres dan jangan lupa untuk mengonsumsi makanan sehat karena apa yang Anda makan juga akan memengaruhi kesehatan mental Anda. Semoga bermanfaat ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Cara Simpel Agar Dapur Anda Lebih Nyaman, Fungsional, dan Bikin Betah

Berikut ide bikin dapur makin hangat dan nyaman tanpa renovasi besar supaya area masak terasa lebih hidup dan enak buat kumpul keluarga.  

Tips Pilih Asuransi Bermotor dengan Premi Lebih Ringan untuk Lindungi Kendaraanmu

Simak cara hemat lindungi kendaraan dengan asuransi bermotor agar berkendara tetap tenang dan keuangan tetap aman setiap saat.  

6 Jenis Tabungan yang Perlu Kamu Siapkan Sekarang agar Masa Depan Terjamin

Simak cara menyiapkan tabungan sejak muda supaya hidup lebih aman dan tenang. Simak panduan tentang finansial yang lengkap di sini.

10 Barang Lama dalam Dekorasi Rumah yang Sebaiknya Kamu Tinggalkan di Tahun 2026

Berikut beberapa inspirasi dekorasi terbaru supaya rumah terasa makin nyaman, kekinian dan siap sambut tren tahun 2026. Ini dia ulasannya.  

5 Penempatan Blush On Sesuai Bentuk Wajah, Bikin Tirus dalam Sekejap!

Jangan asal pakai, blush on harus diaplikasikan dengan benar. Ikuti 5 penempatan blush on sesuai bentuk wajah ini.  

Gemini 3 Pro Hadir, AI Terbaru Google yang Siap Bantu Aktivitasmu Jadi Lebih Mudah

Cek kabar terbaru tentang Gemini 3 Pro yang membawa lompatan besar AI dengan pengalaman lebih cepat, cerdas, dan relevan. Simak ulasannya berikut.  

5 Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi bersama Kopi

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang tidak boleh dikonsumsi bersama kopi, lho. Apa sajakah itu?    

12 Cara Simpel Biar Dapur Anda Lebih Nyaman, Fungsional, dan Bikin Betah

Berikut ide bikin dapur makin hangat dan nyaman tanpa renovasi besar supaya area masak terasa lebih hidup dan enak buat kumpul keluarga.  

5 Cara Pakai Pensil Alis untuk Hasil Natural, Cocok bagi Pemula!

Mau alis cetar tapi tetap natural? Berikut 5 cara pakai pensil alis untuk hasil natural yang bisa Anda praktikkan.  

Pilih Model Pendidikan Mana antara Homeschooling atau Sekolah Formal? Ini Ulasannya

Simak perbandingan biaya homeschooling dan sekolah formal agar kamu bisa memilih opsi pendidikan yang paling hemat bagi keluarga.