M O M S M O N E Y I D
Santai

4 Manfaat Serum Vitamin C Buat Kulit, Bikin Awet Muda Loh

4 Manfaat Serum Vitamin C Buat Kulit, Bikin Awet Muda Loh
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Masuk dalam salah satu skincare yang manjur, simak manfaat dari serum vitamin C bagi kecantikan kulit

Vitamin C bukan hanya baik untuk menjaga kesehatan tubuh, tapi juga kulit. Tak jarang banyak produk skincare pun yang mulai memproduksi vitamin C sebagai salah satu produknya.

Telah banyak produk skincare yang memproduksi serum vitamin C karena manfaatnya baik untuk merawat kesehatan kulit.

Apa saja, ya, kira-kira manfaat dari menggunakan serum vitamin C bagi kulit? Berikut ini adalah beberapa daftarnya.

Baca Juga: Supaya Hasilnya Akurat, Lakukan 6 Cara Menimbang Berat Badan Ini

Melembabkan dan mencerahkan

Kulit yang sehat adalah kulit yang lembab. Untuk mencapai kelembapan kulit yang tepat, serum vitamin C dapat menjadi salah satu bahannya. Semakin banyak memiliki kandungan vitamin C dalam tubuh maka kelembapan kulit juga makin terjaga.

Selain itu serum vitamin C juga telah dipercaya mampu untuk mencerahkan kulit yang kusam. Hal tersebut disebabkan karena vitamin C mampu mengurangi pigmentasi pada kulit sehingga kulit kusam pun dapat terlihat cerah.

Mengurangi hyperpigmentasi

Hyperpigmentasi merupakan kondisi kulit yang menggelap akibat terkena radiasi matahari, terbakar, noda hitam dan bahkan bekas jerawat.

Laman Allure menjelaskan bahwa penggunaan serum vitamin C secara rutin bisa membantu untuk mengurangi tampilan noda hitam yang ada pada wajah. Sehingga warna kulit akan tampak lebih rata dan cerah.

Baca Juga: 4 Jenis Tas Populer dan Fungsinya, Catat Biar Enggak Salah Pakai

Mencegah keriput

Masalah kesehatan kulit lainnya yang bisa dicegah adalah keriput atau kulit yang tidak kenyal seiring bertambahnya usia.

Untuk mencegah hal tersebut terjadi pada usia dini, maka ada baiknya untuk mulai rutin menggunakan produk perawatan kulit atau skincare yang memiliki kandungan vitamin C.

Stres, penuaan, polusi, dan radiasi matahari adalah penyebab kulit menjadi keriput dan tidak kenyal. Sebaiknya mulai gunakan serum vitamin C yang mampu bekerja pada lapisan dalam kulit untuk mengurangi risiko penuaan kulit.

Meningkatkan produksi kolagen

Kolagen adalah kandungan yang memiliki peran untuk menjaga kesehatan kulit. Namun seiring bertambahnya usia, produksi kolagen dalam tubuh juga akan semakin berkurang.

 Melansir dari laman Health Line, vitamin C adalah salah satu vitamin yang bisa membantu meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh. Sehingga menggunakan produk serum vitamin C bisa menjadi salah satu pilihannya.

Nah, itulah tadi beberapa manfaat serum vitamin C yang baik untuk merawat kecantikan kulit. Dijamin awet muda, deh, jika gunakan serum ini secara rutin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Diminati, Jumlah Pelanggan Kereta Panoramic Tumbuh 38,6% Sepanjang 2025

KAI mencatat, jumlah pelanggan Kereta Panoramic yang dikelola KAI Wisata mencapai 150.176 pelanggan​ di 2025.

Katalog Promo JSM Alfamidi Spesial Tahun Baru Periode 2-4 Januari 2026

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

Lanjut Ngacir, Story (IP) Bertahan di Puncak Kripto Top Gainers 24 Jam

Selain kripto Story (IP), simak daftar para penghuni kripto top gainers 24 jam terakhir.            

Rekomendasi 6 Drama Korea Tentang Persahabatan Wanita yang Manis dan Hangat

Berikut rekomendasi drama Korea alias drakor tentang persahabatan para wanita yang punya cerita manis banget.​

Katalog Promo JSM Alfamart Periode 2-4 Januari 2026, Harga Spesial Tahun Baru

Harga promo JSM Alfamart periode 2-4 Januari 2026 tidak berlaku di wilayah NTT, Balikpapan, Samarinda, dan Sorong.

Perdagangan Perdana di 2026, Harga Emas Hari Ini Lanjut Reli

Harga emas hari ini di pasar global naik, melanjutkan kinerja tahunan terbaiknya sejak 1979 pada tahun lalu.  

5 Drakor Populer Sutradara Shin Won Ho, Garap Reply 1988 yang Legendaris

Jika suka dengan drakor slice of life, beberapa drama sutradara Shin Won Ho berikut berikut ini bisa ditonton.

4 Cara Mengatasi Mood Swing Saat PMS, Pastikan Tidur Cukup

Sering alami mood swing saat PMS tiba? Coba gunakan tips berikut ini untuk mengatasi mood swing PMS, ya.​

Promo JSM Indomaret Periode 2-4 Januari 2026, Minyak Goreng-Sabun Cair Harga Spesial

Promo JSM Indomaret ini berlaku Nasional. Untuk Indomaret di luar Pulau Jawa, Bali, dan Lombok, terdapat selisih harga.

25 Ucapan Hari Introvert Sedunia untuk Rayakan Keunikan Para Introvert

Untuk menyambut Hari Introvert Sedunia, berikut ada beberapa ucapan yang dapat digunakan untuk merayakan para introvert.​